APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

kampus_pintar_v3

MOU UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS MUTU DAN LAYANAN PENDIDIKAN

avatar penulis

Anggi Maulinda

25 January 2018

header image article

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash

MOU UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS MUTU DAN LAYANAN PENDIDIKAN

Sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas mutu dan layanan pendidikan, Institut Hindu Dharma Negeri (IHDN) Denpasar menjalin kerjasama dengan Perguruan Tinggi lain di Indonesia. Pada Rabu (10/01), IHDN Denpasar melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Galuh, Ciamis, Jawa Barat. Penandatanganan MoU ini dilakukan di ruang Rektor, Gedung Rektorat IHDN Denpasar.

Hadir dalam acara ini Prof. Dr. Drs. I Gusti Ngurah Sudiana, M.Si selaku Rektor IHDN Denpasar dan Dr. H. Yat Rospia Brata, Drs., M.Si. selaku Rektor Universitas Galuh serta para pejabat IHDN Denpasar dan Universitas Galuh. MoU kali ini membahas mengenai kerjasama dalam penelitian, pengembangan sumber daya manusia, pendidikan, pengabdian serta pengembangan kampus.

Dengan kesamaan tujuan antara IHDN Denpasar dan Universitas Galuh ini, diharapkan dapat saling mengisi untuk maju bersama.