Kuliah Jarak Jauh Dimasa Pandemi
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
Kuliah Jarak Jauh Dimasa Pandemi, image via elearningcarnival.com
Jarak tak lagi dipandang sebagai penghalang sekarang ini. Diera digital, apa sih yang tak bisa kita kerjakan dari jauh? Jadi, bukan hal baru lagi bila kita harus belajar dengan guru atau dosen yang berada di ruang terpisah.
Banyak kampus yang sudah menerapkan belajar jarak jauh atau e-learning. Ada disini kalau Sobat ingin tahu kampus mana saja yang sudah menjalankan konsep belajar jarak jauh. Tapi kali ini beda, Sobat.
Terkait dengan pandemi yang saat ini tengah terjadi, kita semua punya andil untuk bersumbangsih menghambat perkembangannya. Maka, kampus-kampus berikut ini menerapkan belajar jarak jauh agar dapat menekan penularan penyakit. Kampus mana saja yang melakukan adjustment cukup baik dalam situasi pandemi sekarang ini? Check these out!
Â
1. Universitas Indonesia
UI sudah menerapkan program belajar jarak jauh atau e-learning jauh hari. Bahkan, kuliah online merupakan salah satu program perolehan kredit (credit earning). Selain PJJ, UI juga punya Computer Mediated Learning dan Student Centered E-Learning Environment yang seluruhnya dikembangkan oleh Computer Learning Resources (CLR) UI.
2. Universitas Gadjah Mada
Kuliah online di UGM sudah didukung oleh eLISA, eLearning System for Academic Community. eLISA memungkinkan dosen dan mahasiswa meng-upload dan men-download bahan kuliah dan tugas, serta berdiskusi. Maka ketika harus kuliah jarak jauh seperti sekarang, seluruh civitas akademika UGM sudah tak asing lagi eLISA.
3. Institut Teknologi Bandung
ITB menggunakan sebuah portal kuliah online, Blended Learning. Portal berbasis ICT ini menyediakan bahan pembelajaran dari dosen yang dapat diakses oleh mahasiswa. ITB juga punya Studio E-learning di mana mahasiswa dapat membuat storyboard dan konten multimedia.
4. Universitas Gunadarma
Sistem e-learning di universitas ini dikelola oleh Biro Administrasi Perencanaan dan Sistem Informasi (BAPSI). Fasilitas kuliah online, seperti e-book, V-class, maupun SAP online, dapat diakses oleh mahasiswa dengan mudah meskipun terpisah gedung kuliah di berbagai lokasi.
5. Universitas Multimedia Nusantara
Konsep e-learning UMN adalah self-center learning. Mahasiswa yang belajar secara mandiri dari rumah dapat mengakses video perkuliahan dari dosen. Materi perkuliahan dan kuis juga dapat diakses secara online.
6. Sekolah Tinggi Akuntansi Negara
STAN juga menerapkan e-learning, Sobat! Mahasiswa STAN dapat langsung mengakses berbagai kelas di laman e-learning courses-nya. Bahkan UTS dan ujian semester juga ada pada laman yang sama. Semua lengkap!
Selain keenam kampus diatas, masih ada sembilan kampus lain yang menerapkan perkuliahan jarah jauh karena pandemi saat ini. Kampus-kampus tersebut yaitu Kalbis Institut, Binus University, Universitas Atmajaya, London School Public Relations, Universitas Yarsi, Universitas Pelita Harapan, Telkom University, Universitas Tarumanegara, dan Universitas Al-Azhar Indonesia.
Ingin tahu tentang e-learning lebih banyak lagi, Sobat? Ayo, baca disini.
ArtikelTerkaitV3
Dari Bangku Kuliah ke Ruang Operasi: Begini Perjalanan Seru
Halo, Sobat Pintar! Punya mimpi jadi dokter? Atau sekadar penasaran dengan perjalanan panjang yang harus dilalui sebelum bisa memakai jas putih dan stetoskop? Yuk, simak cerita seru tentang perjalanan pendidikan dan karier menjadi dokter, mulai dari kulia...
Baca Selengkapnya
4 Bulan Menuju SNBT-UTBK 2026: Strategi Belajar Kilat yang B
Hai, Sobat Pintar! Ujian SNBT-UTBK 2026 sudah di depan mata, dan kamu hanya punya waktu sekitar 4 bulan untuk mempersiapkannya. Jangan panik! Dengan strategi yang tepat, waktu 4 bulan ini bisa kamu manfaatkan sebaik mungkin untuk meraih nilai tinggi. Yuk,...
Resolusi 2026: Rahasia Sukses Siswa Pintar untuk Gapai Targe
Hai, Sobat Pintar! Sudah punya rencana buat tahun 2026? Jangan cuma jadi penonton, yuk jadi pemain utama di hidupmu dengan menyusun resolusi yang smart! Buat kamu yang masih duduk di bangku sekolah, ini saatnya mempersiapkan diri untuk kuliah dan karir im...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog