redesain-navbar Portlet

CariJurusanV3

Kecocokan Denganmu

lock
logo sekolah

Manajemen Sumberdaya Manusia

Rumpun Ilmu Psikologi
Pelajaran Terkait Psikologi
astro-jurusan

Apa itu Manajemen Sumberdaya Manusia ?

Manajemen Sumber Daya Manusia merupakan salah satu departemen yang berada di perusahaan yang mengurusi permasalahan antara perusahaan dengan karyawan dalam pengelolaan dan pengembangan potensi sumber daya manusia. Dalam hal ini kajian yang akan dibahas terkait dinamika sumber daya manusia, hubungan kerja, hak sipil, hukum dan aturan kerja, sistem motivasi dan kompensasi, manajemen karir, pengujian dan penilaian karyawan, hingga program pelatihan karyawan.

Mengapa harus

Jurusan Manajemen Sumberdaya Manusia ?

  • Memiliki minat di bidang sumber daya manusia
  • Apabila sobat pintar ingin menjadi seorang HRD atau memiliki pengetahuan tentang pengelolaan sumber daya manusia di perusahaan maka jurusan ini menjadi pilihan yang tepat. Sebab nantinya kamu akan banyak belajar tentang pengelolaan SDM di perusahaan, tes perekrutan, penilaian kinerja, dan lainnya.

  • Prospek kerja yang bagus dan menjanjikan
  • Setiap perusahaan pasti ingin memiliki sumber daya manusia yang baik. Oleh karena itu, mereka juga membutuhkan orang yang ahli di bidangnya yakni lulusan manajemen sumber daya manusia untuk melakukan tanggung jawab dan memastikan kualitas SDM di perusahaan.

  • Memiliki bidang pekerjaan yang dinamis
  • Bagi sobat pintar yang ingin belajar di jurusan ini, tetapi tidak mau bekerja di perusahaan maka kamu tidak perlu khawatir. Sebab jurusan ini memiliki bidang pekerjaan yang dinamis. Kamu bisa mulai berbisnis membuka program pelatihan karyawan dan yang lainnya.

  • Mampu mengasah jiwa sosial
  • Belajar di jurusan ini juga akan mengasah skill kamu terutama untuk memiliki jiwa sosial yang tinggi. Sebab lulusan jurusan ini dituntut untuk menjadi tenaga profesional yang bertanggung jawab dalam peningkatan kinerja karyawan perusahaan.

Apa yang dipelajari?

Jurusan Manajemen Sumber Daya Manusia adalah program studi yang menitikberatkan pada pemahaman seputar sumber daya manusia sebagai aset aktif perusahaan, pengelolaan, dan pemanfaatannya melalui teknik analisis fisik serta psikologis agar dapat memberikan dorongan yang produktif.

Pengetahuan dan Keahlian

  • Lulusan jurusan ini mampu mengidentifikasi emosi sehingga dapat memberikan solusi terhadap permasalahan karyawan.
  • Lulusan jurusan ini memiliki skill berkomunikasi yang baik sehingga mampu menciptakan kondisi yang harmonis.
  • Lulusan jurusan ini mampu mengambil keputusan yang bijak, tepat, dan meningkatkan kesejahteraan karyawan secara optimal.
  • Lulusan jurusan ini mampu bersikap kooperatif dan memenuhi keinginan perusahaan maupun karyawan.
astro-astri-jurusan

Mata Kuliah

icon mata kuliah

TEORI EKONOMI MIKRO

icon mata kuliah

ETIKA BISNIS

icon mata kuliah

KOMUNIKASI BISNIS

icon mata kuliah

Aspek Hukum Dalam Ekonomi

icon mata kuliah

MANAJEMEN KEUANGAN

icon mata kuliah

Manajemen Lintas Budaya

icon mata kuliah

TEORI EKONOMI MAKRO

icon mata kuliah

MANAJEMEN PEMASARAN

icon mata kuliah

STATISTIKA BISNIS

icon mata kuliah

MANAJEMEN OPERASI

icon mata kuliah

Manajemen Kualitas

icon mata kuliah

MANAJEMEN SDM

Daftar Alumni Penting

ASN, Pemeran

alumni

Diky Wijaya

Kampus Terkait

Jurusan Terkait Manajemen Sumberdaya Manusia

redesain-navbar Portlet