Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kecerdasan Siswa
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels
Guru mana yang tidak senang memiliki siswa-siswa cerdas di kelasnya. Hal ini juga menjadi dambaan para orang tua selain memiliki anak yang tumbuh sehat. Saat ini telah dikenal berbagai macam jenis kecerdasan. Kecerdasan siswa tidak hanya terbatas pada kemampuannya berpikir atau belajar, tetapi juga mencakup kemampuannya dalam memahami lingkungan di sekitarnya, problem solving, serta mencari tahu apa yang harus dilakukannya. Pertumbuhan dan perkembangan kecerdasan seseorang dipengaruhi faktor internal dan eksternal.
Foto oleh William Fortunato dari Pexels
Faktor yang mempengaruhi kecerdasan anak yang dikategorikan sebagai faktor internal adalah faktor genetik atau keturunan. Sama seperti sifat yang dimiliki manusia lainnya, kecerdasan setiap anak juga berbeda-beda. Masyarakat banyak yang memiliki anggapan bahwa kecerdasan anak diwariskan dari orang tua yang juga cerdas. Pepatah yang populer terkait hal ini adalah buah jatuh tak jauh dari pohonnya.
Meskipun demikian, sebagian besar penelitian memperkirakan bahwa faktor genetik berperan hanya sekitar 30 sampai 75 persen dalam menentukan kecerdasan siswa. Penelitian menunjukkan bahwa faktor lingkungan memiliki peran yang sama pentingnya dalam hal kecerdasan anak. Hasil penelitian menyebutkan, anak-anak yang dibesarkan di lingkungan yang tidak mendukung perkembangan kecerdasannya seperti: tidak diberi ASI, malnutrisi, serta terpapar polusi, tidak akan berkembang dengan optimal meskipun ia memiliki faktor genetik yang baik.
Â
Selain gen penentu kecerdasan anak, faktor yang mempengaruhi perkembangan intelektual dari luar atau faktor eksternal adalah lingkungan, stimulasi, gaya belajar, dan nutrisi.
Faktor yang mempengaruhi kecerdasan siswa yang pertama adalah faktor lingkungan. Yang masuk dalam faktor lingkungan antara lain tempat tinggal, yang juga berdampak pada kecerdasan anak. Dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa anak yang tinggal di area yang memiliki fasilitas baik, melakukan aktivitas fisik lebih dari 5 jam per minggu dan memiliki orang tua yang berpendidikan tinggi, akan cenderung memiliki IQ yang tinggi. Dalam sebuah penelitian lain juga disebutkan, jika seorang anak tinggal di kota kecil dengan fasilitas pendidikan yang terbatas, dapat membuat potensi kecerdasan anak tidak berkembang semaksimal anak-anak yang tinggal di kota besar dengan fasilitas belajar yang lebih baik.
Faktor yang mempengaruhi IQ siswa berikutnya adalah stimulasi yang diberikan kepada anak atau siswa. Interaksi Ibu dengan anak di tahun-tahun pertama kehidupannya akan sangat menentukan perkembangan kognitif anak. Sangat disarankan bagi orang tua untuk sering-sering mengajak si kecil bermain, mengobrol, membaca buku, menonton tayangan edukatif, serta berbagai aktivitas lain yang merangsang imajinasi dan rasa ingin tahunya. Stimulasi seperti ini dapat meningkatkan kecerdasan anak. Tidak hanya orang tua, Guru Pintar juga dapat mengambil peran dalam pemberian stimulasi kepada siswa saat belajar di sekolah.
Setiap siswa memiliki gaya belajar yang berbeda-beda. Ada siswa yang gaya belajarnya visual atau melalui gambar-gambar, ada yang gaya belajarnya auditori atau mengandalkan pendengaran untuk menerima informasi, dan ada juga anak yang gaya belajarnya kinestetik atau belajar melalui gerakan tubuh. Gaya belajar yang sesuai akan membuat siswa lebih mudah menyerap informasi baru dibandingkan jika ia belajar menggunakan metode lain yang tidak sesuai dengan gaya belajar mereka. Itulah mengapa sangat penting bagi orang tua dan guru untuk mengetahui gaya belajar masing-masing siswa.
Nutrisi ternyata memiliki peran penting dalam perkembangan otak anak. Hal itu menyebabkan betapa pentingnya untuk makanan dan minuman yang mengandung nutrisi kepada anak. Anak-anak atau siswa sangat membutuhkan zat gizi makro seperti karbohidrat, protein, dan lemak dan zat gizi mikro yang terdiri dari berbagai vitamin dan mineral untuk tumbuh kembangnya.
Salah satu nutrisi yang juga penting untuk meningkatkan kecerdasan adalah omega 3. Omega 3 berperan dalam proses kerja otak sehingga dapat mempengaruhi fungsi kognitif, membantu anak untuk fokus, mudah memahami pelajaran, dan memiliki kemampuan komunikasi dan sosial yang baik. Ada banyak makanan yang menjadi sumber omega 3 seperti jenis ikan berlemak seperti ikan salmon, ikan makarel, ikan sarden, ikan tuna; beberapa jenis sayuran seperti bayam, brokoli, dan kembang kol; serta susu pertumbuhan yang difortifikasi dengan omega 3.
Faktor internal yang mempengaruhi kecerdasan anak bersigat tetap dan tidak mudah untuk berubah. Sedangkan faktor internal selalu dapat diupayakan sehingga anak dapat memiliki kecerdasan yang baik. Pertumbuhan jasmani dan pertumbuhan kecerdasan seseorang harus berlangsung secara seimbang. Hal yang menghambat kecerdasan pada siswa hendaknya dapat dihindarkan semaksimal mungkin.
ArtikelTerkaitV3
Ini Dia Alasan Mengapa Tes Minat Bakat Jurusan SMK Penting B
Daftar 40+ Jurusan SMK di Indonesia Sobat Pintar, tahukah kamu bahwa di Indonesia terdapat lebih dari 40 jurusan SMK yang bisa kamu ambil? Tentu kamu harus memilih jurusan yang sesuai dengan skill yang kamu minati. Untuk memberikan kamu referensi menge...
Baca Selengkapnya
Program Pendidikan Profesi Guru (PPG): Melahirkan Guru Profe
Tentang Program Pendidikan Profesi (PPG) Sobat Pintar, Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) adalah program studi yang dirancang untuk mempersiapkan lulusan S1 Kependidikan dan S1/DIV Non Kependidikan menjadi guru profesional. Program ini bertujuan meng...
Wajib Diperhatikan! Ini Daftar 10+ Alasan dan Motivasi Saat
Tentang OSIS: Sejarah Singkat dan Kepengurusan Organisasi Siswa Intra Sekolah atau OSIS adalah organisasi resmi di dalam sekolah. Organisasi ini sudah ada sejak tahun 1923 dengan nama PPIB (Perhimpunan Pelajar Indonesia Baru). Lalu pada tahun 1964, PPIB ...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog