Materi Bahasa Inggris (Wajib) - Formal Invitation Kelas 11 MIA - Belajar Pintar
BelajarPintarV3
Peta Belajar Bersama
Sobat! Ini nih ada peta Belajar Bersama Bahasa Inggris Wajib di bab keempat!
Yuk, mulai belajar bersama!
Formal Invitation
Hai, Sobat Pintar! Kali ini kita akan mempelajari tentang Formal Invitation. Diantara kalian ada yang sudah tahu bagaimana undangan resmi? Yuk, kita pahami penjelasan di bawah ini.
Formal Invitation (Undangan resmi) adalah sebuah undangan yang mengikuti bentuk, nada, atau gaya resmi yang sesuai dengan norma, kebiasaan, atau nilai yang berlaku. (Formal Invitation is an invitation that follows a formal form, tone, or style in accordance with prevailing norms, customs, or values.)
Surat undangan resmi biasa digunakan untuk acara seperti apa saja ya?
- Undangan pembukaan sekolah baru (The Opening of A School)
- Undangan upacara kelulusan (A Graduation Ceremony)
- Undangan pernikahan (A Wedding)
Yuk, Sobat, sebutkan di kolom komentar acara yang biasanya memerlukan surat undangan resmi!
Written Invitation
Bagaimana Sobat, sudah mulai memahami tentang Formal Invitation?
Yuk, lihat contoh di bawah ini.
Victoria and James
Invited you to the wedding ceremony of them
Krystal Jung
On Friday, 7 October 2021
At 07:00 p.m.
Convention Hall
Arif Rahman Hakim Street Number 132-133
Surabaya
R.S.V.P
Jessica
031 759 000 99
[email protected]
R.S.V.P.
Sobat Pintar, dalam budaya yang ada di Indonesia, kita tidak mengenal istilah berikut. Akan tetapi, dari Sobat Pintar apa ada yang tahu makna istilah R.S.V.P.?
R.S.V.P. merupakan singkatan kata dari bahasa Perancis, yaitu “respondez s’il vous plait” yang memiliki arti tolong balas (please reply). Di dalam budaya mereka, R.S.V.P. digunakan sebagai media memberikan konfirmasi kedatangan para undangan. Jika undangan yang kalian terima terdapat keterangan RSVP, maka kalian wajib memberikan konfirmasi kedatangan ke nomor telepon atau e-mail yang diberikan. Tujuan sederhana memberikan konfirmasi agar yang memiliki acara dapat memperkirakan berapa banyak konsumsi yang harus mereka siapkan sejumlah tamu undangan yang datang. Tidak berlebih pun tidak kurang.
Materi Bahasa Inggris (Wajib) SMA - 11 MIA Lainnya
Cause and Effects
3 Sub Bab Materi
Asking and Giving: Offer and Suggestion
3 Sub Bab Materi
Explanation Text
3 Sub Bab Materi
Understanding Songs in English
3 Sub Bab Materi
Analytical Exposition
3 Sub Bab Materi
Asking and Giving Opinion
4 Sub Bab Materi
Passive Voice
5 Sub Bab Materi
Personal Letter
4 Sub Bab Materi
footer_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved