Jurusan Ilmu Administrasi Publik
CariJurusanV3
Apa itu Ilmu Administrasi Publik ?
Jurusan Administrasi Publik adalah jurusan perkuliahan yang mempelajari tentang pengelolaan dan penataan organisasi publik, seperti pemerintah, lembaga nirlaba, dan organisasi internasional.
Mengapa harus
Jurusan Ilmu Administrasi Publik ?
- Peluang Karir yang Luas
- Keahlian yang Dibutuhkan di Era Globalisasi
- Membuka Peluang Wirausaha
- Mengembangkan Kemampuan Berpikir Kritis dan Analitis
Lulusan Ilmu Administrasi Publik memiliki peluang karir yang luas di berbagai bidang, seperti Instansi Pemerintahan, lembaga nirlaba, organisasi publik, bahkan menjadi wirausahawan.
Di era globalisasi, dibutuhkan tenaga ahli yang memiliki pengetahuan dan keahlian di bidang administrasi publik untuk mengelola organisasi publik yang semakin kompleks.
Lulusan Ilmu Administrasi Publik memiliki kemampuan untuk membuka usaha sendiri dengan memanfaatkan pengetahuan dan keahlian di bidang administrasi publik.
Di jurusan Ilmu Administrasi Publik, kamu akan belajar bagaimana menganalisis data dan informasi, memecahkan masalah, dan mengambil keputusan yang tepat.
Instansi Pemerintahan, Staf Pemerintah Daerah, Lembaga Keuangan, Lembaga Swadaya Masyarakat, Anggota Badan Legislatif, Tenaga Pendidik
Apa yang dipelajari?
Di jurusan ini, kamu akan mempelajari berbagai aspek administrasi publik, seperti kebijakan publik, manajemen publik, analisis kebijakan publik, dan administrasi negara
Pengetahuan dan Keahlian
- Mahasiswa akan belajar mengenai sistem pemerintahan bekerja, baik di tingkat nasional, regional, maupun lokal
- Selain itu berkuliah di jurusan ini akan belajar menganalisis, merumuskan, dan mengevaluasi kebijakan publik.
- Alumni jurusan administrasi publik memiliki pemahaman tentang prinsip dan praktik manajemen organisasi publik.
- Sarjana Administrasi Publik akan memiliki pengetahuan mengenai hukum administrasi negara, ekonomi politik, & sosiologi politik.
Mata Kuliah
DASAR-DASAR ILMU POLITIK
DASAR-DASAR ILMU SOSIAL
HUKUM ADMINISTRASI NEGARA
TEORI ORGANISASI
Statistik Sosial
SISTEM INFORMASI MANAJEMEN
AKUNTANSI SEKTOR PUBLIK
ADMINISTRASI PEMBANGUNAN
SISTEM ADMINISTRASI NEGARA INDONESIA
Manajemen Pertumbuhan Wilayah
Budaya Organisasi
ADMINISTRASI PERPAJAKAN
Kampus Terkait
Jurusan Terkait Ilmu Administrasi Publik
footer_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved