APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

kampus_pintar_v3

174 Mahasiswa Stikes Eka Harap Ikuti Capping Day

avatar penulis

Fikha Ardiani

27 September 2018

header image article

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash

PROKAL.CO, PALANGKA RAYA - Capping Day, merupakan tradisi akademik paling sakral bagi para calon tenaga keperawatan dan kebidanan. Kondisi ini dirasakan pula oleh sebanyak 174 Mahasiswa STIKes Eka Harap Palangka Raya angkatan XVII saat mengikuti seremonial Capping Day, Sabtu (16/9). Mereka terdiri dari 86 mahasiswa D3 Kebidanan angkatan VII dan 88 mahasiswa S1 Keperawatan angkatan VII tahun Ajaran 2016 - 2017

Dalam sambutannya, Ketua STIKes Eka Harap Dra Mariaty Darmawan MM menjelaskan, Capping Day merupakan proses awal dan symbol kesiapan bagi mahasiswa untuk terjun lapangan melaksanakan praktik klinik keperawatan dan kebidanan di lahan praktik .

“Prosesnya ditandai dengan pemasangan cap, sebagai tanda siapnya mahasiswa melaksanakan praktik klinik,” ujar  Dra Mariaty Darmawan MM di Aula STIKes Eka Harap.

Ditambahkan Mariaty, saat ini pihaknya terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan di STIKes Eka Harap. Diantaranya, dengan meningkatkan kualitas tenaga dosen dan menjalin kerjasama dengan  rumah sakit yang tidak hanya di Kalteng, tetapi juga rumah sakit di Pulau Jawa seperti di Surabaya Jawa Timur.

“Penyelenggaraan pendidikan yang bernaung di bawah Yayasan Eka Harap ini telah terakreditasi di Badan Akreditasi Nasional (BAN) Perguruan Tinggi (PT) tanggal 10 April 2015,” ungkap Mariaty Darmawan.

Sementara itu, Ina Udiati SKM MSi selaku Kabid Kemitraan dari RSUD Dr Doris Sylvanus Palangka Raya mengharapkan agar para calon tenaga keperawatan dan kebidanan yang mengikuti seremonial Capping Day dapat menyerap pengetahuan sebanyak-banyaknya dari tempat praktik. Sehingga, saat selesai nantinya dapat benar-benar siap terjun ke tengah masyarakat.

“Tak kalah pentingnya, para mahasiswa hendaknya tetap mengedepankan ketulusan dan keikhlasan dalam melayani masyarakat,” ujar Ina.

Diakhir acara Mariaty menambahkan keberhasilan penyelenggaraan pendidikan STIKes Eka Harap Prodi DIII Keperawatan, DIII Kebidanan dan S1 Keperawatan ini tak lepas dari dukungan dan bantuan dari berbagai pihak, turutama RSUD Dr Doris Sylvanus, Dinas Kesehatan, Dosen serta Orang Tua Wali. (ita/b5/ang/iha)

 

http://kalteng.prokal.co/read/news/42828-174-mahasiswa-stikes-eka-harap-ikuti-capping-day.html