APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

kampus_pintar_v3

Wabup Artha Dipa Sampaikan Orasi Ilmiah Saat Dies Natalis XXXII Dan Wisuda Program Sarjana XX STKIP Agama Hindu Amlapura

avatar penulis

Anggi Maulinda

2 October 2018

header image article

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash

Wabup Artha Dipa Sampaikan Orasi Ilmiah Saat Dies Natalis XXXII Dan Wisuda Program Sarjana XX STKIP Agama Hindu Amlapura

Wakil Bupati Karangasem I Wayan Artha Dipa, SH, MH menghadiri acara Dies Natalis yang ke-32 (XXXII) dan Wisuda Program Sarjana ke-20 (XX) Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Agama Hindu Amlapura yang digelar di Gedung UKM Center, Selasa (28/02/2017). Dalam kesempatan itu, Artha Dipa yang juga selaku Ketua Majelis Madya Desa Pekraman (MMDP) Karangasem didaulat untuk menyampaikan orasi ilmiahnya.

Orasi ilmiah Wabup Karangasem Artha Dipa yang berjudul Problematik Perkawinan Pada Gelahang : Studi Awal tentang Persepsi Masyarakat Bali di Kabupaten Karangasem sangat menarik perhatian para undangan yang hadir. Dirinya mengatakan, masalah perkawinan ini merupakan sebuah fenomena sosial budaya dan agama yang saat ini terjadi di Kabupaten Karangasem. Perkawinan "Pada Gelahang" secara realita telah memberikan alternatif bagi pasangan yang umumnya anak tunggal. "Perkawinan ini setidaknya memberikan solusi penting bagi pasangan yang memiliki anak tunggal, namun tetap memunculkan perbedaan hingga saat ini", terangnya.

Setelah menyampaikan orasi ilmiahnya, Wakil Bupati Artha Dipa menyampaikan Sambutan Bupati Karangasem yang dalam kesempatan tersebut berhalangan hadir. Dalam sambutannya, Bupati Karangasem IGA Mas Sumatri, S.Sos,MAP berharap agar segenap wisudawan-wisudawati dapat mengaplikasikan ilmu yang sudah didapat di lembaga pendidikan kepada masyarakat. "Dengan peran serta saudara-saudara, kita akan lebih mudah dalam mewujudkan masyarakat Karangasem yang Cerdas dan berbudaya sesuai dengan Visi Kabupaten Karangasem, yaitu Karangasem yang Cerdas, Bersih dan Bermartabat Berlandaskan Tri Hita Karana.

Sementara itu, Ketua STKIP Agama Hindu Amlapura Dr. Ida Ayu Made Gayatri, S.Sn., M.Si dalam laporannya menyampaikan, STKIP Agama Hindu Amlapura adalah kampus bersejarah dan satu-satunya di Karangasem yang menjadi kampus perintis, pencetak sarjana agama di Karangasem. Dikatakannya, saat ini pihaknya telah didukung fasilitas yang lengkap dengan tenaga dosen yang profesional. "Saya bangga Karangasem memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang luar biasa", imbuhnya.

Gayatri menambahkan, saat ini STKIP Agama Hindu Amlapura mewisuda 53 orang Sarjana yang terdiri atas 38 orang Sarjana Program Bidang Studi Ilmu Pendidikan Agama Hindu dan 15 orang Sarjana untuk Bidang Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Agama Hindu (konsentrasi Bahasa Daerah). "Saya berharap kepada para wisudawan dan wisudawati tetap semangat dan antusias dalam berusaha dan bekerja. Hidup tidak mudah dan belajarlah terus tiada henti dan berjuang menjadi yang terbaik, sehingga dapat berguna bagi nusa dan bangsa", harapnya.

Kegiatan Dies Natalis XXXII dan Wisuda Program Sarjana XX STKIP Agama Hindu Amlapura yang berlangsung khidmat dan meriah ini dihadiri pula oleh unsur Forkopinda Karangasem, Ketua Yayasan Perguruan Parisada Amlapura, Kopertis Wilayah VIII, Kementrian Agama Provinsi Bali, para wisudawan-wisudawati beserta orang tua dan juga undangan lainnya. 

http://v2.karangasemkab.go.id/index.php/baca-berita/6798/WABUP-ARTHA-DIPA-SAMPAIKAN-ORASI-ILMIAH-SAAT-DIES-NATALIS-XXXII-DAN-WISUDA-PROGRAM-SARJANA-XX-STKIP-AGAMA-HINDU-AMLAPURA