Cari Kampus
kampus_pintar_v3
Informasi Seputar Berita Kampus
Informasi spesial untuk menambah wawasan Sobat Pintar tentang Universitas Gadjah Mada (UGM)
Kartika Putri, 06 June 2024
LPKA Unissula Jembatani Alumni Mendapat Pekerjaan
Lembaga Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni (LPKA) Unissula bekerjasama dengan PT. Bank Rakyat Indonnesia (Persero), Tbk menyelenggarakan Campus Hiring di Aula Gedung Kuliah Bersama Lantai 10 kampus Kaligawe, Rabu (05/06/2024). Yang diikuti oleh 39 alumni. Kegiatan ini dalam rangka menjembatani alumni dalam memperoleh pekerjaan. “Campus Hiring ini penting untuk diikuti oleh alumni Unissula. Karena program ini bertujuan untuk menjembatani alumni dalam memperoleh pekerjaan,” ungkap Kepala LPKA Unissuka Ady Fajar Putranto SE. Sementara Kabid Pengembangan Karir LPKA Unissula Nur Syahrani Majdina SKom MKom berharap alumni Unissula dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. “Harapannya kegiatan ini, dapat menjembatani alumni UNISSULA dalam memperoleh pekerjaan, sehingga alumni memiliki masa tunggu kurang dari 6 bulan,” jelasnya. Kegiatan ini terdiri dari presentasi pengenalan BRI ke alumni Unissula oleh Manager Human Capital Business Partner BRI Regional Office Semarang Julia Hanantyas Anamta. Dan dilanjutkan dengan seleksi interview. Turut hadir Junior Manager Human Capital Business Partner BRI Regional Office Semarang Alvy Khanasah, dan dua tim Human Capital Business Partner BRI Regional Office Semarang. Sumber : https://unissula.ac.id/lpka-unissula-jembatani-alumni-mendapat-pekerjaan/
Baca SelengkapnyaKartika Putri, 17 May 2024
Milad ke- 61, FH Unissula Selenggarakan Konferensi Internasional
Fakultas Hukum (FH) Unissula menyelenggarakan konferensi internasional dan call for paper. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Program Doktor Ilmu Hukum ini merupakan bagian dari runtutan acara milad FH ke- 61 yang digelar hingga 25 Mei mendatang. Konferensi internasional dengan tema masalah hukum dan HAM dari teknologi Artificial Intelligence (AI), kesenjangan dan tantangan serta pengaruhnya dalam perkembangan hukum di masa depan di berbagai negara. Berlaku sebagai keynote speaker Prof Dr Haswandi SH MHum MM. Pihaknya menyampaikan bahwa perkembangan AI juga menjadi perhatian di dunia peradilan. “Secara umum disepakati bahwa dalam konteks rules of law maka penobatan AI dalam peradilan harus tetap menjamin kepastian hukum, keadilan, dan tercerminnya hak asasi manusia,” jelasnya, Kamis (16/05/2024). Selanjutnya Rektor Unissula Prof Dr Gunarto SH MH menyebut masalah hukum tentang teknologi AI bermasalah. Terdapat pro dan kontra terhadap pembangunan hukum kedepannya. “Namun setidaknya ada dua hal penting. Pertama AI sangat berguna untuk pencegahan dan penegakan hukum khususnya aspek administrative, dan sebagai alat memperoleh bukti. Yang kedua pembangunan hukum ke depan tidak hanya cukup dengan AI, namun berkolaborasi dengan hati nurani, moralitas, etika, serta cita-cita dan tujuan hukum yang tertera dalam Pembukaan UUD 1945,” jelasnya. Prof Gunarto berharap seminar ini dapat memberikan solusi kepada kebutuhan AI dalam pembangunan hukum Indonesia. “Seminar ini menjadi penting dan diharapkan memberi solusi kepada kebutuhan AI dalam pembangunan hukum di Indonesia untuk mewujudkan Indonesia yang sejahtera, Indonesia yang adil,” tegasnya. Selanjutnya Dekan FH Unissula Dr Jawade Hafiz SH MH menyampaikan teknologi AI secara signifikan berdampak pada hak asasi manusia dan bidang hukum di seluruh dunia. “Sehingga kesenjangan yang terjadi antara pengembangan teknologi AI dan akses terhadap peraturan hukum merupakan tantangan yang harus diatasi. Tanpa adanya regulasi yang tepat, teknologi AI dapat digunakan untuk mengganggu kehidupan seseorang tanpa adanya kendali pendidikan,” ungkapnya. Sumber : https://unissula.ac.id/milad-ke-61-fh-unissula-selenggarakan-konferensi-internasional/
Baca SelengkapnyaKartika Putri, 17 May 2024
Prof Bachtiar Fasilitasi Anak Pulau Bawean Kuliah Gratis di Unissula
Prof Dr Bachtiar Effendi SH MH memfasilitasi anak-anak Pulau Bawean Jawa Timur mendapatkan beasiswa kuliah gratis di Unissula. Program beasiswa ditawarkan diantaranya beasiswa Khaira Ummah dan Beasiswa KIP Kuliah. Dirinya menyebut masyarakat sekitar antusias untuk mengikuti program ini. “Respon masyarakat sangat antusias dan banyak sekali yang daftar tapi karena kuota sangat terbatas, maka setelah diseleksi yang terpilih ada 17 anak,” jelasnya, Kamis (16/05/2024). Melihat antusias masyarakat yang tinggi, pihaknya bekerjasama dengan Bawean Foundation untuk melakukan seleksi di Bawean. “Ada dua seleksi, yakni seleksi administrasi dengan mengisi data siswa, data sekolah dan data keluarga siswa. Selanjutnya seleksi faktual dan wawancara, yang di prioritaskan masyarakat yang kurang mampu, fakir miskin yatim dan atau piatu,” jelasnya. Guru besar putra Pulau Bawean tersebut berharap melalui program yang dibawanya kembali ke kampung halaman bisa membantu meningkatkan kualitas pendidikan. “Jadi maksud dan tujuan saya membawa program beasiswa ini yaitu ikut mencerdaskan masyarakat Pulau Bawean dengan cara meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat, dan dengan begitu otomatis secara ekonomi akan mengikuti kesejahteraannya,” jelasnya. Pihaknya menambahkan di 2023 terdapat total 17 anak Pulau Bawean yang berhasil mendapatkan beasiswa kuliah gratis di Unissula. Sumber : https://unissula.ac.id/prof-bachtiar-fasilitasi-anak-pulau-bawean-kuliah-gratis-di-unissula/
Baca Selengkapnyatisya tisya, 06 June 2020
Yayasan Unissula Deklarasi Ekosistem Halal
Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung (YBWSA) mendeklarasikan ekosistem halal untuk unit, badan, lembaga yang berada dalam lingkup yayasan yang dilangsungkan di auditorium Unissula (18/6). Ketua umum yayasan Hasan Toha Putra menyampaikan bahwa deklarasi ekosistem halal di lingkungan yayasannya merupakan sebuah ihtiar untuk senantiasa mengharap rahmat dan ridho Allah SWT dengan mengajak seluruh pegawai yayasan untuk melakukan empat hal. Pertama, mengonsumsi dan menggunakan produk produk yang jelas kehalalan dan ketoyibannya. Kedua, menjauhkan diri dari produl produk yang haram dan syubhat. Ketiga, memperkuat ekonomi umat dengan mengutamakan membeli, mengonsumsi, dan menggunakan produk produk milik umat Islam demi terwujudnya dakwah Islam di bidang ekonomi. Keempat, bertransaksi dan bermuamalah sesuai syariah Islam serta menghindari transaksi yang mengandung riba dan prosedur- prosedur yang diharamkan Allah SWT. Narasumber drg Suryono PhD mendukung penuh deklarasi ekosistem halal tersebut dan menjadi momentum yang tepat secara institusional melakukan usaha secara berjamaah untuk meningkatkan kwantitas dan kwalitas keimanan kepada Allah. Masih menurut Suryono bahwasannya saat ini kebutuhan akan sertifikasi halal semakin meningkat dan yang lebih banyak membutuhkan sertifikasi halal baik makanan, farmasi, produk pakaian lebih banyak dibutuhkan oleh negara negara eropa dan Asia Timur seperti China, Korea, Jepang dll. “Hal itu seharusnya menjadi penyemangat bagi kita umat Islam untuk menjadi lini depan dalam meningkatkan kepedulian pada pentingnya mengonsumsi makanan yang halal dan toyib, selain itu peluang menjadileader dalam sertifikasi halal sangat terbuka bagi Indonesia yang mayoritas penduduknya beragama Islam. Turut hadir dalam halal bihalal tersebut antara lain mantan Gubernur Jateng dan juga Pembina Yayasan Ali Mufidz, Rektor Unissula Ir Prabowo Setiyawan MT PhD, Direktur Rumah Sakit Islam Sultan Agung dr Masyhudi MKes serta ribuan pegawai yayasan. Sumber: http://unissula.ac.id/c24-berita-unissula/yayasan-unissula-deklarasi-ekosistem-halal/
Baca SelengkapnyaDekan Ekonomi Unissula Dapat Penghargaan Kemenristekdikti
Dekan Fakultas Ekonomi Unissula Olivia Fachrunnisa PhD mendapatkan penghargaan sebagai penyaji terbaik riset terapan dari Kementrian Ristek Dikti yang diberikan di sela sela acara seminar hasil peneletian (27-28/2) di Semarang. Olivia mengungkapkan bahwa penelitian dilakukan selama dua tahun (2015 dan 2016) dengan menggunakan pendanaan dari DPRM KemenristekDikti skema riset terapan, penelitian strategis nasional. Judul penelitian adalah: Trust, Fairness and Economics (Model) untuk Mengukur Sustainabilitas Digital Collaboration Networks (DCN) UKM Indonesia. “Riset yang saya buat melibatkan sejumlah UKM Batik di Jawa Tengah dan DIY yang mulai membentuk komunitas digital untuk saling berbagi dan menguatkan daya saing produk masing masing. Teknologi internet yang sebelumnya hanya digunakan untuk marketing atau display produk, sekarang diinisiasi untuk ditingkatkan mejadi jaringan kolaborasi digital, dimana para pengusaha dapat berkomunikasi untuk saling memberikan informasi dan bekerjasama terkait peningkatan kualitas produk.” Ungkap Olivia. Masih menurut lulusan doctoral Curtin University tersebut bahwa setelah komunitas tersebut terbentuk, maka supaya langgeng atau sustain ada tiga hal yang harus dipenuhi yaitu: kepercayaan (trust), fairness (keadilan) dan kesejahteraan sosial yang diperoleh setelah bergabung dengan komunitas. Penelitian saya menciptkan sebuah metodologi bagaimana supaya TFE Model tsb bisa diterapkan di DCN UKM Indonesia. “Hasil penelitian saya mendapatkan apresiasi dari para reviewer jurnal dan konferens. Hal ini dibuktikan dengan telah terpublikasinya hasil penelitian pada dua jurnal internasional bereputasi (terindeks Scopus) dan dua conference paper di prosiding internasional yang juga terindeks di ISI Thomson” tutur Olivia. Selain Olivia ada tiga peneliti lain di bidang riset terapan yang mendapatkan penghargaan sebagai penyaji atau peneliti terbaik yang sudah menyelesaikan project nya selama dua tahun. Capaian penting tersebut semakin menguatkan Fakultas Ekonomi Unissula dalam meningkatkan kwalitas dan kwantitas penelitiannya. Diakuinya bahwa saat ini difakultasnya mengembangkan sebuah sistem yang dinamakan sistem peningkatan kualitas publikasi internasional (SPKPI) yang mengacu pada 3 RIP (rencana induk penelitian) yaitu penguatan sistem ekonomi Islam, pengembangan UKM dan implementasi ICT for Business. “SPKPI ini kami kembangkan sejak tahun 2012 dan terus ditingkatkan sampai dengan hari ini. Sistem ini memberikan fasilitas kepada para dosen peneliti mulai mengembangkan topik penelitian (kilinik proposal penelitian sesuai kompetensi), monitoring pelaksanaan penelitian (berbagai pelatihan terkait pelaksanaan penelitian yang baik dan beretika) hingga pendampingan penulisan hasil dan pubilkasi internasional. Dengan jumlah dosen tetap sekitar 65, Fakultas Ekonomi Unissula berhasil memberikan kontribusi paling tinggi pada pendanaan eksternal dan publikasi baik nasional maupun internasional di Unissula.” Pungkas Olivia (www.unissula.ac.id)
Baca Selengkapnyafooter_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved