APSiswaNavbarV2

CssBlog

redesain-navbar Portlet

metablog-web Portlet

CssBlog

Blog

12 Kampus di Pasuruan, Jawa Timur

Ketahui apa saja kampus yang ada di Kabupaten dan Kota Pasuruan.

Photo by Susan Q Yin on Unsplash

Kuliah di Pasuruan bisa ga, sih? Tentu saja bisa dong, Sobat Pintar. Pasuruan, kabupaten dan kota, adalah sebuah wilayah yang terletak di Provinsi Jawa Timur. Meskipun lebih dikenal dengan industrinya, ada beberapa perguruan tinggi swasta di Pasuruan yang menyelenggarakan perkuliahan di berbagai bidang ilmu. Kamu mau tau apa saja kampus swasta di Pasuruan itu? Yuk sini, kita kepoin.

universitas swasta di Pasuruan
Photo by cottonbro studio on Pexels

1. STMIK Yadika Bangil

Dari sebuah Akademi Manajemen Informatika dan Komputer, PTS di Pasuruan ini sekarang telah berkembang menjadi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Yadika. STMIK Yadika Bangil saat ini membuka Program D3 Manajemen Informatika dan S1 Teknik Informatika. Kampus swasta di Pasuruan ini beralamat di Jl. Bader No. 9, Kalirejo
Bangil.

univ swasta di Pasuruan
Photo by Tima Miroshnichenko on Pexels

2. STIE Yadika Bangil

Berbeda dari STMIK-nya yang fokus pada ilmu komputer, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Yadika Bangil membuka kesempatan untuk kuliah swasta di bidang ilmu ekonomi. Ada dua jurusan di STIE Yadika Bangil, yakni S1 Akuntansi dan S1 Manajemen. Sama seperti STMIK Yadika, STIE Yadika Bangil juga dikelola oleh Yayasan Pendidikan Swakarya. Namun alamat PTS di Pasuruan ini berada di Jl. Salem No.3, Kersikan, Kec. Bangil.

kampus swasta di Pasuruan
Photo by Karolina Grabowska on Pexels

3. STIKES Arrahma Mandiri Indonesia

Dikenal dengan singkatan STIKES AMI, kampus swasta di Pasuruan ini adalah sebuah sekolah tinggi yang fokus pada pendidikan ilmu kesehatan. Ada tiga jurusan yang dibuka di STIKES Arrahma Mandiri Indonesia, yaitu Program D3 Fisioterapi, D4 Perekam dan Informasi Kesehatan, serta S1 Administrasi Rumah Sakit. STIKES Arrahma Mandiri Indonesia berada di Jalan Raya Carat Gempol Pasuruan.

perguruan tinggi swasta di Pasuruan
Photo by Tima Miroshnichenko on Pexels

4.  Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Gempol

PTS di Pasuruan ini juga adalah sebuah sekolah tinggi swasta. Berada di bawah naungan Yayasan LPM Walisongo Gempol Pasuruan, kampus swasta di Pasuruan ini dikenal juga dengan nama STIEG Walisongo. Ada dua Program S1 yang dibuka di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Gempol, yakni Akuntansi dan Manajemen. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Gempol beralamat di Jl. Timur Pasar Gempol No. 9 Gempol.

universitas yang ada di Pasuruan
Photo by Yan Krukau on Pexels

5. Universitas PGRI Wiranegara

Ingin kuliah swasta di bidang ilmu keguruan, Sobat Pintar? Universitas PGRI Wiranegara bisa menjadi pilihan universitas swasta terbaik di Pasuruan buat kalian para calon guru. Eitts, jangan salah, Sobat. Universitas swasta di Pasuruan ini juga membuka jurusan-jurusan di luar bidang ilmu keguruan, loh.

Dikenal dengan kependekan Uniwara, univ swasta di Pasuruan ini dahulunya adalah Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Pasuruan. Dengan status barunya sebagai sebuah universitas di Pasuruan, kini Universitas PGRI Wiranegara membuka Program S1 Ilmu Komputer, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Pendidikan Ekonomi, Pendidikan Matematika, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Teknik Industri, dan Teknologi Pangan. Universitas yang ada di Pasuruan ini beralamat di Jl. Ki Hajar Dewantoro no. 27-29 Tambakrejo.

universitas swasta terbaik di Pasuruan
Photo by Tima Miroshnichenko on Pexels

6. Universitas Yudharta Pasuruan

Universitas swasta di Pasuruan ini mengusung semangat religiositas dan pluralisme. Tak heran bila pilihan jurusan yang ada di Universitas Yudharta Pasuruan mencakup bidang ilmu agama Islam, teknik, pertanian, maupun sosial. Lantas universitas di Pasuruan membuka jurusan apa saja? Di universitas ini ada Program S1 Administrasi Bisnis, Administrasi Publik, Agribisnis, Ekonomi Syari'ah, Ilmu Al Quran dan Tafsir, Ilmu dan Teknologi Pangan, Ilmu Komunikasi, Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Bahasa Arab, Psikologi, Teknik Industri, Teknik Informatika, Teknik Mesin, Teknik Sipil, dan Teknologi Hasil Perikanan. Universitas Yudharta Pasuruan beralamat di Jl. Yudharta No. 07 Sengonagung Purwosari.

universitas yang ada di Pasuruan
Photo by Tima Miroshnichenko on Pexels

7. Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan

Sekolah Tinggi Agama Islam Salahuddin Pasuruan lebih dikenal dengan kependekan STAIS Pasuruan. Kampus swasta di Pasuruan ini membuka Program S1 Pendidikan Agama Islam dan Perbankan Syariah. Alamat kampusnya ada dua, yaitu Jl. Dokter Wahidin Sudiro Husodo No.45, Petamanan, Kec. Panggungrejo dan Jl. Raya Warung Dowo Utara Kecamatan Pohjentrek.

daftar kampus di Pasuruan
Photo by cottonbro studio on Pexels

8. Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhammadiyah Bangil

Lebih dikenal dengan kependekan STITMB, PTS di Pasuruan ini membuka Program S1 Pendidikan Agama islam. Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Muhammadiyah Bangil beralamat di Jl. Raya Raci KM 9 Bangil Pasuruan.


Photo by Tima Miroshnichenko on Pexels

9. Universitas Merdeka Pasuruan

Universitas Merdeka Pasuruan adalah sebuah univ swasta di Pasuruan yang dinaungi oleh Yayasan Perguruan Tinggi Merdeka Pusat Pasuruan (YPTMPM). Ada empat fakultas di Universitas Merdeka Pasuruan, yaitu Ekonomi, Hukum, Pertanian, dan Teknologi Informasi. Program S1 yang sekarang tersedia di salah satu universitas swasta terbaik di Pasuruan ini adalah Agroteknologi, Ilmu Hukum, Manajemen, Rekayasa Perangkat Lunak, dan Teknik Informatika. Alamat Unmerpas, begitu kependekan universitas swasta di Pasuruan ini, adalah di Jalan Ir. H. Juanda No.68.


Photo by Yaroslav Shuraev on Pexels

10. Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama Pasuruan

Daftar kampus di Pasuruan takkan lengkap tanpa menyebutkan Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama Pasuruan. Lebih dikenal dengan kependekan ITSNU Pasuruan, PTS di Pasuruan ini menaungi Fakultas Teknik, Ilmu Pendidikan, dan Ilmu Komunikasi.

Dari ketiga fakultas tersebut, apa saja pilihan Program S1 yang ada di Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama Pasuruan? Kampus swasta di Pasuruan ini mengelenggarakan perkuliahan Desain Komunikasi Visual, Pendidikan Biologi, Pendidikan Fisika, Pendidikan Matematika, Teknik Industri, Teknik Kimia, dan Teknologi Hasil Pertanian. Alamat ITSNU Pasuruan berada di Jl. Raya Warung Dowo Utara Kecamatan Pohjentrek.


Photo by Yaroslav Shuraev on Pexels

11. AKBID Sakinah Pasuruan

Akademi kebidanan ini juga merupakan salah satu pilihan kuliah di Pasuruan. Pendidikan tinggi di AKBID Sakinah Pasuruan diselenggarakan oleh Yayasan Pondok Pesantren Syamsul Arifin. Ada satu Program D3 di PTS di Pasuruan, yakni Kebidanan. AKBID Sakinah Pasuruan beralamat di Jalan Karya Bhakti No.1 Pukul Kraton, Krajan.


Photo by RODNAE Productions on Pexels

12. STAI Pancawahana Bangil

Sekolah tinggi agama Islam ini dikenal dengan kependekan Staipana. STAI Pancawahana Bangil membuka Program S1 Bimbingan Penyuluhan Islam, Hukum Keluarga Islam (Ahwal Syakhshiyyah), Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Pendidikan Islam Anak Usia Dini, dan Tadris Bahasa Inggris. Alamat kampus swasta di Pasuruan ini adalah di Jl. Untung Surapati No.366, Kauman, Kec. Bangil.

Dari daftar di atas, sudah menemukan kampus impianmu untuk kuliah di Pasuruan, Sobat Pintar? Namun sebelum menentukan kampusnya, pastikan dahulu kamu sudah yakin dengan jurusan kuliahnya, ya. Kalau masih ragu-ragu, kamu bisa gunakan Tes Penjurusan Kuliah untuk membantumu.

10

Entri Blog Lainnya

thumbnail
thumbnail
Menambah Komentar

ArtikelTerkaitV3

Artikel Terkait

download aku pintar sekarang

BannerPromoBlog