Satu Klik Aku Pintar Virtual Edu Expo (VEE), Pameran Kampus Diperpanjang!
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
Satu Klik Aku Pintar Virtual Edu Expo 2021 telah berlangsung pada 6-7 Februari 2021 yang lalu. Pameran kampus secara virtual ini dipersembahkan oleh Aku Pintar bersama Radio Sonora 92,0 FM Jakarta, Prambors, dan Popmama.com.
Ada begitu banyak keseruan Virtual Edu Expo (VEE), terutama bagi 10 pengunjung yang telah mengumpulkan poin tertinggi. Hari kedua pameran pun menjadi hari bersejarah bagi tiga sekolah pemenang Adu Pintar Pelajar. Kompetisi cerdas cermat virtual pertama di Indonesia ini merupakan kolaborasi Aku Pintar bersama Indonesia Student and Youth Forum (ISYF).
Namun ternyata pameran kampus secara virtual selama dua hari saja tak cukup! Oleh karena itu, Satu Klik Aku Pintar Virtual Edu Expo 2021 masih dapat diakses oleh publik sampai 7 Maret 2021. Perpanjangan waktu pameran virtual selama satu bulan ini merupakan kesempatan emas yang sangat sayang untuk dilewatkan, khususnya bagi calon mahasiswa baru dan orang tua.
Apa saja yang bisa dilakukan pengunjung pameran selama perpanjangan waktu ini? Para pengunjung Virtual Edu Expo (VEE) dapat menyaksikan siaran ulang talk show yang telah berlangsung pada 6-7 Februari 2021 lalu. Dan yang lebih penting lagi, setiap calon mahasiswa baru dan orang tua masih dapat mengakses booth kampus-kampus favorit peserta Virtual Edu Expo (VEE).
Didukung oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, pameran kampus Satu Klik Aku Pintar Virtual Edu Expo 2021 diikuti oleh 21 kampus favorit:
1. Universitas Indonesia
2. Universitas Gadjah Mada
3. Universitas Al Azhar Indonesia
4. BINUS University
5. Universitas Dinamika
6. Universitas Tarumanagara
7. LaSalle College
8. Institut Teknologi Telkom Purwokerto
9. Universitas Brawijaya
10. PPM School of Management
11. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
12. Institut Pertanian Bogor
13. UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
14. UPN Veteran Jakarta
15. Universitas Prasetiya Mulya
16. UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
17. Universitas Negeri Surabaya
18. UIN Raden Intan Lampung
19. Universitas Airlangga
20. Universitas Sam Ratulangi
21. Politeknik Perkapalan Negeri Surabaya
Pada setiap booth kampus favorit di atas, para pengunjung pameran dapat mengunduh brosur dan berkonsultasi secara online dengan perwakilan kampus. Setiap pelajar, calon mahasiswa baru, orang tua, bahkan guru dapat menggunakan perpanjangan waktu Virtual Edu Expo (VEE) ini untuk mengajukan pertanyaan follow up dari kunjungan pameran sebelumnya.
Tak hanya berkonsultasi dan berbincang secara virtual dengan perwakilan kampus, pengunjung juga dapat menikmati promo-promo menarik. Universitas Dinamika, misalnya, memberikan diskon biaya pendaftaran sebesar 50% dan bebas tes (menggunakan rapor) untuk pendaftaran calon mahasiswa baru periode 8-28 Februari 2021. Masih ada pula door prize laptop, headphone, smartwatch, TWS, cashback Gopay, dan puluhan merchandise Undika.
Selain Undika, Universitas Bina Nusantara juga menawarkan promo yang tak kalah menarik. Setiap pembelian formulir BINUS University S1 Reguler pada tanggal 11-12 Februari 2021 akan memperoleh official merchandise dan saldo OVO sebesar Rp50.000,00. Sedangkan pada tanggal 13-15 Februari 2021, setiap pembelian formulir S1 Reguler akan mendapatkan official merchandise seharga Rp300.000,00.
Promo-promo menarik ini dapat dinikmati hanya dengan mengunjungi booth universitas di expo.akupintar.id. Bahkan jika terlewat mengikuti Satu Klik Aku Pintar Virtual Edu Expo 2021 pada 6-7 Februari 2021 yang lalu, sekaranglah saat yang tepat untuk mengunjungi pameran kampus virtual ini! Segera daftarkan diri gratis untuk mengumpulkan informasi yang dibutuhkan, berkonsultasi dengan perwakilan kampus-kampus favorit di Indonesia, dan dapatkan promonya!
ArtikelTerkaitV3
Dari Bangku Kuliah ke Ruang Operasi: Begini Perjalanan Seru
Halo, Sobat Pintar! Punya mimpi jadi dokter? Atau sekadar penasaran dengan perjalanan panjang yang harus dilalui sebelum bisa memakai jas putih dan stetoskop? Yuk, simak cerita seru tentang perjalanan pendidikan dan karier menjadi dokter, mulai dari kulia...
Baca Selengkapnya
4 Bulan Menuju SNBT-UTBK 2026: Strategi Belajar Kilat yang B
Hai, Sobat Pintar! Ujian SNBT-UTBK 2026 sudah di depan mata, dan kamu hanya punya waktu sekitar 4 bulan untuk mempersiapkannya. Jangan panik! Dengan strategi yang tepat, waktu 4 bulan ini bisa kamu manfaatkan sebaik mungkin untuk meraih nilai tinggi. Yuk,...
Resolusi 2026: Rahasia Sukses Siswa Pintar untuk Gapai Targe
Hai, Sobat Pintar! Sudah punya rencana buat tahun 2026? Jangan cuma jadi penonton, yuk jadi pemain utama di hidupmu dengan menyusun resolusi yang smart! Buat kamu yang masih duduk di bangku sekolah, ini saatnya mempersiapkan diri untuk kuliah dan karir im...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog