APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

BelajarPintarV3

Fisika

Suhu dan Kalor

MATERI

Pengertian Kalor

Kalor merupakan bentuk energi yang pindah karena adanya perbedaan suhu. Secara alamiah, kalor berpindah dari benda bersuhu tinggi ke benda bersuhu rendah.

Sebelum abad ke – 17, orang beranggapan bahwa kalor merupakan zat yang pindah dari benda bersuhu tinggi ke benda yang bersuhu rendah. Jika kalor merupakan zat, tentu mempunyai masa. Ternyata benda yang suhunya naik, massanya tidak berubah, jadi kalor bukan zat.

1.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Bagaimanakah perpindahan kalor secara ilmiah?


A. Kalor berpindah dari suhu rendah ke tinggi
B. Kalor berpindah dari suhu tinggi ke rendah
C. Kalor berpindah dari suhu bergerak ke diam
D. Kalor berpindah dari suhu tinggi saja
E. Kalor berpindah dari suhu rendah saja

JAWABAN BENAR

B.

Kalor berpindah dari suhu tinggi ke rendah

PEMBAHASAN

Secara alamiah, kalor berpindah dari benda bersuhu tinggi ke benda bersuhu rendah.

2.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Energi yg berpindah dari benda yg suhunya lebih tinggi ke benda yg suhunya lebih rendah ketika kedua benda bersentuhan disebut ?


A. Kalor
B. Suhu
C. Massa Jenis
D. Termometer
E. Celcius

JAWABAN BENAR

A.

Kalor

PEMBAHASAN

Kalor adalah bentuk energi yang berpindah dari suhu tinggi ke suhu rendah.Jika suatu benda menerima / melepaskan kalor maka suhu benda itu akan naik/turun atau wujud benda berubah

3.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Pada abad keberapa orang beranggapan bahwa kalor adalah zat bukan energi?


A. Abad Ke-17
B. Sebelum abad ke-17
C. Sesudah abad ke-17
D. Abad ke-18
E. Abad ke-19

JAWABAN BENAR

B.

Sebelum abad ke-17

PEMBAHASAN

Sebelum abad ke – 17, orang beranggapan bahwa kalor merupakan zat yang pindah dari benda bersuhu tinggi ke benda yang bersuhu rendah.

4.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Jika kalor berbentuk zat maka apa yang dimiliki oleh kalor tersebut?


A. Kalor
B. Massa
C. Suhu
D. Volume
E. Tekanan

JAWABAN BENAR

B.

Massa

PEMBAHASAN

Jika kalor merupakan sebuah zat maka kalor dinyatakan memiliki sebuah massa

5.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Kalor berpindah karena adanya?


A. Perubahan massa
B. Perubahan volume
C. Perubahan posisi
D. Perbedaan suhu
E. Perubahan suhu

JAWABAN BENAR

D.

Perbedaan suhu

PEMBAHASAN

Kalor merupakan bentuk energi yang pindah karena adanya perbedaan suhu

Satuan Kalor


 

Setelah kalian sudah memahami definisi kalor, yuk kita bahas topik selanjutnya..

Satuan untuk menyatakan kalor adalah Joule (J) atau Kalori (kal). Joule menyatakan satuan usaha atau energi. Satuan Joule merupakan satuan kalor yang umum digunakan dalam fisika. Sedangkan Kalori menyatakan satuan kalor. Kalori (kal) merupakan satuan kalor yang biasa digunakan untuk menyatakan kandungan energi dalam bahan makanan.

Contohnya: sepotong roti memiliki kandungan energi 200 kalori dan sepotong daging memiliki kandungan energi 600 kalori. Nilai 1 kalori (1 kal) adalah banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg air agar suhunya nai 1°C.

Hubungan satuan kalori dengan joule adalah

1 kal = 4,2 J atau 1 J = 0,24 kal

6.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Satuan kalor adalah?


A. Kilogram
B. Meter
C. Sekon
D. Newton
E. Kal

JAWABAN BENAR

E.

Kal

PEMBAHASAN

Satuan untuk menyatakan kalor adalah Joule (J) atau Kalori (kal)

7.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Apa yang dimaksud dengan kalori?


A. Satuan untuk menyatakan kandungan energi dan bahan makanan
B. Satuan untuk menyatakan massa dan bahan makanan
C. Satuan untuk menyatakan kandungan volume dari bahan makanan
D. Satuan untuk menyatakan kandungan energi dan bahan bakar
E. Satuan untuk menyatakan massa bahan bakar

JAWABAN BENAR

A.

