Belajar Pintar Materi SMP, SMA, SMK
BelajarPintarV3
Bahasa Indonesia
Laporan Hasil Percobaan
MATERI
Kaidah Kebahasaan Teks Laporan Percobaan
Kaidah Kebahasaan Teks Laporan Percobaan
Dibawah ini merupakan kaidah kebahasaan teks laporan percobaan.
1. Menggunakan Sinonim dan Antonim
Umumnya pada teks laporan percobaan terdapat kata yang bersinonim dan kata yang berantonim. Sinonim merupakan persamaan kata, sedangkan antonim merupakan lawan kata. Pada teks laporan percobaan, sinonim dan antonim biasanya terdapat pada bagian langkah-langkan percobaan.
2. Menggunakan Kata Bilangan
Kata bilangan pada teks laporan percobaan menunjukan jumlah bahan yang digunakan dalam percobaan.
3. Menggunakan Kalimat Perintah
Contoh kalimat perintah pada teks laporan percobaan diantaranya adalah siapkan, aduklah, hindari, tambahkan, tuangkan, sebaiknya, campurkan, dan lain sebagainya.
4. Menggunakan Kata Hubung
Selain menggunakan kata perintah, teks laporan percobaan juga menggunakan kata hubung. Cotoh kata hubung dalam teks laporan percobaan diantaranya adalah dan, tetapi, apabila, saat, jika, sehingga, meskipun, dan lainnya.
Contoh Teks Laporan Hasil Percobaan
Contoh Teks Laporan Percobaan
Dibawah ini merupakan salah satu contoh teks laporan percobaan.
Membuat Slime Tanpa Boraks
Tujuan :
Tujuan dari pembuatan slime tanpa boraks ini adalah agar menjadi lebih kreatif dan mampu berinovasi dalam berkreativitas. Cara membuat slime ini cukup mudah sekali serta tidak memakan banyak biaya.
Alat dan Bahan :
• Lem povinal secukupnya.
• Deterjen bubuk secukupnya.
• Deterjen cair secukupnya.
• Pembersih lantai secukupnya.
• Air secukupnya.
• Alat pengaduk (mixer, sendok, atau tangan).
• Wadah tempat slime (baskom atau yang lainnya).
Langkah-Langkah :
• Mula-mula, campurkan terlebih dahulu lem povinal, pembersih lantai, deterjen cair, deterjen bubuk, dan air secukupnya saja ke dalam wadah slime. Campuran ini disebut dengan activator.
• Aduklah campuran tersebut sampai merata.
• Kemudian tambahkan lem povinal kedalam campuran activator.
• Aduk lagi hingga struktur atau bentuknya menggumpal.
• Masukkan ke dalam freezer selama lima sampai sepuluh menit.
• Setelah itu, keluarkan adonan tersebut dari freezer.
• Aduk lagi sampai bisa dimainkan.
• Slime tanpa boraks pun sudah dapat dimainkan.
Hasil :
Setelah melakukan percobaan ini, kita dapat mempunyai slime yang aman digunakan tanpa menggunakan boraks. Saat ini, slime tanpa boraks sangat populer dikalangan anak-anak dan remaja.
Kesimpulan :
Dengan membuat sendiri slime tanpa boraks, kreativitas serta pengetahuan kita menjadi bertambah. Selain itu, slime tanpa boraks ini biayanya cukup murah dan terjangkau. Slime ini juga aman apabila terkena kulit sebab tidak mengandung boraks.
1.
Jawablah soal di bawah ini!
Salah satu kaidah kebahasaan teks laporan hasil percobaan adalah menggunakan kata hubung. Apa yang dimaksud dengan kata hubung?
A. Kata yang berisi seruan, ajakan, anjuran, perintah kepada seseorang untuk melakukan sesuatu.
B. Kata yang digunakan untuk menghubungkan kata dengan kata, ungkapan dengan ungkapan atau kalimat dengan kalimat.
C. Kata yang digunakan untuk mendorong semangat seseorang.
D. Kata yang memiliki satu kekuatan dari kecerdasan dan penilaian untuk suatu kebenaran.
JAWABAN BENAR
B.
Kata yang digunakan untuk menghubungkan kata dengan kata, ungkapan dengan ungkapan atau kalimat dengan kalimat.
PEMBAHASAN
Kata hubung adalah kata yang digunakan untuk menghubungkan kata dengan kata, ungkapan dengan ungkapan atau kalimat dengan kalimat.
2.
Pilihlah jawaban yang tepat untuk soal berikut!
Slime merupakan permainan yang saat ini banyak disukai anak-anak. Namun, terdapat kandungan zat kimia yang tidak baik untuk anak-anak. Zat kimia tersebut misalnya boraks. agar anak-anak masih bisa bermain tanpa rasa khawatir, mari kita membuat slime tanpa menggunakan boraks.
Pernyataan yang sesuai untuk melengkapi teks diatas adalah...
A. Jangan terlalu sering bermain slime
B. Slime sangat menarik untuk dibeli
C. Meskipun terdapat zat kimia, slime dapat dibeli di toko mainan anak.
D. Slime tanpa boraks tersebut lebih aman bagi kulit anak-anak dan harganya pun lebih terjangkau
JAWABAN BENAR
D.
Slime tanpa boraks tersebut lebih aman bagi kulit anak-anak dan harganya pun lebih terjangkau
PEMBAHASAN
Paragraf tersebut menjelaskan tentang slime tanpa boraks lebih aman untuk kulit anak-anak dan harganya lebih terjangkau.
3.
Pilihlah jawaban yang tepat untuk soal berikut!
Ketahuilah bahwa sabun lidah buaya sangat alami, ramah lingkungan, dan juga gampang untuk dibuat. Selain itu, lidah buaya terbukti bermanfaat bagi tubuh karena membuat tubuh bersih dan lebih segar.
Informasi tersurat yang terdapat dalam kutipan teks tersebut adalah…
A. Sabun lidah buaya sukar untuk dibuat.
B. Lidah buaya dapat ditemukan di mana-mana.
C. Sabuh lidah buaya membuat tubuh lebih bersih dan segar.
D. Lidah buaya dapat dipakai untuk wajah.
JAWABAN BENAR
C.
Sabuh lidah buaya membuat tubuh lebih bersih dan segar.
PEMBAHASAN
Informasi yang terdapat pada kutipan teks laporan tersebut berisikan lidah buaya alami, ramah lingkungan, mudah dibuat, bermanfaat untuk tubuh karena membuat tubuh bersih dan segar.
Oops!!!
Yah, jawaban kamu meleset nih. Ingin melihat pembahasan soal ini?
BENAR!!!
Selamat!
Jawaban kamu benar. Ingin lihat pembahasan soal ini?
footer_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved