Jurusan Meteorologi
CariJurusanV3
Apa itu Meteorologi ?
Meteorologi merupakan studi keilmuan yang mempelajari tentang bumi dan komponen-komponen di dalamnya, termasuk gejala alam, atmosfer, lingkungan biologi, fisika, dan kimia, serta perilaku manusia yang berdampak pada bumi. Mahasiswa jurusan ini akan tahu penyebab dari kondisi perubahan cuaca maupun iklim dan pengaruhnya bagi kelangsungan hidup manusia. Selain itu, mereka juga belajar mengenai bencana alam seperti angin topan, puting beliung, dan yang lainnya agar tahu apa penyebab bencana tersebut terjadi dan bagaimana cara menanggulangi atau meminimalisir dampak.
Mengapa harus
Jurusan Meteorologi ?
- Cocok bagi kamu yang meminati topik perubahan iklim, cuaca, atau lingkungan
- Prospek kerja yang relevan dengan studi keilmuan yang dipelajari
- Kesempatan menjadi peneliti di dalam maupun luar negeri
- Turut berkontribusi untuk mencari energi alternatif
Belajar di jurusan Meteorologi akan membuat sobat pintar bisa memahami tentang fenomena perubahan iklim hingga gejala alam lainnya, sehingga buat kamu yang memiliki minat tentang topik ini jurusan Meteorologi adalah pilihan yang tepat.
Jurusan Meteorologi memiliki prospek kerja yang relevan dengan apa yang dipelajari selama perkuliahan. Sobat pintar yang nantinya lulus di jurusan ini bisa bekerja di instansi pemerintahan seperti BMKG, BPPT, LAPAN, Kementerian Lingkungan Hidup, dan lainnya.
Sarjana Meteorologi punya kesempatan untuk menjadi seorang peneliti di lembaga penelitian baik dalam skala nasional maupun internasional, lho.
Keilmuan Meteorologi dapat digunakan sebagai acuan dalam melakukan survei pencarian daerah yang tepat untuk membangun energi alternatif seperti pembangkit listrik tenaga angin dan matahari.
Sarjana Meteorologi memiliki gelar (S.Si). Prospek kerja dari jurusan meteorologi memiliki relevansi dengan studi ilmu yang dipelajari. Profesi atau pilihan karirnya yakni, Analis cuaca dan spesialis iklim di Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), BPPT, Peneliti, Tenaga Pendidik, dan Aparatur Sipil Negara.
Apa yang dipelajari?
Meteorologi merupakan studi keilmuan yang mempelajari tentang bumi dan komponen-komponen di dalamnya, termasuk gejala alam, atmosfer, lingkungan biologi, fisika, dan kimia, serta perilaku manusia yang berdampak pada bumi. Mahasiswa jurusan ini belajar melakukan pengamatan unsur-unsur meteorologi sehingga memiliki kompetensi sesuai dengan jurusannya, yaitu mampu melakukan pengolahan dan analisa meteorologi.
Pengetahuan dan Keahlian
- Mahasiswa jurusan Meteorologi memiliki kemampuan observasi, berpikir secara rasional, dan teliti dalam pekerjaan.
- Mahasiswa jurusan ini juga mahir dalam perhitungan dan analisis terhadap fenomena alam yang terjadi di bumi.
- Sarjana Meteorologi mampu melakukan penelitian ilmiah yang berkaitan dengan keilmuannya dan dapat bermanfaat bagi manusia.
- Lulusan jurusan ini memiliki keterampilan interpersonal dan bisa bekerja sama secara tim.
Mata Kuliah
Matematika
Fisika Dasar
KIMIA 1 (KIMIA DASAR)
Pengantar Meteorologi dan Klimatologi
Komputasi Meteorologi
Mekanika Medium Kontinu
Fisika Matematik
Matriks dan Ruang Vektor
Observasi Meteorologi
Meteorologi Dinamik I
Metode Numerik Meteorologi
STATISTIKA DASAR
Daftar Alumni Penting
Penyanyi, Top 5 X-Factor Indonesia
Roby Gultom
Kampus Terkait
Jurusan Terkait Meteorologi
footer_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved