APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

kampus_pintar_v3

MAHASISWA ITK JUARA CIVILPHORIA COMPETITION 2019

avatar penulis

Azrul Prayoga

7 April 2020

header image article

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash

Mahasiswa Teknik Sipil Institut Teknologi Kalimantan yang tergabung dalam tim Bumi Manuntung berhasil meraih juara 3 pada Lomba Estimasi Biaya Proyek yang diselenggarakan oleh Civilphoria Competition 2019 pada 13-16 November 2019 di Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin.

Muhammad Fauzi mengatakan adanya kegiatan ini bertujuan untuk mewadahi Mahasiswa Teknik Sipil seluruh Indonesia dalam menambah ilmu pengetahuan dan memberikan sumbangsi ilmu kepada Indonesia. Secara umum rangkain Lomba Estimasi Biaya Proyek ini terdiri dari tahap seleksi proposal kemudian akan dipilih 5 besar terbaik dilanjutkan dengan melaksanakan Technical Meeting di Universitas Lambung Mangkurat, Banjar Baru. Pada hari selanjutnya melaksanakan presentasi dan field trip di Pasar Apung, Pulau Kembang, dan Pusat oleh-oleh Banjarmasin. Hari terakhir ditutup dengan pengumuman juara dan seminar nasional.

“Terima kasih kepada Allah dan semua pihak yang telah mensupport kami baik dukungan maupun materi terkhusus kepada Bapak Andika dan Ibu Oryza sebagai dosen yang telah membimbing kami hingga kami dapat mendapatkan juara ini.Terima kasih juga kepada teman-teman, kakak tingkat (Kak Zulfa Sipil 16, Kak Najib Sipil Sipil 16, Kak Dio Sipil 15, Kak Nining Sipil 15, Kak Airy Sipil 16 dan semua kakak kakak yang kami tidak bisa sebutkan namanya. Tidak lupa kepada Merly Sipil 18 dan Ziddan Sipil 18 atas desain yang mempesona. Beserta semua teman teman yang telah mensupport mental kami hingga kami dapat menjadi Juara di perlombaan tingkat nasional seperti ini” Tegas Muhammad Fauzi.

Peserta dari lomba ini pun berharap semoga semakin banyak mahasiswa Institut Teknologi Kalimantan yang semangat untuk berprestasi. Jangan pernah merasa pesimis dengan keadaan kampus yang masih dalam perkembangan, justru kitalah harus terlibat dalam perkembangan tersebut.

(itk.ac.id)