Ingin Penghasilan yang Baik Dimasa Depan? Pertimbangkan Kuliah di 5 Jurusan Ini
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
Penghasilan yang Baik Dimasa Depan, image via www.northeastern.edu
Apa yang membuat suatu jurusan kuliah menarik untukmu, Sobat? Selain ilmu yang memang ingin dipelajari, apakah prospek masa depan yang ditawarkan juga menjadi faktor pertimbangan pilihan? Bila keduanya sama-sama penting, lima jurusan atau program studi berikut ini amat sangat patut dipertimbangkan untuk dipilih, Sobat.
Minyak dan gas merupakan dua isu penting bagi banyak negara di dunia, termasuk Indonesia. Maka pastinya Sarjana Teknik (S.T.) dari Jurusan atau Program Studi Teknik Perminyakan sangat dibutuhkan. Para sarjana inilah yang bertugas mencari dan menemukan sumber-sumber tambang minyak dan gas serta menemukan cara bagaimana menambangnya.
Ada dua perguruan tinggi dengan Teknik Perminyakan yang saat ini telah terakreditasi A. Keduanya merupakan Perguruan Tinggi Negeri, yaitu UPN Veteran Yogyakarta dan Institut Teknologi Bandung.
Teknik Elektro dikenal juga sebagai Teknik Listrik. Mahasiswa Teknik Elektro belajar tentang konsep, perancangan, pengembangan, hingga produksi perangkat listrik dan elektronik. Sobat Pintar tentunya tak asing lagi dengan barang-barang listrik dan elektronik di rumah, bukan?
Jurusan ini cukup difavoritkan, sehingga banyak kampus negeri dan swasta dengan Teknik Elektro yang telah terakreditasi A. Beberapa diantaranya yaitu Universitas Kristen Petra, Institut Teknologi Bandung, Universitas Andalas, Universitas Surabaya, dan Universitas Negeri Semarang.
Ilmu Komputer dan Teknik Elektro merupakan dua bidang yang berkembang cukup pesat sekarang ini. Robotika, Artificial Intelligence, kriptografi dan computer security, serta berbagai inovasi lain dibidang jaringan komunikasi merupakan bidang-bidang yang digeluti oleh Sarjana Komputer (S.Kom.)
Ada enam kampus dengan Ilmu Komputer yang telah terakreditasi A, yaitu Universitas Sumatera Utara, Universitas Gadjah Mada, Universitas Pendidikan Indonesia, Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor, dan Universitas Lampung. Di kampus-kampus lain, Ilmu Komputer dikenal juga sebagai Teknik Informatika.
Jurusan ini sebenarnya tak bisa dipisahkan secara mutlak dari Teknik Elektro. Teknik Tenaga Listrik lebih terfokus pada pembangkitan dan transmisi daya listrik dari satu lokasi ke lokasi yang lain. Saat ini, hanya ada satu Teknik Tenaga Listrik dengan akreditasi A di Indonesia, yaitu di Institut Teknologi Bandung.
Seorang farmasis menyediakan obat-obatan bagi pasien dengan mengikuti resept dokter. Farmasis juga bertugas menjelaskan bagaimana dan kapan minum obat pada pasien. Tak harus selalu di rumah sakit, seorang farmasis juga dapat bekerja di apotek maupun toko-toko obat retail besar.
Di Indonesia, sudah banyak kampus dengan Farmasi terakreditasi A: Universitas Ahmad Dahlan, Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada, dan masih banyak lagi. Sobat Pintar tertarik pada bidang kesehatan? Menjadi Sarjana Sains (S.Si) atau Sarjana Farmasi (S.Fam) patut dipertimbangkan karena prospek penghasilannya yang baik.
So, apakah salah satu jurusan diatas memang sudah menjadi incaran Sobat Pintar? Langsung dikejar saja, Sobat! Dengan usaha yang sungguh-sungguh, masa depan yang baik bukan tidak mungkin kita wujudkan.
ArtikelTerkaitV3
Dari Bangku Kuliah ke Ruang Operasi: Begini Perjalanan Seru
Halo, Sobat Pintar! Punya mimpi jadi dokter? Atau sekadar penasaran dengan perjalanan panjang yang harus dilalui sebelum bisa memakai jas putih dan stetoskop? Yuk, simak cerita seru tentang perjalanan pendidikan dan karier menjadi dokter, mulai dari kulia...
Baca Selengkapnya
4 Bulan Menuju SNBT-UTBK 2026: Strategi Belajar Kilat yang B
Hai, Sobat Pintar! Ujian SNBT-UTBK 2026 sudah di depan mata, dan kamu hanya punya waktu sekitar 4 bulan untuk mempersiapkannya. Jangan panik! Dengan strategi yang tepat, waktu 4 bulan ini bisa kamu manfaatkan sebaik mungkin untuk meraih nilai tinggi. Yuk,...
Resolusi 2026: Rahasia Sukses Siswa Pintar untuk Gapai Targe
Hai, Sobat Pintar! Sudah punya rencana buat tahun 2026? Jangan cuma jadi penonton, yuk jadi pemain utama di hidupmu dengan menyusun resolusi yang smart! Buat kamu yang masih duduk di bangku sekolah, ini saatnya mempersiapkan diri untuk kuliah dan karir im...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog