Kuliah di Jurusan Manajemen Pendidikan membuatmu belajar tentang perencanaan, pengelolaan, pengawasan aset-aset lembaga, hingga memastikan kelancaran proses pendidikan. Pengembangan kurikulum, kebijakan pendidikan, hingga teknologi informasi menjadi bahan belajar wajib selama kuliah manajemen pendidikan. Mahasiswa jurusan ini juga belajar tentang pengembangan SDM dan manajemen keuangan agar kegiatan operasional lembaga pendidikan dapat berlangsung dengan baik.
Bekerja di Sektor Pendidikan seperti Sekolah/Universitas, Lembaga Pendidikan Non-Formal, Lembaga Pendidikan Luar Negeri, Guru, Dosen, Kepala Sekolah, Koordinator Program, Konsultan Pendidikan