Seminar Digital Library UPA Perpustakaan Unram, Wujudkan Gen Z yang Cerdas dan Visioner
kampus_pintar_v3
Seminar Digital Library UPA Perpustakaan Unram, Wujudkan Gen Z yang Cerdas dan Visioner
Kartika Putri
22 May 2024
Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash
Unit Penunjang Akademik (UPA) Perpustakaan Universitas Mataram (Unram) mengadakan Seminar Regional Digital Library dengan mengangkat tema “Mewujudkan Generasi Z yang Cerdas, Inovatif, dan Visioner di Tengah Turbulensi dan Dinamika Informasi Global”. Seminar ini dilaksanakan pada hari Rabu (22/5) di Aula UPA Perpustakaan Unram dan dihadiri oleh sejumlah mahasiswa serta staf akademik.
Dalam sambutannya, Kepala UPA Perpustakaan, Muslimin, S.Sos., M.M. menjelaskan bahwa tema yang diangkat sangat relevan dengan kondisi saat ini. Ia menyebut bahwa istilah “turbulensi”, yang biasanya digunakan dalam dunia penerbangan, juga bisa diterapkan dalam konteks pendidikan untuk menggambarkan tantangan-tantangan yang dihadapi.
“Seminar ini menjadi wadah yang disediakan UPA Perpustakaan sebagai mitra mahasiswa dalam memberikan strategi menyikapi atau menghadapi turbulensi dan dinamika dengan cara memiliki kompetensi, skill, dan pengalaman,” ujar Muslimin.
Acara seminar dibuka oleh Kepala Biro Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dwi Siswanto, S.Kom., M.M. yang menekankan pentingnya perpustakaan dalam era revolusi industri 5.0 dan society 5.0. “Saat ini kita sedang dihadapkan pada dua kondisi, yaitu revolusi industri 5.0 dan era society 5.0. Harapannya, perpustakaan menjadi bagian dari diri kita sebagai bagian dari civitas akademika. Mari mulai mengunjungi dan memanfaatkan fasilitas perpustakaan. Jadikan perpustakaan ini rumah kita dalam memperkaya wawasan,” tutur Dwi Siswanto.
Narasumber yang memberikan materi terdiri dari Prof. Ir. Suhubdy, Ph.D. dengan judul materi “Turbulensi dan Dinamika Informasi Global dan Strategi Penguatan Eksistensi Masyarakat Akademis Perguruan Tinggi (Perbandingan Empirik Pendidikan Asia dan Eropa)”; Prof. Dr. Aris Doyan, M.Si. dengan materi “Strategi Cerdas Penyusunan dan Publikasi Karya Lmiah yang Berkualitas Berbasis Sumber Daya E-Resources”; dan Dr. I Nyoman Nugraha Ardana Putra, S.E., M.M. memaparkan materi “Strategi Pengutan Kompetensi Generasi Z Berbasis Digital Library & E-Resources Menyambut Era 5.0”.
Seminar ini diharapkan dapat membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk menghadapi berbagai tantangan global. Dengan adanya seminar ini, UPA Perpustakaan Unram berharap dapat menciptakan generasi muda yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga inovatif dan visioner dalam menghadapi perkembangan dunia yang semakin dinamis.
Sumber : Berita Unram
footer_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved