APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

kampus_pintar_v3

Sediakan Beasiswa

avatar penulis

Fikha Ardiani

21 September 2018

header image article

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash

S ekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Aisyiyah Palembang, ditahun akademik 2018-2019 menerima mahasiswa baru. Untuk tiga program studi. Yakni S1 Farmasi, D3 Perawatan dan D3 Kebidanan.
“Dari tiga prodi tersebut masing-masing disiapkan 100 kuota perkelas,” kata ketua Stikes Aisyiyah Palembang DR Nurhayati MKes, kemarin (23/2)
Ia mengatakan, pihaknya menyediakan fasilitas dan sarana pendidikan. Berupa, ruang kuliah ber-AC yang dilengkapi audio, kampus yang nyaman dan mudah dijangkau.
Kemudian, laboratorium farmasi, kebidanan dan keperawatan. Laboratorium komputer, internet, hotspot area, perpustakaan, beasiswa bagi mahasiswa berprestasi.
“Khusus lahan praktek, kami menjalin kerjasama dengan rumah sakit umum daerah se-Sumsel dan rumah sakit se-Kota Palembang. Serta puskesmas se-kota Palembang dan panti jompo maupun rumah sakit Erba,” terangnya lagi.
Lebih jauh dijelaskan, bagi mahasiswa berprestasi mempunyai kesempatan mendapat beasiswa. Yang berasal dari kopertis wilayah II, dan insitusi STIKES Aisyiyah Palembang. ”Sampai saat ini sudah 25 persen mahasiswa yang mendapatkan beasiswa,” imbuhnya.
Hal tersebut sejalan dengan visi. Yakni menjadikan sekolah tinggi ilmu kesehatan (STIK) terbaik di Sumsel berdasarkan nilai-nilai Islam pada tahun 2020. “Kami juga mempunyai empat misi. Salah satunya mengembangkan kerjasama kemitraan strategis. Dalam hal pelaksanaan catur dharma perguruan tinggi dan pendayagunaan lulusan terbaik di dalam maupun luar negeri,” ucapnya lagi,
Bagi calon pendaftar diutamakan tidak buta warna khusus D3 kebidanan dan D3 keperawatan tinggi badan laki-laki minimal 155 cm dan perempuan minimal 150 cm. “Bagi masyarakat yang ingin mendaftar bisa langsung distand yang kami buka,” tukasnya.(nni)

 

http://sumeks.co.id/sediakan-beasiswa/