APSiswaNavbarV2

CssBlog

redesain-navbar Portlet

metablog-web Portlet

CssBlog

Blog

4 Ide Kreasi: Terapi Mengatasi Stres bagi Pelajar dan Mahasiswa

Tips Pelajar dan Mahasiswa

photo credit Lucky Business/Shutterstock

Pernahkah kamu kesulitan memejamkan mata dan beristirahat dimalam hari, padahal badan rasanya udah kaya abis digebukin orang? Pernahkah kamu membandingkan diri dengan orang lain, kemudian merasa terkalahkan? Atau, barangkali kamu merasa kurang, tak pernah sebaik harapan diri sendiri maupun orang tua? Awas, bisa jadi itu adalah sebagian dari tanda-tanda kamu sedang stres.

Sebelum bertemu dengan psikolog atau psikiater, ada baiknya mencoba untuk menciptakan sesuatu dengan kedua tanganmu. Berkreasi membuat sesuatu dapat mengalihkan fokusmu dari segala hal yang membuatmu stres dan tertekan, yang efeknya sama dengan terapi. Selain itu, kreativitas dan belahan otak kananmu juga makin terasah. Ingin mengawalinya? Cobalah ide-ide berikut ini.

 

1. Membuat Kolase, Lama-Lama Bisa Jadi Duit

Tak semua orang bisa menggambar atau melukis, tapi kolase bisa dikerjakan siapa saja. Pada awalnya, kamu bisa mulai dengan kolase kertas. Gunting dan tempel bahan-bahan yang diperoleh dari tumpukan majalah atau tabloid bekas di rumah, susun sesuai dengan tema yang telah kamu rancang sebelumnya. Seiring dengan perkembangan kreativitasmu, kamu bisa merambah pada kolase alami dengan memanfaatkan apapun yang ada di sekitarmu: daun kering, kerikil, pasir, bunga kering, dan lain-lain. Kemudian, buatlah bingkai dan jadikan kolase buatanmu penghias dinding di rumah.

Bila kamu cukup mahir bekerja dengan komputer, kolase digital bisa jadi pilihan. Bagi dan tunjukkan hasil karyamu pada dunia di media sosial. Psstt... siapa tahu kamu bisa dapat tambahan uang saku dari situ.

 

2. Jarum dan Benang, Kreasi tanpa Batasan Gender

Masih tentang kolase. Bila kamu cukup mahir menggunakan mesin jahit, cobalah membuat kolase kain. Konsepnya masih sama, hanya saja bahan yang digunakan bukan kertas maupun bunga kering, melainkan potongan-potongan kain perca.

Atau, kamu juga bisa merombak baju-baju lama dengan menambah pita, renda, saku, hingga bahan kain lain untuk mengubah model aslinya. Eitts, kegiatan ini bukan hanya untuk kamu yang berada di Jurusan Fashion ataupun Tata Busana, ya! Apapun yang tengah kamu pelajari sekarang, termasuk juga jenis kelamin, tak ada hubungannya dengan mesin jahit – siapapun bisa berkreasi dengannya.

 

3. Mendekorasi Ulang Kamar, Ganti Suasana

Berada dalam suasana atau melihat hal yang sama secara terus-menerus bisa memperparah rasa jenuh, apalagi stres. Jadi, kenapa tak merombak interior kamarmu?

Kalau tak ada waktu, sekedar memindah posisi perabotan saja sudah cukup menyegarkan suasana. Tapi saat libur semester, dan ada dana, bolehlah sekalian mengecat ulang dinding kamar dengan warna pilihanmu sendiri. Alhasil, semester depan akan terasa berbeda dengan suasana kamar, di mana kamu belajar dan istirahat, yang berbeda pula – jadi lebih semangat!

 

4. Merawat Taman, Bercocok Tanam

Jika kamu suka dengan tanaman, merawatnya, memupuknya, dan menyiraminya setiap hari, luangkan waktumu untuk bercocok tanam di sekitar rumah. Entah tanaman hias atau sayuran, bagi orang yang meyukai kegiatan bercocok tanam, adalah kesukacitaan tersendiri saat mengaduk-ngaduk tanah, membersihkan daun dari hama, hingga mengajak bicara tanaman.

Yup, kamu nggak salah baca, kok. Para peneliti di berbagai negara menghasilkan kesimpulan yang sama: tanaman yang diajak bicara, dirawat dengan penuh kasih sayang, bahkan diperdengarkan musik, akan tumbuh lebih cepat dibanding tanaman yang dianggap sebagai benda mati. Barangkali, dalam prosesnya, justru kamu sendiri yang menemukan cara meleraikan benang kusut dikepalamu.

 

Punya janji temu dengan seorang psikolog atau psikiater sudah menjadi kewajaran di negara-negara maju. Bahkan, tingkat stres pelajar di Jepang dan Korea sudah mendunia. Bagaimana dengan di Indonesia? Tingkat kewarasan masyarakat kita kedepannya tergantung padamu, Gen Z yang akan menjadi tulang punggung dan penetu arah bangsa dan negara kita tercinta.

710

Entri Blog Lainnya

thumbnail
thumbnail
Menambah Komentar

ArtikelTerkaitV3

Artikel Terkait

download aku pintar sekarang

BannerPromoBlog