APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

BelajarPintarV3

Bahasa Indonesia (Wajib)

Teks Argumentasi

MATERI

Pengertian dan Tujuan Teks Argumentasi


Kalau selama ini sobat menganggap bahwa argumentasi adalah pendapat atau opini, sobat salah nih! Jadi, sebenarnya argumentasi dan pendapat itu berbeda ya, Sobat!
Menurut kamus besar Bahasa Indonesia (KBBI) kata argumen bermakna sanggahan yang digunakan untuk menolak atau mengkritik suatu pendapat, pendirian, gagasan, dan ide dari orang lain dengan alasan yang masuk akal atau rasional. Berbeda dengan pendapat yang masih dilandasi pemikiran pribadi (subjektif), sebuah argumen harus dilandasi fakta yang logis atau data yang akurat. Dengan demikian, teks argumentasi dapat diartikan sebagai teks yang memuat pendapat  yang disertai dengan fakta pendukung sehingga memberikan sebuah kepercayaan terhadap pembaca.

Adapun tujuan penulisan teks argumentasi adalah 

  1. menyampaikan pendapat ataupun pandangan penulis terhadap suatu masalah yang sedang diangkat
  2. menguatkan argumen penulis yang disusun secara struktural dengan informasi yang jelas
  3. mengubah pandangan pembaca melalui tulisannya yang sudah disusun secara rinci
  4. mengubah pola pikir pembaca yang awalnya menolak menjadi sepakat karena adanya bukti yang disertai contoh yang kuat

Ciri-Ciri dan Struktur Teks Argumentasi


Sama halnya dengan teks lain, teks argumentasi juga memiliki ciri-ciri khusus, di antaranya 

  1. Teks argumentasi harus disertai fakta dan data yang relevan
  2. Penulis dapat menulis pandangan, ide, atau gagasan untuk menyikapi suatu isu tertentu
  3. Menggunakan kalimat-kalimat yang lugas dengan makna yang sebenarnya.
  4. Tidak terlalu banyak menggunakan gaya penulisan personal karena teks argumentasi harus ditulis secara objektif
  5. Dapat merumuskan suatu kalimat secara kritis dan logis

Teks argumentasi juga terdiri atas beberapa bagian, yaitu bagian pendahuluan, isi/ argumen utama, dan kesimpulan.

Pendahuluan
Sama dengan struktur teks lainnya, teks argumentasi menampilkan bagian pendahuluan berupa masalah yang akan dibahas. Namun, permasalahan yang dibahas masih secara umum sehingga membutuhkan penjelasan berupa fakta atau data pendukung lainnya yang berkaitan. Pada bagian ini juga disinggung bagaimana pandangan penulis terkait masalah tersebut.

Argumen Utama/ Tubuh Argumen
Setelah memaparkan dasar suatu masalah yang disertai argumen singkat, bagian isi berisi fakta yang akan mendukung argumen di pendahuluan. Bagian argument utama seharusnya berisi paparan data yang relevan sehingga pembaca dapat menangkap dan memahami pendapat penulis dengan baik.

Kesimpulan 
Bagian akhir teks argumentasi berisi ringkasan dari paparan penulis. Biasanya di bagian ini penulis membuat kalimat yang lebih ringkas dengan menambahkan pemikiran yang logis agar dapat diterima oleh pembaca. Selain itu, simpulan juga berisi penegasan mengenai pandangan penulis terkait masalah yang telah diulas pada bagian-bagian sebelumnya.

1.

Kerjakan soal di bawah ini dengan benar!

Teks yang memaparkan pendapat penulis dan disertai dengan data pendukung disebut dengan teks …


A. opini
B. argumentasi
C. narasi
D. deskripsi
E. prosedur

JAWABAN BENAR

B.

argumentasi

PEMBAHASAN

Teks argumentasi merupakan teks yang berisi pendapat penulis akan suatu hal/fenomena/kejadian yang disertai dengan data pendukung.

2.

Kerjakan soal di bawah ini dengan benar!

Berfungsi agar pembaca  memiliki pandangan yang sama dengan penulis  merupakan …. teks argumentasi.


A. definisi
B. konsep
C. ciri-ciri
D. tujuan
E. bagian

JAWABAN BENAR

D.

tujuan

PEMBAHASAN

Teks argumentasi memiliki beberapa manfaat atau tujuan, salah satunya adalah agar pembaca memiliki pandangan “suara” yang sama dengan penulis. 

3.

Jawablah soal berikut!

Struktur teks argumentasi yang tepat adalah …


A. pendahuluan-latar belakang-pembahasan
B. latar belakang-argumen-pembahasan
C. pendahuluan-deretan argumen-kesimpulan
D. argumen pembuka-argumen isi-penutup
E. pendahuluan-argumen utama-argumen penguat

JAWABAN BENAR

C.

pendahuluan-deretan argumen-kesimpulan

PEMBAHASAN

Struktur teks argumentasi terdiri atas tiga bagian, yaitu pendahuluan, deretan atau tubuh argumen, dan kesimpulan.

4.

Jawablah soal berikut!

Struktur teks argumentasi yang berisi deretan fakta sebagai pendukung pendapat penulis adalah ….


A. pembuka
B. pendahuluan
C. kepala argumen
D. tubuh argumen
E. simpulan argumen

JAWABAN BENAR

D.

tubuh argumen

PEMBAHASAN

Tubuh argumen merupakan bagian dari struktur teks argumentasi yang berisi deretan fakta yang relevan yang ditujukan untuk memperkuat pendapat atau pandangan penulis terhadap suatu hal.

5.

Jawablah soal berikut!

Struktur simpulan pada teks argumentasi berisi …


A. salam penutup
B. kritik dan saran untuk pembaca
C. masalah yang akan dibahas
D. deretan fakta pendukung
E. penegasan pendapat penulis

JAWABAN BENAR

E.

penegasan pendapat penulis

PEMBAHASAN

struktur simpulan pada teks argumentasi akan memuat ringkasan dari masalah, fenomena, atau peristiwa yang dibahas serta bagian ini akan memuat penegasan ulang akan pendapat penulis.

redesain-navbar Portlet