STAI Syarif Muhammad Raha Kembali Membuka Penerimaan Mahasiswa Baru
kampus_pintar_v3
STAI Syarif Muhammad Raha Kembali Membuka Penerimaan Mahasiswa Baru
Anggi Maulinda
6 November 2018

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash
Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syarif Muhammad Raha yang berada di Jalan Pendidikan, Kelurahan Raha III, Kecamatan Katobu kembali membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2018/2019. Hal itu disampaikan oleh Drs. La Irian, S.Si selaku Ketua STAI Syarif Muhammad Raha kepada Warta Sultra, Selasa (12/6/2018). Ia mengatakan, pihaknya tidak membatasi kuota penerimaan mahasiswa baru
“Kami selaku pihak yang mengadakan pendaftaran calon mahasiawa baru juga tidak membatasi status sekolah baik itu dari SMA, dan SMK, maupun sekolah dari luar wilayah Kabupaten Muna, jelasnya.
Ia menyebutkan, untuk tahapan pendaftaran bagi mahasiswa baru akan dilakukan dengan tiga tahapan, yaitu ujian tertulis, setelah lulus akan masuk pada tes kesehatan dan tes wawancara.
Untuk jadwal pendaftaran akan dilaksanakan dua gelombang. Pada gelombang pertama pendaftaran mahasiswa baru tahun akademik 2018/2019 yang dibuka dari tanggal 1 hingga 30 Juni 2018. Sedangkan pada gelombang kedua akan dimulai pada tanggal 2 Juli hingga 31 Juli 2018.
“Untuk tahun ini kami menargetkan minimal 80 mahasiswa yang diterima. Kemudian akan membaginya menjadi dua kelas, yang tiap kelas minimal 40 mahasiswa, hal ini telah dilakukan seperti tahun-tahun sebelumnya,” paparnya.
Ia mengajak kepada calon mahasisawa yang akan mendaftar di kampus STAI Raha agar secepatnya menyiapkan berkasnya serta menyiapkan mental yang kuat. Hal ini dilakukan karena kampus STAI Raha lebih memprioritaskan kualitas.
“Untuk persyaratan, menyerahkan photo copy ijazah dan Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) SMA/MA/SMK sederajat yang telah dilegalisir tiga lembar serta nilai rapor,” pungkasnya.
footer_v3

Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar adalah perusahaan teknologi informasi yang bergerak dibidang pendidikan, nama perusahaan kami adalah PT. Aku Pintar Indonesia
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2023 Aku Pintar. All Rights Reserved