10 PTN Terbaik - Peringkat Universitas di Indonesia 2020
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
PTN Terbaik, image credit PixelPanda
Pendidikan tinggi membutuhkan waktu minimal empat tahun. Ada banyak teman mahasiswa yang akan mempengaruhi hidup kita, dosen-dosen yang akan mengubah pola pikir kita, dan banyak lagi pengalaman di sana. For all possible reasons, how will you choose your universty? Apa yang membuatmu memilih satu kampus tertentu, bukan yang lain?
Mempertimbangkan pemeringkatan kampus menurut beberapa kriteria patut dicoba, Sobat. Nah, bagaimana dengan peringkat universitas di Indonesia 2020? Check these out, Sobat.
1. Universitas Indonesia
Tak heran bila UI menjadi universitas terbaik di Indonesia 2020 menurut kriteria Webometrics Ranking of World Universities (768), Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (59), dan QS World University Rankings (296). Memiliki sejarah panjang sejak 1894, UI saat ini telah memiliki akreditasi A BAN-PT.
2. Universitas Gadjah Mada
Universitas negeri di Yogyakarta ini juga telah berstatus PTN-BH (Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum) – sama seperti UI. Akreditasi A BAN-PT UGM didukung oleh peringkatnya pada Webometrics Ranking of World Universities (880), Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (70), dan QS World University Rankings (320).
3. Institut Teknologi Bandung
Bandung punya ITB yang kampus utamanya berada di kawasan Ganesha, Bandung dan Sumedang. Selain akreditasi A BAN-PT, ITB tercatat dalam pemeringkatan Webometrics Ranking of World Universities (977), Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (66), dan QS World University Rankings (331).
4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Pada awalnya, ITS merupakan institusi pendidikan tinggi dibawah yayasan hingga kemudian menjadi PTN pada 1960. Kini, ITS tercatat pada pemeringkatan Webometrics Ranking of World Universities (1319), Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (198), dan QS World University Rankings (801-1000) dengan akreditasi A BAN-PT.
5. Universitas Sebelas Maret
UNS adalah sebuah PTN berakreditasi A BAN-PT di Jawa Tengah yang berstatus PTN-BLU (Perguruan Tinggi Negeri Badan Layanan Umum). Dengan peringkatnya di Webometrics Ranking of World Universities (1334) dan Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (451-500), UNS merupakan bagian dari klaster I dalam pemeringkatan Kemenristekdikti.
Pemeringkatan tersebut memang dilakukan pada 2019, sebelum pendidikan tinggi menjadi bagian dari Kemendikbud. Namun menimbang reliabilitasnya, kita masih bisa menggunakan daftar tersebut untuk memeriksa peringkat universitas di Indonesia 2020 versi Dikti.
6. Universitas Brawijaya
PTN juara SNMPTN 2020 ini juga terakreditasi A BAN-PT dan berstatus PTN-BLU. Peringkatnya di Webometrics Ranking of World Universities (1357) dan Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (301-350) mungkin dapat menggambarkan kenapa peminat SNMPTN UB cukup tinggi. Well, just a probability.
7. Universitas Airlangga
Selain ITS, Surabaya juga punya Unair. Pemeringkatan Webometrics Ranking of World Universities (1715), Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (171), dan QS World University Rankings (651-700) didukung oleh keberadaan Unair didalam klaster I pemeringkatan Kemenristekdikti 2019. PTN-BH ini pun telah terakreditasi A oleh BAN-PT.
8. Universitas Sumatera Utara
PTN-BH di Medan ini pernah diresmikan sebagai universitas ketujuh di Indonesia. Kini, USU berada dalam klaster I pemeringkatan Kemenristekdikti 2019 – dan tercantum dalam pemeringkatan Webometrics Ranking of World Universities (1872).
9. Universitas Hasanuddin
Unhas memiliki akreditasi A dari BAN-PT dan berstatus PTN-BH. Menimbang peringkatnya di Webometrics Ranking of World Universities (1889) dan Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (401-450), PTN di Makassar ini menjadi salah satu yang difavoritkan di luar Jawa.
10. Universitas Diponegoro
Selain UNS, Undip merupakan PTN di Jawa Tengah yang terakreditasi A BAN-PT. Sedikit berbeda, Undip berstatus sebagai PTN-BH. Agar ter-update dengan perkembangan terbaru, kita bisa memeriksa peringkat Undip di Webometrics Ranking of World Universities (2036), Quacquarelli Symonds (QS) Asia University Ranking (281-290), dan QS World University Rankings (801-1000).
The three types of university ranking above is widely accepted, in fact. Jadi bila peringkat kampus cukup penting bagi Sobat, penting untuk mengacu pada versi terbaru peringkat universitas negeri di Indonesia 2020. Tapi bukan berarti pemeringkatan Kemenristekdikti 2019 tak berlaku lagi ya, Sobat. Kita masih bisa menggunakannya, kok.
Demikian pula dengan peringkat universitas swasta di Indonesia 2020. QS World University Rankings dan Webometrics Ranking of World Universities tidak hanya menyertakan PTN, lho!
ArtikelTerkaitV3
Ini Dia Alasan Mengapa Tes Minat Bakat Jurusan SMK Penting B
Daftar 40+ Jurusan SMK di Indonesia Sobat Pintar, tahukah kamu bahwa di Indonesia terdapat lebih dari 40 jurusan SMK yang bisa kamu ambil? Tentu kamu harus memilih jurusan yang sesuai dengan skill yang kamu minati. Untuk memberikan kamu referensi menge...
Baca Selengkapnya
Program Pendidikan Profesi Guru (PPG): Melahirkan Guru Profe
Tentang Program Pendidikan Profesi (PPG) Sobat Pintar, Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) adalah program studi yang dirancang untuk mempersiapkan lulusan S1 Kependidikan dan S1/DIV Non Kependidikan menjadi guru profesional. Program ini bertujuan meng...
Wajib Diperhatikan! Ini Daftar 10+ Alasan dan Motivasi Saat
Tentang OSIS: Sejarah Singkat dan Kepengurusan Organisasi Siswa Intra Sekolah atau OSIS adalah organisasi resmi di dalam sekolah. Organisasi ini sudah ada sejak tahun 1923 dengan nama PPIB (Perhimpunan Pelajar Indonesia Baru). Lalu pada tahun 1964, PPIB ...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog