Ada Berapa Tahapan Seleksi Sekolah Kedinasan?
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
Photo by Andy Barbour on Pexels
Tes masuk sekolah kedinasan berbeda dari tes masuk perguruan tinggi negeri seperti UTBK. Saking banyaknya peserta, UTBK semestinya bukan hal baru buat Sobat Pintar – mulai dari ujiannya, soal-soalnya, sampai mekanisme ujiannya. Namun bagaimana dengan tes sekolah kedinasan?
Tak seperti UTBK, ada beberapa tahapan tes sekolah kedinasan yang harus diikuti jika kamu ingin kuliah di sekolah kedinasan. Nah, apa itu sekolah kedinasan? Bagaimana pula tahapan seleksi sekolah kedinasan itu? Yuk sini, kepoin sampai tuntas.
Photo by Dimitri Karastelev on Unsplash
Sekolah kedinasan adalah perguruan tinggi yang didirikan dan dikelola oleh pemerintah untuk menyiapkan calon-calon Aparatur Sipil Negara (ASN). Setelah lolos mengikuti serangkaian tahapan masuk kedinasan, para calon ASN tersebut harus mengikuti pelatihan dan pendidikan khusus yang diperlukan untuk bekerja di lingkungan pemerintahan.
IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri), misalnya, adalah salah satu sekolah kedinasan yang dikelola oleh Kementerian Dalam Negeri. Setelah menempun pelatihan dan pendidikannya, para lulusan IPDN siap bekerja di lingkungan pemerintahan, baik di tingkat pusat maupun daerah. Status pekerjaan ini bersifat mutlak dan mengikat, sehingga disebut ikatan dinas. Namun tak semua sekolah kedinasan menerapkan kebijakan ikatan dinas. Politeknik Kesehatan, misalnya, tidak memberlakukan ikatan dinas bagi alumninya. Sampai sini kamu bisa memahami perbedaan kedinasan dan ikatan dinas ya, Sobat Pintar?
Terus, gimana kamu tau sekolah kedinasan impianmu memberlakukan ikatan dinas atau tidak? Tenang, kamu tinggal mencermati syarat-syarat yang diajukan saat mendaftar, sebelum mengikuti proses atau tahapan seleksi kedinasan. Bila ada ketentuan bahwa setelah lulus kuliah kamu harus siap mengikuti penempatan kerja sebagai ASN, berarti sekolah kedinasan atau jurusan yang kamu pilih itu memberlakukan ikatan dinas bagi lulusannya.
Dilihat dari satu sisi, ikatan dinas menawarkan "jaminan" kerja. Kamu enggak perlu capek-capek melamar pekerjaan setelah lulus kuliah dari sekolah kedinasan. Makanya, ikatan dinas merupakan salah satu faktor penyebab kenapa tak sedikit pelajar memilih melanjutkan kuliah ke sekolah kedinasan. Semelelahkan apa pun proses tes masuk sekolah kedinasan, bakal tetap dijabanin!
Nah, seperti apakah proses atau tahapan seleksi sekolah kedinasan itu? Pakai contoh IPDN lagi, yuk. Alur pendaftaran IPDN pada tahun 2022 terdiri dari:
1. Mengakses portal dikdin.bkn.go.id
2. Membuat akun SSCAN
3. Login ke akun SSCAN
4. Mendaftar dan mengunggah berkas-berkas yang dibutuhkan
5. Cek resume dan cetak kartu pendaftaran
6. Tunggu proses verifikasi data dan berkas-berkasmu
7. Login ke akun SSCAN dan cek status kelulusan
8. Jika dinyatakan lulus, lakukan pembayaran
9. Cetak kartu ujian
10. Mengikuti tes sekolah kedinasan IPDN.
Terus, apa saja tahapan seleksi kedinasan di IPDN? Ada empat tahapan masuk kedinasan IPDN, yaitu:
Tes SKD kedinasan terdiri dari TWK (Tes Wawasan Kebangsaan), TIU (Tes Intelegensi Umum), dan TKP (Tes Karakteristik Pribadi). Tes SKD dilakukan dengan menggunakan sistem CAT (Computer Assement Test) dan diselenggarakan oleh BKN (Badan Kepegawaian Negara).
Setelah tes SKD sekolah kedinasan selanjutnya apa? Tahapan tes sekolah kedinasan berikutnya adalah tes kesehatan. Tahapan seleksi kedinasan ini untuk memastikan kesehatan calon Praja. Pelaksanaan tesnya dilakukan di Rumah Sakit Bhayangkara/Biddokkes Polda.
Materi tes sekolah kedinasan ini meliputi tes kecerdasan, tes kepribadian dan tes kecermatan. Pelaksanaan tesnya dilakukan oleh Biro SDM Polda.
Tahapan seleksi kedinasan yang terakhir ini meliputi verifikasi faktual dokumen administrasi pendaftaran, tes kesehatan tahap II, tes kesamaptaan atau tes fisik sekolah kedinasan, dan pemeriksaan penampilan.
Yang suka bikin keder adalah sistem gugur yang diterapkan pada setiap tahapan seleksi sekolah kedinasan. Jika pada satu tahap kamu dinyatakan tidak lulus, udah deh, kamu enggak bisa mengikuti tahapan tes sekolah kedinasan berikutnya.
Perlu diingat, tahapan tes seleksi tidak selalu sama di setiap sekolah kedinasan. Setelah melewati SKD, tahapan seleksi kedinasan mungkin saja berbeda antara satu sekolah kedinasan dengan sekolah kedinasan yangg lain.
Hingga saat ini belum diketahui kapan jadwal tes kedinasan 2023. Jika melihat tahun sebelumnya, tes sekolah kedinasan berlangsung di bulan Juni.
Kalau kamu, gimana Sobat Pintar? Bakal ikutan tes kedinasan 2023 atau enggak, nih?
ArtikelTerkaitV3
Ini Dia Alasan Mengapa Tes Minat Bakat Jurusan SMK Penting B
Daftar 40+ Jurusan SMK di Indonesia Sobat Pintar, tahukah kamu bahwa di Indonesia terdapat lebih dari 40 jurusan SMK yang bisa kamu ambil? Tentu kamu harus memilih jurusan yang sesuai dengan skill yang kamu minati. Untuk memberikan kamu referensi menge...
Baca Selengkapnya
Program Pendidikan Profesi Guru (PPG): Melahirkan Guru Profe
Tentang Program Pendidikan Profesi (PPG) Sobat Pintar, Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) adalah program studi yang dirancang untuk mempersiapkan lulusan S1 Kependidikan dan S1/DIV Non Kependidikan menjadi guru profesional. Program ini bertujuan meng...
Wajib Diperhatikan! Ini Daftar 10+ Alasan dan Motivasi Saat
Tentang OSIS: Sejarah Singkat dan Kepengurusan Organisasi Siswa Intra Sekolah atau OSIS adalah organisasi resmi di dalam sekolah. Organisasi ini sudah ada sejak tahun 1923 dengan nama PPIB (Perhimpunan Pelajar Indonesia Baru). Lalu pada tahun 1964, PPIB ...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog