redesain-navbar Portlet

CariJurusanV3

Kecocokan Denganmu

lock
logo sekolah

Hospitality

Rumpun Ilmu Pariwisata
Pelajaran Terkait Pariwisata
astro-jurusan

Apa itu Hospitality ?

Hospitality merupakan program studi yang mempelajari tentang industri perhotelan dari segala aspek termasuk pengelolaan manajemen hotel hingga pariwisata. Mahasiswa jurusan ini akan belajar bagaimana menjalankan bisnis perhotelan dan pariwisata secara efektif dan efisien baik skala nasional maupun internasional, mengelola manajemen operasional, manajemen keuangan, pemasaran, manajemen sumber daya manusia, dan pengembangan bisnis.

Mengapa harus

Jurusan Hospitality ?

  • Prospek kerja yang luas
  • Jurusan hospitality menawarkan berbagai pilihan karir, misalnya manajemen hotel, restoran, pariwisata, dan acara. Prospek karir ini dapat memungkinkan lulusan hospitality untuk bekerja di berbagai lokasi yang menarik seperti hotel mewah, tempat-tempat wisata, dan pusat-pusat perbelanjaan.

  • Peluang berkarir di internasional
  • Hospitality merupakan industri global, dan sering kali menawarkan pengalaman belajar secara internasional. Ini dapat membuka pintu bagi mahasiswa untuk memperluas jaringan profesional mereka di seluruh dunia sekaligus berkarir di skala internasional.

  • Memiliki keterampilan yang beragam
  • Jurusan hospitality melibatkan berbagai keterampilan, termasuk manajemen, pelayanan pelanggan, pemecahan masalah, dan kreativitas. Semua keterampilan ini dapat diterapkan dalam berbagai industri, yang menjadikan ilmu di jurusan hospitality berharga dan bermanfaat.

  • Memberikan pengalaman yang bersifat praktis
  • Jurusan hospitality seringkali menawarkan pengalaman praktis melalui magang, kerja lapangan, atau proyek kolaboratif. Hal ini memungkinkan mahasiswa untuk memperoleh pengalaman yang berharga di industri hospitality dan mempersiapkan mereka untuk karir yang sukses setelah lulus.

Apa yang dipelajari?

Jurusan Hospitality mempelajari segala aspek bisnis dan perhotelan. Mahasiswa jurusan ini akan banyak memperoleh ilmu terkait manajemen hotel, manajemen restoran, manajemen acara, perhotelan internasional, pengelolaan keamanan dan kesehatan, manajemen pemasaran dan promosi, serta teknologi informasi dalam industri perhotelan.

Pengetahuan dan Keahlian

  • Memahami pengetahuan tentang manajemen bisnis dan kemampuan untuk mengelola tim, anggaran, dan operasi.
  • Memiliki keterampilan dalam memberikan pelayanan dengan sopan dan ramah, serta untuk menangani keluhan atau masalah dengan baik.
  • Mampu merancang konsep bisnis baru, menawarkan inovasi dalam manajemen operasional, dan mempromosikan merek secara kreatif.
  • Mampu berkomunikasi dengan tamu atau pelanggan dari berbagai latar belakang budaya, serta dengan staf dan rekan kerja.
  • Paham tren terbaru dalam industri hospitality termasuk manajemen operasional, keamanan dan kesehatan, dan keberlanjutan.
  • Memiliki keterampilan bahasa yang baik, terutama dalam bahasa asing seperti Inggris, Mandarin, Prancis, atau Spanyol.
astro-astri-jurusan

Mata Kuliah

icon mata kuliah

FOOD PRODUCTION

icon mata kuliah

HYGIENE & SANITASI

icon mata kuliah

ENGLISH PROFESIONAL

icon mata kuliah

FRONT OFFICE

icon mata kuliah

Personality Development

icon mata kuliah

PERALATAN DAPUR & RESTORAN

icon mata kuliah

HOUSEKEEPING

icon mata kuliah

FOOD & BEVERAGE MANAGEMENT

icon mata kuliah

PENGANTAR AKUNTANSI

icon mata kuliah

BAHASA MANDARIN

icon mata kuliah

Pastry

icon mata kuliah

HUBUNGAN MASYARAKAT

Kampus Terkait

Jurusan Terkait Hospitality

redesain-navbar Portlet