APSiswaNavbarV2

CssBlog

redesain-navbar Portlet

metablog-web Portlet

CssBlog

Blog

Di Mana Kuliah Kedokteran Gigi ? Ini 11 Universitas Pilihan di Dalam Negeri

Kedokteran Gigi

photo via southcentredental.ca

Memilih kampus untuk kuliah Kedokteran Gigi tak cukup hanya berpatokan padapopularitas universitasnya, lho. Akreditasi jurusan – lebih dikenal sebagai fakultas (Fakultas Kedokteran Gigi) – juga tak kalah penting. Kenapa sih, perlu kuliah Kedokteran Gigi dijurusan yang terakreditasi A?

Alasan utama kuliah di FKG terakreditasi A adalah kemudahan dalam mendapatkan pekerjaan. Bahkan, kalau kamu ingin menjadi Pegawai Negeri atau bekerja di instansi Kepolisian maupun militer, akreditasi FKG-mu akan jadi pertimbangan yang sangat penting – bisa jadi sejak tahap seleksi berkas.

Alasan berikutnya kenapa menjadi alumni FKG terakreditasi A itu penting adalah pendidikan spesialis. Jika ingin mengambil spesialisasi Kedokteran Gigi, akreditasi alma mater menjadi pertimbangan krusial dalam penerimaan mahasiswa. Bahkan, hanya FKG dengan akreditasi A saja yang punya izin untuk menyelenggarakan pendidikan spesialis.

Sudah jelas kan, kenapa kamu harus kejar tuh FKG yang punya akreditasi A? Trus, kampusnya yang mana? Oke deh, kita bantu bikin kompilasi universitas mana saja, baik PTN maupun PTS, yang punya FKG dengan akreditasi A.

 

1. Universitas Prof. Dr. Moestopo, Jakarta

Awal didirikan pada tahun 1962, FKG Universitas Prof. Dr. Moestopo benar-benar serius mempersiapkan proses akreditasinya. Keseriusan tersebut ditunjukkan dengan adanya rumah sakit gigi dan mulut, 70 dosen, empat guru besar, 21 ruang kuliah, dan 128 dental unit.

 

2. Universitas Hang Tuah, Surabaya

FKG di universitas yang 'dibidani' oleh TNI Angkatan Laut ini terdiri dari Program Studi Pendidikan Dokter Gigi dan Profesi Dokter Gigi. Akreditasi A yang diperolehnya baru-baru ini mulai berlaku – tepatnya pada bulan September 2018.

 

3. Universitas Sumatera Utara, Medan

FKG USU berdiri pada tahun 1961, merupakan yang pertama di luar Jawa. Saat ini, FKG dengan akreditasi A ini terdiri dari 10 departemen, yaitu Departemen Ilmu Kedokteran Gigi Pencegahan/ Kesehatan Gigi Masyarakat, Ilmu Material dan Teknologi, Biologi Oral, Kesehatan Gigi Anak, Ilmu Penyakit Mulut, Periodonsia, Ilmu Konservasi Gigi, Ilmu Bedah Mulut, Prostodonsia, dan Ortodonti. Selain itu, masih ada pula beberapa UPT (Unit Pelaksana Teknis) dan satu Unit Radiologi Dental.

 

4. Universitas Hasanuddin, Makassar

Universitas yang berdiri pada 1956 ini punya FKG sekitar 13 tahun kemudian, tepatnya pada 1963. Pada awalnya, FKG Unhas adalah Institut Kedokteran Gigi Yos Sudarso Makassar – institut kerjasama Unhas dengan TNI AL. Kini memiliki status sebagai fakultas sejak 1983, FKG Unhas telah terakreditasi A sejak 2016.

 

5. Universitas Jember, Jember

FKG Unej terdiri dari Program Studi Pendidikan Dokter Gigi dan Profesi Dokter Gigi. Akreditasi A yang diperolehnya pada tahun 2016 berlaku hingga 2021. Perlu kamu tahu, FKG Unej ini masuk dalam 10 besar jurusan terbaik di Indonesia.

 

6. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Bantul

Berbeda dari universitas-universitas yang lain, UMY tidak menempatkan Kedokteran Gigi sebagai satu fakultas terpisah. Melainkan, jurusan ini berada di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan. Meskipun demikian, bukan berarti Kedokteran Gigi UMY tak sebesar FKG di kampus-kampus lain. Malahan, FKG UMY punya empat bangsal Kedokteran Gigi, laboratorium, dan perpustakaan sendiri. Hmm... pantas saja akreditasinya A!

 

7. Universitas Trisakti, Jakarta

Beberapa konsentrasi yang dipelajari di FKG Universitas Trisakti antara lain Bahan Kedokteran Gigi, Oral Biologi, Konservasi Gigi, Penyakit Mulut, dan lain-lain. Saat ini, jurusan terakreditasi A di Usakti ini telah memiliki Rumah Sakit Gigi dan Mulut. Tentunya, para praktisinya langsung dari FKG Usakti.

 

8. Universitas Indonesia, Depok

Sebagai PTN yang terbilang tua di Indonesia, tentunya FKG UI punya tempat praktek sendiri. Karena kemahirannya dalam menyeimbangkan antara Ilmu Kedokteran Gigi Klinis, metode pembelajaran yang aktif, dan Ilmu Kedokteran Gigi Dasar, tak heran bila FKG UI telah mengantongi akreditasi A BAN-PT.

 

9. Universitas Padjadjaran, Bandung

FKG Unpad, yang saat ini terakreditasi A oleh BAN-PT, terlahir pada tahun 1959. Dengan keunggulannya, FKG Unpad membuka Kelas Internasional sejak tahun 2003. Pada tahun yang sama, FKG Unpad juga mendirikan Rumah Sakit Gigi dan Mulut yang dikembangkan dari Klinik Kerja Mahasiswa.

 

10. Universitas Gadjah Mada, Sleman

Alumni FKG UGM tersebar pada banyak bidang profesi, seperti dosen, peneliti, Pegawai Negeri, dan berbagai profesi lainnya diberagam industri pemerintah maupun swasta. Saat ini, FKG UGM memegang reputasi sebagai salah satu penyelenggara pendidikan tinggi Kedokteran Gigi terbaik di Indonesia. Pantas sekiranya bila akreditasi A telah dimiliki FKG UGM.

 

11. Universitas Airlangga, Surabaya

FKG Unair adalah yang tertua, menjadi pionir Kedokteran Gigi dalam dunia akademik pendidikan tinggi di Indonesia. Terlahir pada tahun 1928, FKG Unair awalnya bernama STOVIT (School Tot Opleiding van Indische Tandartsen). Perubahan nama terus terjadi seiring perjalanan sejarah Indonesia, hingga nama Fakultas Kedokteran Gigi terlahir di Unair pada tahun 1954. Bagaimana keadaannya sekarang? Kuliah saja di sini kalau kamu penasaran!

 

Itulah 11 universitas di Indonesia yang saat ini FKG-nya telah terakreditasi A oleh BAN-PT. Memang tak semudah membalikkan telapak tangan untuk masuk, tapi yakinlah – teriring doa – usaha kerasmu takkan berkhianat.

510

Entri Blog Lainnya

thumbnail
thumbnail
Menambah Komentar
universitas yarsi juga ada
00
alhamdulilah
00
fkg pend dokter gigi dari non ipa bisa tidak ya kak
00
hmmm
00
iya iya iya
00
sangat ingin kuliah
00

ArtikelTerkaitV3

Artikel Terkait

download aku pintar sekarang

BannerPromoBlog