Satuan untuk menyatakan kandungan energi dan bahan makanan

PEMBAHASAN

Kalori (kal) merupakan satuan kalor yang biasa digunakan untuk menyatakan kandungan energi dalam bahan makanan.

8.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Nilai 1 kal adalah....


A. Banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg air agar suhunya naik 1°C.
B. Banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg air agar suhunya naik 0°C.
C. Banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg air agar suhunya naik 10°C.
D. Banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg air agar suhunya naik 100°C.
E. Banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg nasi agar suhunya naik 1°C.

JAWABAN BENAR

A.

Banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg air agar suhunya naik 1°C.

PEMBAHASAN

Nilai 1 kalori (1 kal) adalah banyaknya kalor yang diperlukan untuk memanaskan 1 kg air agar suhunya naik 1°C.

9.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

1 kal berapa joule?


A. 4,1 Joule
B. 4,2 Joule
C. 4,3 Joule
D. 4,4 Joule
E. 4,5 Joule

JAWABAN BENAR

B.

4,2 Joule

PEMBAHASAN

1 kal = 4,2 J 

10.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

1 Joule berapa kalori?


A. 0,21 kal
B. 0,22 kal
C. 0,23 kal
D. 0,24 kal
E. 0,25 kal

JAWABAN BENAR

D.

0,24 kal

PEMBAHASAN

1 J = 0,24 kal

Pengaruh Kalor Terhadap Benda

Lalu apa saja sih pengaruh kalor dalam kehidupan kita? Nah pengaruh kalor dibagi menjadi dua macam, diantaranya sebagai berikut:

1. Pengaruh kalor terhadap suhu benda

Kalor merupakan energi yang diterima atau dilepaskan suatu benda. Kalor yang diterima suatu benda bisa berasal dari matahari, api, atau benda lain. Kalor yang diterima oleh benda dapat mengubah suhu benda.

Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air bertambah. Makin banyak kalor yang diberikan semakin banyak pula perubahan pada suhu air.

Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mendidih. Ketika air sudah mendidih suhu air tidak akan bertambah melainkan tetap. Dapat disimpulkan bahwa kalor mengubah suhu benda.

Benda yang melepaskan kalor seperti air panas dalam gelas. Air panas yang kita letakkan diatas meja akan melepaskan kalor keudara titik karena air panas melepaskan kalor, maka suhu air panas makin lama makin turun. Air panas berubah menjadi air dingin. Hal ini menunjukkan bahwa kalor merubah suhu benda.

2. Pengaruh kalor terhadap wujud benda

Kalor menyebabkan perubahan wujud pada benda-benda, seperti cokelat dan es batu. Cokelat yang kita genggam dengan tangan dapat meleleh. Hal ini terjadi karena cokelat mendapat kalor dari tangan kita dan udara. Demikian juga dengan es batu yang diletakkan dalam piring di atas meja. Lama-kelamaan es batu mencair karena pengaruh kalor dari udara. Ketika es batu dipanaskan maka lama-kelamaan es batu berubah menjadi air. Berarti es batu berubah wujud dari padat menjadi cair.

Logam seperti besi dan emas juga dapat berubah wujud bila mendapat panas. Hal ini terjadi misalnya di tempat peleburan logam. Pada fenomena lain bila pemanasan berlangsung terus maka suatu saat air mendidih. Setelah mendidih cukup lama air seakan-akan lenyap. Disekitar panci banyak terdapat uap air berarti air telah berubah wujud dari air menjadi gas. Dapat disimpulkan bahwa kalor dapat merubah wujud gas. Perubahan wujud gas yang disebabkan oleh kalor diantara :

a. Perubahan wujud dari padat menjadi cair dan sebaliknya. Contoh fenomena ini terjadi pada lilin yang sedang menyala.

b. Perubahan wujud dari cair menjadi gas dan sebaliknya. Fenomena ini terjadi pada peristiwa memasak air dan terjadinya fenomena hujan.

c. Perubahan wujud dari padat menjadi gas dan sebaliknya. Peristiwa ini terjadi pada kapur barus yang menyublin, yang mengubah kapur barus menjadi gas. Sedangkan benda gas yang berubah menjadi benda padat dicontohkan pada asap kenalpot. Asap knalpot berubah menjadi jelaga (benda padat) ketika menyentuh permukaan dalam knalpot.

11.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Kalor berpengaruh terhadap?


A. Suhu dan massa benda
B. Suhu dan berat benda
C. Suhu dan volume benda
D. Wujud dan massa benda
E. Wujud dan suhu benda

JAWABAN BENAR

E.

Wujud dan suhu benda

PEMBAHASAN

Kalor berpengaruh terhadap suhu dan wujud benda

12.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Kalor yang diterima dari matahari dan air dapat mengubah?


A. Massa benda
B. Volume benda
C. Suhu benda
D. Wujud benda
E. Kecepatan benda

JAWABAN BENAR

C.

Suhu benda

PEMBAHASAN

Kalor yang diterima suatu benda bisa berasal dari matahari, api, atau benda lain. Kalor yang diterima oleh benda dapat mengubah suhu benda.

13.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Bagaimana cara kerja kalor dapat mengubah suhu benda?


A. Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air bertambah. Makin banyak kalor yang diberikan semakin banyak pula perubahan pada suhu air. Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mendidih.
B. Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air bertambah. Makin banyak kalor yang diberikan semakin banyak pula perubahan pada suhu air. Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mencair.
C. Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air bertambah. Makin sedikit kalor yang diberikan semakin banyak pula perubahan pada suhu air. Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mendidih.
D. Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air berkurang. Makin banyak kalor yang diberikan semakin banyak pula perubahan pada suhu air. Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mendidih.
E. Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air bertambah. Makin banyak kalor yang diberikan semakin banyak perubahan pada suhu air. Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan habis.

JAWABAN BENAR

A.

Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air bertambah. Makin banyak kalor yang diberikan semakin banyak pula perubahan pada suhu air. Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mendidih.

PEMBAHASAN

Ketika kalor diberikan kepada air, maka suhu air bertambah. Makin banyak kalor yang diberikan semakin banyak pula perubahan pada suhu air. Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mendidih. 

14.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Pada air mendidih, bagaimana keadaan kalornya?


A. Naik
B. Turun
C. Berubah
D. Tetap
E. Hilang

JAWABAN BENAR

D.

Tetap

PEMBAHASAN

Bila kalor terus diberikan, lama kelamaan air akan mendidih. Ketika air sudah mendidih suhu air tidak akan bertambah melainkan tetap

15.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Bagaimana pengaruh kalor terhadap wujud benda?


A. Wujud benda berubah
B. Wujud benda tetap
C. Suhu benda berubah
D. Suhu benda tetap
E. Wujud dan suhu berubah

JAWABAN BENAR

A.

Wujud benda berubah

PEMBAHASAN

Kalor menyebabkan perubahan wujud pada benda-benda, seperti coklat dan es batu. Cokelat yang kita genggam dengan tangan dapat meleleh. Hal ini terjadi karena cokelat mendapat kalor dari tangan kita dan udara

Perubahan Wujud Zat


 

Yuk kita lanjut ke topik berikut nya, Sobat Pintar!

 

a. Melebur dan membeku

Melebur adalah perubahan wujud zat dari padat menjadi cair. Pada saat melebur,  zat memerlukan kalor (panas) meskipun tidak mengalami kenaikan suhu.

Kalor lebur adalah kalor yang diperlukan untuk mengubah wujud zat 1 kg zat padat menjadi zat cair. Kalor lebur diberi simbol Lf , satuan kalor lebur adalah J/Kg.

 

b. Menguap, mendidih dan mengembun

Menguap adalah perubahan wujud zat dari cair menjadi uap (gas). Pada waktu menguap , zat memerlukan kalor

Mendidih adalah penguapan yang terjadi diseluruh bagian zat cair dan hanya dapat terjadi pada titik didih.

Kalor uap adalah kalor yang diperlukan untuk mengubah wujud 1 kg zat cair menjadi uap. Pada titik didih normalnya kalor uap diberi simbol Lv, satuan kalor uap adalah J/kg.

 

Berikut merupakan titik leburtitik didih, kalor uap, kalor didih berbagai zat :

16.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Air sebanyak 100 gram memiliki temperatur 25oC dipanaskan dengan energi 1000 kalori. Berapakah temperatur air setelah pemanasan jika diketahui kalor jenis air 1kal/goC?


A. 25oC
B. 35oC
C. 40oC
D. 45oC
E. 50oC

JAWABAN BENAR

B.

35oC

PEMBAHASAN

17.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Sebanyak 50 gram air dengan suhu 30 oC dicampurkan dengan 30 gram air yang suhunya tak diketahui. Jika suhu akhir campuran 50 oC, maka suhu air 50 gram mula-mula adalah ....


A. 16,7 oC
B. 25,3 oC
C. 30,2 oC
D. 35,0 oC
E. 41,7 oC

JAWABAN BENAR

A.

16,7 oC

PEMBAHASAN

Berdasarkan konsep asas black

Qlepas = Qterima

m1 . c . T1 = m2 . c . T2

30 (50 – T) = 50 (50 – 30)

1500 - 30 T = 2500 - 1500

1500 - 30 T = 1000

1500 - 1000 = 30 T

500/30 = T

16,7 oC = T

18.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Terdapat 20 gram air bersuhu 80oC didinginkan hingga air tersebut bersuhu 10oC. Berapakah kalor yang dilepaskan air tersebut ? (kalor uap = 540 kal/gram, kalor jenis air = 1 kal/gramoC)


A. 1200 kal
B. 1400 kal
C. 1500 kal
D. 1600 kal
E. 1650 kal

JAWABAN BENAR

B.

1400 kal

PEMBAHASAN

Untuk menentukan kalor air maka digunakan Azas Black 

Q = m.c.T

Q = 20.1.(80-10)

Q = 1400 kal

19.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Apa yang dimaksud dengan kalor uap?


A. Kalor untuk merubah wujud 1kg zat cair menjadi uap
B. Kalor untuk merubah wujud 1kg zat cair menjadi padat
C. Kalor untuk merubah wujud 1kg zat padat menjadi uap
D. Kalor untuk merubah wujud 1kg zat padat menjadi cair
E. Kalor untuk merubah wujud 1kg zat uap menjadi cair

JAWABAN BENAR

A.

Kalor untuk merubah wujud 1kg zat cair menjadi uap

PEMBAHASAN

Kalor uap adalah kalor yang diperlukan untuk mengubah wujud 1 kg zat cair menjadi uap. 

20.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Berikut yang termasuk perubahan wujud zat kecuali?


A. Bernafas
B. Makan dan minum
C. Lebar dan panjang
D. Mengembun, menguap dan mencair
E. Mengembun, menguap dan melebar

JAWABAN BENAR

D.

Mengembun, menguap dan mencair

PEMBAHASAN

Macam-macam perubahan wujud zat antara lain Melebur dan membeku, Menguap , mendidih 
dan mengembun

Azas Black


Sobat Pintar, Azas Black itu berasal dari penelitian seorang Imuwan yang bernama Joseph Black. Ia mengamati es dan benda-benda lain yang mencair ketika terkena panas. Ia berpendapat mencairnya es karena adanya penyerapan kalor ke dalam es sehingga menjadi air.

Kalor tersebut akan sama dengan kalor yang dilepas oleh air tersebut untuk kembali menjadi es. Itulah gambaran sederhana mengenai pengertian asas black. Bunyi asas black sendiri adalah :

Jumlah kalor yang dilepas oleh materi yang bersuhu lebih tinggi akan sama dengan jumlah kalor yang diterima oleh materi yang suhunya lebih rendah” bisa juga disederhanakan Kalor yang dilepas akan sama dengan kalor yang diterima"

Dari bunyi asas black tersebut bisa diperoleh persamaan atau rumus asas black:

Kalor Lepas = Kalor Terima

Kalor menyatakan banyaknya panas, sedangkan suhu menyatakan derajat panas suatu benda. Misalnya kita memiliki dua panci yang identik. Panci pertama berisi 100 g air, sedangkan panci kedua berisi 50 g air. Suhu air dalam kedua panci tersebut sama. Bila kedua air ini dipanaskan, maka air 100 g memerlukan kalor lebih banyak dibandingkan air 50 g. Itu berarti kalor sebanding dengan massa.

Pemberian kalor menyebabkan suhu benda berubah. Makin banyak kalor yang diberikan pada suatu benda, maka suhu benda tersebut makin tinggi. Berarti kalor sebanding dengan perubahan suhu. Selain bergantung pada massa dan perubahan suhu, kalor yang diperlukan agar suhu benda naik juga bergantung pada jenis zat. Bila kita merangkum semua faktor tersebut, maka kalor yang diperlukan agar suhu benda naik adalah:

Dimana:

Q = Banyaknya kalor (J)
m = Massa (Kg)
c = Kalor jenis benda (J/KgoC)
T = Suhu (oC)

Kalor jenis menyatakan banyaknya kalor yang diperlukan untuk menaikan suhu 1 Kg zat sebesar 1°C. Beberapa contoh kalor jenis dari beberapa zat adalah sebagai berikut:

21.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Siapa penemu asas black?


A. Yosep bal
B. Joseph Black
C. Alexandre Black
D. Yoseph balck
E. Furgeso Black

JAWABAN BENAR

B.

Joseph Black

PEMBAHASAN

Asas Black itu berasal dari penelitian seorang Ilmuwan yang bernama Joseph Black

22.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Menurut penemu asas black bagaimana es dapat mencair?


A. Pembuangan kalor
B. Penyerapan kalor
C. Penghapusan kalor
D. Masuknya kalor
E. Hilangnya kalor

JAWABAN BENAR

B.

Penyerapan kalor

PEMBAHASAN

Yoseph Black mengamati es dan benda-benda lain yang mencair ketika terkena panas. Ia berpendapat mencairnya es karena adanya penyerapan kalor ke dalam es sehingga menjadi air.

23.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Bagaimana bunyi asas black?


A. Q lepas= Q terima
B. Q lepas < Q terima
C. Q terima< Q lepas
D. Q lepas > Q terima
E. Q terima > Q lepas

JAWABAN BENAR

A.

Q lepas= Q terima

PEMBAHASAN

Bunyi asas black sendiri adalah : “Jumlah kalor yang dilepas oleh materi yang bersuhu lebih tinggi akan sama dengan jumlah kalor yang diterima oleh materi yang suhunya lebih rendah” bisa juga disederhanakan Kalor yang dilepas akan sama dengan kalor yang diterima"

24.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Mengapa semakin banyak kalor maka semakin tinggi suhu benda?


A. Kalor sebanding dengan perubahan suhu.
B. Kalor meningkat
C. Kalor menurun
D. Suhu naik
E. Suhu turun

JAWABAN BENAR

A.

Kalor sebanding dengan perubahan suhu.

PEMBAHASAN

Makin banyak kalor yang diberikan pada suatu benda, maka suhu benda tersebut makin tinggi. Berarti kalor sebanding dengan perubahan suhu. 

25.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Air sebanyak 60 gram bersuhu 90°C (kalor jenis air = 1 kal.g/°c) dicampur 40 gram air sejenis bersuhu 25°C. Jika tidak ada faktor lain yang mempengaruhi proses ini, maka suhu akhir campuran adalah…


A. 60°C
B. 61°C
C. 62°C
D. 63°C
E. 64°C

JAWABAN BENAR

E.

64°C

PEMBAHASAN


 

Perpindahan Kalor


 

Sobat Pintar, bukan hanya benda saja loh  yang mengalami perpindahan dari satu tempat ke tempat lain. Kalor juga mengalami perpindahan.

Apa saja perpindahan pada kalor? Yuk simak berikut ini...

a. Konduksi

Konduksi adalah proses perpindahan kalor tanpa disertai perpindahan partikel. Bersadarkan kemampuan menghantar kalor, zat dibagi atas dua golongan , yaitu konduktor dan isolator. Konduktor adalah zat yang mudah menghantar kalor. Isolator adalah zat yang sukar menghantar kalor.

Faktor-faktor yang mempengaruhi laju kalor konduksi :

  • Beda suhu diantara permukaan 
  • Ketebalan dinding d; makin tebal dinding, makin lambat perpindahan kalor.
  • Luas permukaan A; semakin besar luas permukaan , maik cepat perpindahan kalor
  • Konduktivitas termal zat, merupakan ukuran kemampuan zat menghantar kalor; semakin besar nilai k , semakin cepat perpindahan kalor. Nilai k terbesar dimiliki oleh logam karena logam tergolong konduktor yang sangat baik. Sedangkan nilai k terkecil dimiliki oleh udara dan bahan-bahan isolator.

Banyak kalor Q yang melalui dinding selama selang waktu t, dinyatakan oleh :

b. Konveksi

Konveksi adalah proses perpindahan kalor dari satu bagian fluida ke bagian lain fluida oleh pergerakan fluida itu sendiri

Ada dua jenis konveksi, yaitu koveksi alamiah dan konveksi paksa. Pada konveksi alamiah, pergerakan fluida terjadi akibat perbedaan massa jenis . Bagian fluida yang menerima kalor (dipanasi) memuai dan massa jenisnya menjadi lebih kecil sehingga bergerak ke atas. Tempatnya digantikan oleh air dinging yang massanya lebih besar.

Angin laut dan angin darat

Pada siang hari , tanah lebih cepat menjadi panas daripada laut sehingga udara di atas daratan lebih panas dari pada udara di atas laut. Oleh karena itu, udara di atas daratan naik dan tempatnya digantikan oleh udara di atas laut, trejadilah angin laut.

Pada malam hari, tanah lebih cepat dingin daripada laut, sehingga udara di atas daratan lebih dingin daripada udara di atas laut. Oleh karena itu , udara di atas laut naik dan tempatnya digantikan oleh udara di atas darat, terjadilah angin darat.

Faktor-faktor yang mempengaruhi laju kalor konveksi

Laju kalor (Q/t) ketika sebuah benda panas memindahkan kalor ke fluida sekitarnya secara konveksi adalah sebanding dengan luas permukaan benda A yang bersentuhan dengan fluida dan beda suhu (T) diantara benda dan fluida.

c. Radiasi

Radiasi atau pancaran adalah perpindahan energi kalor dalam bentuk gelombang elektromagnetik. Permukaan yang hitam dan kusam adalah penyerap kalor radiasi yang baik sekaligus pemancar kalor radiasi yang baik. Permukaan yang putih dan mengkilap adalah penyerap kalor radiasi buruk sekaligus pemancar kalor yang buruk.

Faktor-faktor yang mempengaruhi laju kalor radiasi

Besar laju kalor radiasi yang dipancarkan oleh permukaan suatu benda sebanding dengan luas permukaan (A) dan sebanding dengan pangkat empat suhu permukaan tersebut (T4) :

Tetapan (dibaca sigma) dikenal sebagai tetapan Stefan-oltzmann dan mempunyai nilai 5,67 x 108 W/m2K4

Koefisien e disebut emisivitas adalah suatu ukuran seberapa besar pemancar radiasi kalor suatu benda dibandingkan dengan benda hitam sempurna.

Emisivitas tidak memiliki satuan nilainya terletak diantara 0 dan 1 dan bergantung pada jenis zat dan keadaan permukaan.

Permukaan mengkilap (penyerap paling jelek) memiliki e = 0. Sedangkan penyerap sempurna sekaligus pemancar, yaitu benda hitam sempurna memiliki  e = 1

26.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Jika kita berada di dekat api unggun maka kalor akan merambat dari api ke tubuh kita melalui proses...


A. radiasi dan konveksi
B. radiasi dan konduksi
C. konduksi dan konveksi
D. radiasi
E. konveksi

JAWABAN BENAR

D.

radiasi

PEMBAHASAN

Perpindahan panas dibedakan menjadi 3, yaitu :

a. Konduksi (rambatan) adalah perpindahan panas melalui zat perantara tanpa diikuti perpindahan zat perantaranya.

Contoh : paku yang dipanaskan salah satu ujungnya akan terasa panas di ujung lainnya.

b. Konveksi (aliran) adalah perpindahan panas melalui zat perantara yang diikuti perpindahan zat perantaranya.

Contoh : terjadinya angin darat dan angin laut, memasak sayur sehingga sayur terlihat naik turun.

c. Radiasi (pancaran) adalah perpindahan panas yang tidak membutuhkan zat perantara.
Contoh : panas matahari sampai ke bumi.

Mengapa badan kita terasa hangat ketika berada dekat api unggun ?

Karena adanya perpindahan kalor dari api unggun ke tubuh kita secara radiasi. Walaupun di sekitar kita terdapat udara yang dapat memindahkan kalor secara konveksi, tetapi udara merupakan penghantar kalor yang buruk (isolator). Dengan demikian rasa hangat yang disebabkan oleh api unggun murni dari proses radiasi.

27.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Apa yang dimaksud dengan konduktor?


A. zat yang mudah menghantar kalor
B. zat yang sukar menghantar kalor
C. zat yang melupakan penghantar kalor
D. zat yang pergi dari penghantar kalor
E. zat yang maha adil

JAWABAN BENAR

A.

zat yang mudah menghantar kalor

PEMBAHASAN

Konduktor adalah zat yang mudah menghantar kalor

28.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Berikut adalah faktor yang mempengaruhi laju kalor konduksi, kecuali?


A. Beda suhu antara permukaan
B. Volume permukaan
C. Laju permukaan A
D. Ketebalan dinding
E. Konduktivitas Termal

JAWABAN BENAR

B.

Volume permukaan

PEMBAHASAN

Faktor-faktor yang mempengaruhi laju kalor konduksi:

● Beda suhu antara permukaan
● Ketebalan dinding d; makin tebal dinding, makin lambat perpindahan kalor.
● Luas permukaan A; semakin besar luas permukaan , maik cepat perpindahan kalor
● Konduktivitas termal zat, merupakan ukuran kemampuan zat menghantar kalor; semakin besar nilai k , semakin cepat perpindahan kalor. Nilai k terbesar dimiliki oleh logam karena logam tergolong konduktor yang sangat baik. Sedangkan nilai k terkecil dimiliki oleh udara dan bahan-bahan isolator.

29.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

​​​​​​Apa yang dimaksud dengan konveksi?


A. Perpindahan Kalor oleh pergerakan fluida itu sendiri
B. Perpindahan kalor oleh perantara
C. Perpindahan kalor dengan massanya
D. Perpindahan kalor dengan massa jenis
E. Perpindahan kalor tanpa fluida

JAWABAN BENAR

A.

Perpindahan Kalor oleh pergerakan fluida itu sendiri

PEMBAHASAN

Konveksi adalah proses perpindahan kalor dari satu bagian fluida ke bagian lain fluida oleh pergerakan fluida itu sendiri

30.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

​​​​Jika memanaskan air dalam panci aluminium dengan kompor gas. Benda apa saja yang menerima kalor pada pemanasan itu?


A. air
B. Suhu dan panci
C. Panci dan air
D. Kompor
E. Panci

JAWABAN BENAR

C.

Panci dan air

PEMBAHASAN

Benda yang menerima kalor pada pemanasan tersebut adalah panci dan air. Untuk yang menerima kalor pertama kali adalah panci karena bersifat alumunium yang kemudian terjadi perpindahan kalor dari panci ke udara.

Peralatan Yang Memanfaatkan Sifat Kalor


 

Sobat Pintar, dalam kehidupan sehari-hari banyak kita jumpai peralatan yang memanfaatkan sifat kalor diantaranya:

Kulkas

Kulkas dimanfaatkan untuk mendinginkan atau mengawetkan makanan dan minuman. Daging, ikan, buah-buahan, dan coklat sebaiknya disimpan di kulkas agar lebih bertahan lama. Sementara air dan minuman disimpan dalam kulkas agar terasa segar saat diminum.

Di dalam ruang pembeku kulkas terdapat rangkaian pipa. Pipa ini bersambung dengan pipa diseluruh ruang pada kulkas. Dalam pipa terdapat Freon (zat yang mudah menguap). Freon cair dialirkan kedalam ruang pembeku dimana tekanan udara ditempat itu rendah. Karena tekanan udara rendah maka Freon akan mudah menguap.

Ketika menguap, freon mengambil kalor dalam makanan yang disimpan dalam ruang pembeku. Karna melepaskan kalor maka ruang pembeku menjadi dingin. Hal ini mirip dengan menetesnya spiritus atau alcohol pada kulit kita. Alkohol dengan cepat menguap sambil mengambil kalor dari tangan kita, akibatnya tangan menjadi dingin.

Otoklaf

Beberapa jenis pekerjaan membutuhkan pemanasan hingga suhu melebihi 100°C. untuk mendapatkan suhu ini orang memanfaatkan uap yang berasal dari air mendidih pada tekanan diatas 1 atm. Contohnya, pada proses vulkanisasi karet. Untuk membunuh bakteri pada peralatan kedokteran digunakan otoklaf. Dengan menggunakan alat ini maka dapat dicapai suhu diatas 100°C sehingga bakteri pun mati.

Alat penyulingan air

 

Benda lain yang memanfaatkan sifat kalor adalah alat penyuling air (destilasi). Alat penyulingan air dilengkapi dengan alat pendingin yang disebut kondensor.

Di dalam kondensor dialiri air dingin secara terus menerus menyelubungi pipa. Sementara pipa sendiri mengaliri uap-uap panas dari labu didih kebotol Erlenmeyer. Cara kerja alat penyulingan air dapat digambarkan sebagai berikut:

  1. Mula-mula air dalam labu dipanaskan hingga mendidih.
  2. Leher labu ditutup dengan gabus yang dilengkapi dengan termometer.
  3. Uap panas yang terbentuk kemudian mengalir melalui pipa yang dilingkupi oleh alat pendingin (kondensor).
  4. Ketika melewati alat pendingin uap panas berubah menjadi tetes-tetes embun.
  5. Tetes-tetes embun ini kemudian mengalir ke dalam botol Erlenmeyer.

Dengan demikian kita mendapat air suling yang dapat diminum.

31.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Apa fungsi dari kulkas?


A. Mendinginkan/Mengawetkan makanan
B. Menghilangkan makanan
C. Menggandakan makanan
D. Membersihkan makanan
E. Membawa makanan

JAWABAN BENAR

A.

Mendinginkan/Mengawetkan makanan

PEMBAHASAN

Kulkas dimanfaatkan untuk mendinginkan atau mengawetkan makanan dan minuman. Daging, ikan, buah-buahan, dan coklat sebaiknya disimpan di kulkas agar lebih bertahan lama. Sementara air dan minuman disimpan dalam kulkas agar terasa segar saat diminum.

32.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Alat penyulingan air disebut?


A. Konselor
B. Kondensor
C. Komputer
D. Fertilasi
E. Ventilasi

JAWABAN BENAR

B.

Kondensor

PEMBAHASAN

Alat penyulingan air dilengkapi dengan alat pendingin yang disebut kondensor. 

33.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Didalam pipa kondensor air apa yang mengalir?


A. Air dingin
B. Air panas
C. Es batu
D. Batu bata
E. Teh manis

JAWABAN BENAR

A.

Air dingin

PEMBAHASAN

Di dalam kondensor dialiri air dingin secara terus menerus menyelubungi pipa.

