Belajar Pintar Materi SMP, SMA, SMK
BelajarPintarV3
Bahasa Indonesia
Iklan, Slogan, dan Poster
MATERI
Pengertian Slogan
PENGERTIAN SLOGAN
Slogan adalah sebuah kalimat yang singkat, isinya menarik, dibuat dengan mencolok, dan tentunya mudah diingat oleh siapapun yang pernah mendengar atau membacanya. Meskipun kalimat dalam slogan tergolong singkat, namun didalamnya tersimpan makna yang sangat luas. Slogan biasanya terdiri dari beberapa kata saja.
Slogan dibuat untuk mengajak seseorang melaksanakan sesuatu, baik itu untuk membeli produk, menaati aturan, ataupun dengan tujuan persuasif lainnya. Tujuan utama slogan adalah untuk mengajak individu, maka dari itu sudah sepantasnya jika penggunaan kata dalam slogan perlu diperhatikan dengan sungguh-sungguh. Penggunaan kata dalam slogan hendaknya tidak terlalu panjang, gunakan beberapa kata saja agar mudah diingat dan familiar.
Ciri dan Tujuan Slogan
CIRI DAN TUJUAN SLOGAN
Slogan memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1. Terdiri dari beberapa kata yang menarik karena tujuan utamanya adalah agar mudah diingat.
2. Menjelaskan tentang sesuatu, apakah termasuk produk maupun layanan masyarakat.
3. Slogan juga dapat berupa semboyan sebuah organisasi atau kumpulan masyarakat.
Kemudian, slogan juga memiliki tujuan sebagai berikut ini:
1. Menyampaikan informasi.
2. Mempengaruhi orang lain.
3. Menghimbau orang lain.
4. Memotivasi orang lain.
5. Menyadarkan masyarakat.
Slogan tidak hanya digunakan dalam iklan, tetapi juga banyak digunakan untuk hal lainnya.
Fungsi slogan lainnya:
1. Slogan juga dapat digunakan sebagai sebuah kata-kata atau kalimat yang pendek yang biasanya begitu menarik, mencolok, dan juga mudah diingat untuk menjelaskan suatu ideologi organisasi tertentu misalnya perusahaan atau partai politik.
2. Slogan juga bisa digunakan sebagai motto atau frasa yang dipakai dalam berbagai macam konteks seperti politik, sosial, agama, komersial, dan lainnya sebagai ekspresi sebuah ide atau tujuan.
Macam-Macam Slogan Dan Contoh
MACAM-MACAM SLOGAN
Ada banyak slogan yang dapat kita temukan di sekitar kita. Macam-macam slogan itu diantaranya:
1. Slogan Pendidikan
Sebagai pelajar biasanya kita melihat slogan jenis ini menempel di dinding sekolah, mading, dan dinding kelas. Tujuan slogan pendidikan yakni mendorong dan memotivasi pelajar agar tambah giat menuntut ilmu dan menaati peraturan.
Contoh slogan pendidikan:
2. Slogan Kesehatan
Slogan dengan tema kesehatan biasanya sering ditemui di rumah sakit, puskesmas, atau di pinggir jalan. Tujuan slogan kesehatan biasanya mengajak masyarakat untuk hidup bersih dan mengingatkan tentang pentingnya kesehatan.
Contoh slogan kesehatan:
3. Slogan Lingkungan
Dalam lingkungan masyarakat sekitar, tak jarang juga ditemui slogan-slogan unik yang biasanya bertema kebersihan dan alam. Biasanya sering ditemukan di sekitar tempat pembuangan sampah, baliho, pinggir jalan dan tempat lain.
Tujuan slogan lingkungan biasanya mengajak masyarakat untuk menjaga dan mencintai lingkungan sekitar, karena dampaknya juga akan terasa kepada mereka.
Contoh slogan lingkungan:
4. Slogan Produk/Iklan
Dalam iklan juga sering digunakan slogan untuk mempromosikan produknya agar lebih dikenal dan diingat oleh masyarakat.
Contoh slogan iklan:
1.
Jawablah pertanyaan di bawah ini!
Berikut ini yang termasuk ke dalam tujuan dari adanya slogan, kecuali….
A. Untuk mempromosikan suatu produk
B. Untuk mempromosikan suatu organisasi
C. Untuk lebih mengenalkan suatu produk kepada masyarakat
D. Untuk menjelaskan suatu proses dari suatu kejadian
JAWABAN BENAR
D.
Untuk menjelaskan suatu proses dari suatu kejadian
PEMBAHASAN
Tujuan dari slogan antara lain:
Untuk mempromosikan produk agar lebih dikenal oleh masyarakat luas
Untuk menyampaikan informasi, menghimbau, mempengaruhi, memotivasi, dan menyadarkan masyarakat.
Untuk digunakan sebagai motto atau frasa dalam organisasi untuk memperkenalkan suatu ideologi dari organisasi tersebut.
2.
Perhatikan kutipan slogan berikut ini!
Ingat! Selalu pakai masker! Anda selamat, semua selamat.
Kutipan slogan di atas merupakan contoh dari slogan….
A. Slogan pendidikan
B. Slogan kesehatan
C. Slogan lingkungan
D. Slogan iklan
JAWABAN BENAR
B.
Slogan kesehatan
PEMBAHASAN
Slogan tersebut merupakan slogan kesehatan karena berisikan himbauan untuk masyarakat agar selalu memakai masker untuk menjaga kesehatan diri sendiri dan juga orang lain.
3.
Jawablah pertanyaan berikut!
Tiada hari tanpa prestasi. Slogan tersebut tepat digunakan dibidang….
A. Iklan
B. Promosi
C. Pendidikan
D. Kesehatan
JAWABAN BENAR
C.
Pendidikan
PEMBAHASAN
Slogan tersebut tepat digunakan dibidang pendidikan karena terdapat kata prestasi dalam slogan tersebut.
4.
Jawablah pertanyaan berikut!
Berikut ini yang bukan merupakan ciri-ciri slogan adalah....
A. Berisi kalimat yang panjang
B. Terdiri dari kalimat singkat yang mudah diingat
C. Menjelaskan sesuatu
D. Berupa seperti semboyan jika dalam suatu organisasi
JAWABAN BENAR
A.
Berisi kalimat yang panjang
PEMBAHASAN
Ciri-ciri slogan adala sebagai berikut:
1. Terdiri dari beberapa kata dan menarik karena tujuan utamanya adalah agar mudah diingat.
2. Menjelaskan tentang sesuatu, apakah termasuk produk maupun layanan masyarakat.
3. Slogan juga dapat berupa semboyan sebuah organisasi atau kumpulan masyarakat.
5.
Perhatikan slogan berikut!
Mencegah lebih baik daripada mengobati. Maksud dari slogan tersebut adalah....
A. Menyampaikan informasi tentang kesehatan
B. Menyampaikan tentang untuk menjaga lingkungan
C. Menyampaikan untuk menjaga kesehatan daripada mengobati
D. Menyampaikan untuk berobat jika sedang sakit
JAWABAN BENAR
C.
Menyampaikan untuk menjaga kesehatan daripada mengobati
PEMBAHASAN
Maksud dari slogan tersebut adalah untuk lebih baik tetap menjaga kesehatan daripada mengobati.
Oops!!!
Yah, jawaban kamu meleset nih. Ingin melihat pembahasan soal ini?
BENAR!!!
Selamat!
Jawaban kamu benar. Ingin lihat pembahasan soal ini?
footer_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved