APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

kampus_pintar_v3

Seminar Nasional Arsitektur UKDW

avatar penulis

tisya tisya

20 June 2019

header image article

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash

Fakultas Arsitektur dan Desain Universitas Kristen Duta Wacana (FAD) menggelar Seminar on Architecture Research and Technology atau SMART pada Jumat, 24 Mei 2019. SMART yang sudah diadakan keempat kalinya ini mengusung tema “URBAN+LAB: Konsep, Prinsip, dan Strategi Rancang Ruang Hidup di Kawasan Perkotaan” serta menghadirkan Garin Nugroho (Sutradara Film dan Budayawan), Imelda Irmawati Damanik, S.T., M.A (UD) (Dosen Perancangan Perkotaan UKDW), dan Ezrom Micgel Elim, S.T. (Dinas PUPR Provinsi NTT) sebagai narasumber.

Kegiatan ini dirancang dengan sebagai ruang diskusi bagi mahasiswa untuk memaparkan hasil pemikiran dan gagasan ilmu yang berkonteks pada dinamika rancang ruang hiduo di kawasan perkotaan. Seminar berlangsung selama satu hari, dimulai dengan pemaparan materi oleh pembicara utama kemudian dilanjutkan dengan pameran poster dan diskusi panel. SMART kali ini menitikberatkan pada interkasi seluruh masyarakat perkotaan untuk berbagi pengalaman meruang di kota, dengan luaran berupa proses desain yang bersahaja dalam konteks keseharian empiris, yang dapat diterapkan secara kreatif serta menghasilkan bentuk ruang adaptif dan transformatif di kawasan perkotaan.

 

Sumber: https://www.ukdw.ac.id/seminar-nasional-arsitektur-ukdw/