34.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Manakah yang termasuk cara kerja alat penyulingan air!


A. Leher labu ditutup dengan air yang dilengkapi dengan termometer
B. Leher labu ditutup dengan es yang dilengkapi dengan termometer
C. Leher labu ditutup dengan gabus yang dilengkapi dengan termometer
D. Dimasak
E. Buang saja

JAWABAN BENAR

C.

Leher labu ditutup dengan gabus yang dilengkapi dengan termometer

PEMBAHASAN

Cara kerja alat penyulingan air dapat digambarkan sebagai berikut:
1. Mula-mula air dalam labu dipanaskan hingga mendidih.
2. Leher labu ditutup dengan gabus yang dilengkapi dengan termometer.
3. Uap panas yang terbentuk kemudian mengalir melalui pipa yang dilingkupi oleh alat pendingin (kondensor).
4. Ketika melewati alat pendingin uap panas berubah menjadi tetes-tetes embun.
5. Tetes-tetes embun ini kemudian mengalir ke dalam botol Erlenmeyer.

35.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Botol yang digunakan untuk mengaliri uap pada alat penyulingan air adalah....


A. Erlenmeyer
B. Termometer
C. Kondensor
D. Labu konseler
E. Botol minum

JAWABAN BENAR

A.

Erlenmeyer

PEMBAHASAN

Benda lain yang memanfaatkan sifat kalor adalah alat penyuling air (destilasi). Alat penyulingan air dilengkapi dengan alat pendingin yang disebut kondensor. Di dalam kondensor dialiri air dingin secara terus menerus menyelubungi pipa. Sementara pipa sendiri mengaliri uap-uap panas dari labu didih di botol Erlenmeyer.

Kalorimeter


 

Sobat Pintar yuk kita lanjut ke topik berikutnya!

Kalorimeter

Kalorimeter adalah alat yang digunakan untuk mengukur kalor. Kalorimeter umumnya digunakan untuk menentukan kalor jenis suatu zat. Kalorimeter menggunakan teknik pencampuran dua zat di dalam suatu wadah.

Jika kalor jenis suatu zat diketahui, maka kalor jenis zat lain yang dicampur zat tersebut dapat dihitung.

36.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Bagaimana teknik kerja dari kalorimeter?


A. Pencampuran 3 zat
B. Pencampuran 2 zat
C. Pencampuran 1 zat
D. Pencampuran diaduk
E. Adonan mesin

JAWABAN BENAR

B.

Pencampuran 2 zat

PEMBAHASAN

Kalorimeter menggunakan teknik pencampuran dua zat di dalam suatu wadah

37.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Fungsi utama kalorimeter adalah?


A. Mengukur dan mendeteksi suhu pada suatu perubahan reaksi kimia.
B. Mengukur dan mendeteksi kalor pada suatu perubahan reaksi kimia.
C. Mengukur dan mendeteksi kalor pada suatu perubahan reaksi fisika.
D. Mengukur dan mendeteksi suhu pada suatu perubahan reaksi fisika.
E. Multifungsi

JAWABAN BENAR

B.

Mengukur dan mendeteksi kalor pada suatu perubahan reaksi kimia.

PEMBAHASAN

Fungsi utama kalorimeter adalah mengukur dan mendeteksi kalor pada suatu perubahan reaksi kimia.

38.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Mengalirkan arus listrik pada kumparan kawat penghantar yang dimasukan ke dalam air suling, adalah prinsip kerja dari?


A. Termometer
B. Helikopter
C. Kalorimeter
D. Stetoskop
E. Jam dinding

JAWABAN BENAR

C.

Kalorimeter

PEMBAHASAN

Prinsip kerja Kalorimeter adalah mengalirkan arus listrik pada kumparan kawat penghantar yang dimasukan ke dalam air suling.

39.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Semakin besar nilai tegangan listrik dan arus listrik pada suatu bahan maka panas listrik yang dimiliki bahan kalorimeter akan?


A. Sama besar
B. Semakin besar
C. Menghilang
D. Menjauh
E. Semakin kecil

JAWABAN BENAR

E.

Semakin kecil

PEMBAHASAN

Semakin besar nilai tegangan listrik dan arus listrik pada suatu bahan maka panas listrik yang dimiliki bahan kalorimeter semakin kecil

40.

Jawablah pertanyaan berikut ini!

Alat apakah ini?


 


A. Kalorimeter
B. Termometer
C. Komputer
D. Helikopter
E. Parameter

JAWABAN BENAR

A.

Kalorimeter

PEMBAHASAN

Kalorimeter

redesain-navbar Portlet