APSiswaNavbarV2

CssBlog

redesain-navbar Portlet

metablog-web Portlet

CssBlog

Blog

Fakultas Kedokteran: Fakultas Baru di IPB University?

Bila tak ada kendala, FK IPB akan segara dibuka.

fakultas baru di IPB, Photo by National Cancer Institute on Unsplash

Bakal ada fakultas baru di IPB, Sobat Pintar! Kalian tentu tak asing lagi dengan Institut Pertanian Bogor, atau yang semakin dikenal dengan IPB University. Kampus negeri ini udah jadi incarannya calon mahasiswa yang punya minat di bidang pertanian. Ada yang pengin kuliah di Agribisnis, Biologi, Manajemen Hutan, hingga Ilmu dan Teknologi Kelautan.

Betul, Sobat Pintar. Ilmu dan Teknologi Kelautan memang termasuk ke dalam bidang ilmu kelautan. Pada kenyataannya, IPB memang tidak mengotak-ngotakkan antara ilmu di bidang pangan dan kelautan. Sebaliknya, IPB menyelaraskan keduanya ke dalam bidang agromaritim. Dengan konsep keselarasan inilah Fakultas Kedokteran IPB University akan berdiri.

 

One Health, Konsep Holistik Agromaritim dan Kesehatan


Photo by Ibrahim Boran on Unsplash

IPB University sudah merencanakan pendirian sebuah Program Studi Pendidikan Dokter agromaritim berbasis one health sejak tahun 2000an. Dalam konsep one health, ada aspek pertanian sebagai napas jiwa IPB selama ini. Dalam sejarahnya yang panjang di bidang pertanian, IPB University sudah menghasilkan berbagai inovasi produk pertanian, seperti padi, kedelai, dan lain-lain. Nah, mengusung konsep one health tersebut, IPB ingin mengembangkan potensi agromaritim sebagai faktor pendukung yang penting di bidang kesehatan.

Sebagai gambaran, mari kita melihat pandemi dunia yang terbaru, Covid-19. Sistem imunitas manusia modern belum mengenali virus baru tersebut, sehingga para ilmuwan berusaha mengembangkan vaksin maupun menggunakan obat-obatan yang ada untuk menanggulangi pandemi. Herbal lokal di berbagai belahan dunia juga digunakan secara individual. IPB University sendiri sudah memiliki sebuah Pusat Studi Biofarmaka Tropika yang selama ini sudah memproduksi obat-obatan herbal.

Dan bila Sobat Pintar mengikuti diskusi global seputar asal-usul virus penyebab pandemi Covid-19, ada dugaan bahwa hewan lah yang menjadi sumber penyebarannya. Contoh zoonosis yang lain yaitu anthrax. Terkait dengan zoonosis, IPB sudah memiliki Fakultas Kedokteran Hewan. Disamping kompetensi di bidang kesehatan hewan, IPB University juga sudah berpengalaman di berbagai bidang riset yang terkait dengan kesehatan seperti gizi, biokimia, maupun biologi. Tampak bahwa berbagai fakultas IPB Bogor yang lain pun turut mendukung dan melengkapi konsep Pendidikan Dokter agromaritim berbasis one health.

 

Kontribusi IPB University pada Kesehatan Bangsa


Photo by Patty Brito on Unsplash

Dari pandemi Covid-19, kita sekali lagi belajar bahwa kesehatan hewan sangat mempengaruhi kesehatan manusia. Dengan kata lain, integrasi kesehatan hewan dan manusia adalah suatu keniscayaan. Pandemi Covid-19 juga menunjukkan pada dunia betapa pentingnya peran tenaga medis. Dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga medis yang secara langsung mempengaruhi kesehatan masyarakat, sudah saatnya diambil tindakan nyata atas perencanaan pendirian Fakultas Kedokteran IPB yang telah diwacanakan selama ini.

Berbeda dari fakultas-fakultas Kedokteran yang ada di kampus lain, FK IPB University fokus pada pendekatan baru dengan berbasis pada agromaritim dan biomedicine. Salah satu buktinya adalah kemampuan IPB dalam menghasilan stem cell yang digunakan dalam perawatan anti-aging.

Asal kamu tahu, Sobat Pintar. IPB University sudah menghasilkan ratusan inovasi di bidang biomedis. Inovasi terbaru IPB yaitu alat PCR yang berkualitas impor serta kit pemeriksaan antibodi untuk Covid-19. Bahkan, salah seorang dokter dan ahli bayi tabung Indonesia merupakan alumnus IPB. Banyak pula dokter-dokter lain yang telah menyelesaikan studi S2 di IPB University. Maka hampir bisa dipastikan bila dalam waktu dekat akan dibuka sebuah jurusan di Fakultas Kedokteran IPB.

 

Langkah-Langkah IPB Membuka Fakultas Kedokteran

fakultas baru di IPB
Photo by Anh Tran on Unsplash

Lantaran berbagai faktor pendukung yang telah diuraiakan di atas, masa depan Prodi Kedokteran IPB University semakin gamblang. