Jurusan Ilmu dan Teknologi Kelautan
CariJurusanV3

Apa itu Ilmu dan Teknologi Kelautan ?
Melakukan kegiatan menyusun rencana, desain, model pemanfaatan potensi sumber daya hayati laut dengan menerapkan pemahaman dan prinsip-prinsip konservasi sumber daya dan lingkungan laut.
Mengapa harus
Jurusan Ilmu dan Teknologi Kelautan ?
- Keanekaragaman Karier
- Kesempatan untuk Terlibat dalam Konservasi Lingkungan
- Kesempatan untuk Ikut Serta dalam Eksplorasi dan Penelitian Kelautan
- Terlibat Langsung dalam Praktik Konservasi Laut
Lulusan jurusan ini memiliki beragam peluang karier, mulai dari peneliti kelautan, ilmuwan perikanan, ahli lingkungan laut, hingga konsultan industri kelautan. Mereka dapat bekerja di lembaga pemerintah, lembaga penelitian, organisasi non-pemerintah (NGO), industri perikanan, industri pariwisata, dan banyak lagi.
Jurusan ini menawarkan kesempatan bagi Sobat Pintar untuk berkontribusi langsung dalam pelestarian dan konservasi lingkungan laut seperti upaya perlindungan terumbu karang, konservasi satwa laut, pengelolaan wilayah pesisir, dan penelitian tentang dampak perubahan iklim terhadap lingkungan laut.
Ilmu dan Teknologi Kelautan membuka pintu bagi mahasiswa untuk terlibat dalam eksplorasi laut dalam dan penelitian tentang kehidupan laut yang belum terungkap.
Selain mempelajari hal teoritis, tentunya mahasiswa pada jurusan ini akan terlibat langsung dalam praktik pengelolaan perikanan yang berkelanjutan, pelestarian habitat laut, mitigasi polusi laut, dan upaya peningkatan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kelautan dan lingkungan maritim.

Tenaga Pengajar/Dosen di Perguruan Tinggi, Peneliti di Lembaga-Lembaga Penelitian, Konsultan di Bidang Kelautan dan Perikanan, Sebagai Instruktur diving
Apa yang dipelajari?
Melakukan kegiatan menyusun rencana, desain, model pemanfaatan potensi sumber daya hayati laut dengan menerapkan pemahaman dan prinsip-prinsip konservasi sumber daya dan lingkungan laut.
Pengetahuan dan Keahlian
- Mahasiswa jurusan ini akan dilatih dalam penggunaan teknologi terbaru untuk penelitian dan aplikasi praktis di bidang kelautan.
- Lulusan jurusan ini akan memiliki pemahaman tentang aspek hukum dan kebijakan yang terkait dengan kelautan
- Sarjana pada jurusan ini akan memiliki pemahaman yang mendalam tentang ekologi laut

Mata Kuliah

BIOLOGI LAUT

Pengantar Oseanografi

DASAR-DASAR PENGINDERAAN JAUH KELAUTAN

Biodiversitas Laut

Oseanografi Bio-Geologi

Pemrosesan Citra

Survei dan Pemetaan Sumberdaya Laut

SIG KELAUTAN

EKOLOGI LAUT TROPIS

PRAKTIKUM EKOLOGI LAUT TROPIS

Oseanografi Fisik

OSEANOGRAFI KIMIAWI
Kampus Terkait
Jurusan Terkait Ilmu dan Teknologi Kelautan
footer_v3

Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved