APSiswaNavbarV2

redesain-navbar Portlet

kampus_pintar_v3

Penandatanaganan MoU UIN Raden Fatah dengan BPDASHL Musi dan Penanaman Pohon Dalam Rangka Green Campus Rafah Insani Palembang

avatar penulis

Azrul Prayoga

17 March 2020

header image article

Photo by Chaitanya Tvs on Unsplash

Lingkungan yang asri selalu diidamkan oleh semua orang, oleh karena itu berbicara lingkungan maka tidak terlepas terhadap perubahan prilaku dan gaya hidup sehat. Permasalahan lingkungan, merupakan isu nasional bahkan isu internasional. Perubahan lingkungan yang tidak menentu yang menyebabkan perubahan iklim secara global. Berbicara perubahan terhadap fenomena lingkungan dewasa ini semakin menjadi kesadaran publik. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya diskusi publik tentang masalah lingkungan hidup, aktivis lingkungan, perjanjian antar negara dan peraturan untuk meredam kerusakan yang ada. Selain itu masalah lingkungan dan upaya pengelolaannya menjadi semakin kompleks, mencakup berbagai aspek yang sangat luas, sementara pemahaman manusia terhadap lingkungan hidup masih sangatlah kurang.

Masalah lingkungan merupakan masalah bersama yang membutuhkan sinergi semua elemen masyarakat, termasuk didalamnya adalah civitas akademika UIN Raden Fatah Palembang. Civitas akademika Perguruan Tinggi adalah potensi besar dalam membangun pengelolaan lingkungan kampus yang integrated, comprehensive dan sustainable. Karena itu perlu dikembangkan sebuah konsep yang bisa menyatukan semua elemen dalam sebuah sistem pengelolaan lingkungan, dari sistem ini diharapkan bisa membangun kesadaran tentang pentingnya sebuah pengelolaan lingkungan hidup yang berkelanjutan. Salah satu konsep yang dikembangkan adalah kampus hijau InSani (Indah, Serasi, aman dan nyaman serta Islami)

Program kegiatan yang menunjang lingkungan hidup yang berkelanjutan adalah dengan membentuk kampus hijau. Kampus Hijau (Green Campus) dalam konteks pelastarian lingkungan bukan hanya suatu lingkungan kampus yang dipenuhi dengan pepohonan yang hijau. Kampus Hijau (Green Campus) adalah sejauhmana warga kampus dapat memanfaatkan sumberdaya yang ada dilingkungan kampus secara efektif dan efesien misalnya dalam pemanfaatan kertas (paper less), alat tulis menulis, penggunaan listrik, air, lahan, pengelolaan sampah yang berkelanjutan.

Sehubungan dengan hal tersebut, dilakukan kegiatan penandatanganan MoU antara UIN Raden Fatah Palembang dengan BPDAS Hutan Lindung Musi Prov. Sumatera Selatan. Kegiatan penandatanganan MoU ini mengambil tema “mari kita lestarikan lingkungan, rawat bumi sebagai rahmatan lil ‘alamin” sekaligus dilanjutkan dengan kegiatan penanaman 500 pohon di lingkungan kampus A UIN Raden Fatah Palembang. Penanaman pohon secara simbolis dalam kegiatan ini dikuti oleh segenap civitas akademika UIN Raden Fatah serta unsur dari BPDAS HL Musi dan Bank Mitra UIN Raden Fatah (Bank Syariah Sumsel Babel). Kegiatan ini telah dilaksanakan pada hari senin (9/3/2020) bertempat di lapangan Volley Ball UIN Rafah Palembang.

Dalam sambutannya Kepala BPDAS HL Musi yang diwakili oleh DR. Sulthani Aziz, M.Sc. (Kasi BPDAS HL) didampingi oleh 2 stafnya Yunita Dwi Hastuti, S.Hut dan Laila Fahriati, S.Hut. Dalam sambutannya Dr. Sulthani Aziz, M.Sc. menyampaikan bahwa sejak pemerintahan saat ini selalu digalakkan kegiatan menanam pohon disemua even. Oleh karena itu, ada kewajiban setiap individunya yaitu diharapkan orang menanam sebanyak 25 pohon seumur hidupnya. Penanaman ini bisa dimulai dari masa pendidikan SD 5 pohon, SMP 5 pohon, SMA 5 pohon, Perguruan Tinggi 5 pohan dan pada waktu mau nikah 5 pohon. Hal ini diperlukan dengan kekurangan jumlah pohon setiap tahun yang ditebang oleh manusia. Apresiasi diberikan oleh Kepala BPDAS HL terhadap kegiatan ini yang melibatkan semua unsur civitas akademika. Kegiatan ini dibuka oleh Rektor UIN Raden Fatah (Prof. Drs. M. Sirozi, M.A. Ph.D), dalam sambutannya rektor mengajak semua elemen mulai dari pimpinan rektorat, dekanat, OMIK dan mahasiswa untuk ikut berpartisipasi dalam menciptakan kampus hijau di UIN Raden Fatah Palembang. Rektor berharap pada tahun ini UIN Raden Fatah bisa masuk dalam ranking UI Green Metric campus. Untuk mendukung kegiatan green metric tersebut akan dilaksanakan berbagai kegiatan penunjang seperti lomba kebersihan internal dan ekster nal antar fakultas dengan melibatkan juri dari dinas lingkungan hidup, dinas kesehatan dan tata kota. Oleh karena itu, rektor mengucapkan terima kasih atas bantuan bibit dari BPDAS HL dan Pimpinan Cabang BSB UIN Raden Fatah Palembang atas bantuan sponsorshipnya. Dalam kesempatan ini ketua Tim Green campus UIN Raden Fatah Palembang (Dr. Irham Falahudin, M.Si) menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk partisipasi elemen civitas akademika UIN Raden Fatah Palembang terhadapa kepedulian kampus hijau. Selain itu, kegiatan ini merupakan bentuk motivasi kepada mahasiswa akan prilaku hidup sehat untuk menjaga lingkungan kampus yang InSani. Partisipasi mahasiswa dalam melakukan penanaman ini merupakan bagian dari edukasi lingkungan dalam kegiatan suasana akademik kampus.

Kegiatan ini dihadiri oleh WR 2, WR 3, Kepala Biro AUPK, Kepala Biro AAKK, semua Dekan di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang, wakil dekan dan Kabag-kabag serta tim green metric campus UIN Raden Fatah Palembang. Setelah penanaman pohon, dilanjutkan dengan pembuatan lubang biopori di sekitar lapangan bola dan foodcourt UIN Raden Fatah Palembang. Lubang biopori ini berguna sebagai sumur resapan agar ada cadangan air tanah, sekaligus dihasilkan pupuk kompos organik dari kegiatan biopori nantinya. Biopori juga mengatasi masalah tergenangnya air pada daerah resapan yang bisa mempercepat surut air. Kegiatan ini perlu diupayakan pada setiap titik untuk dapat meresap mempercepat resapan air dan cadangan air disekitar kampus, sehingga tidak akan terjadi kekeringan yang dapat menyebabkan kematian pada tanaman. Dengan adanya kegiatan ini semoga kampus UIN Raden Fatah menjadi kampus yang asri lingkungannya dan menjadi bagian dari kampus hijau di dunia.

(radenfatah.ac.id)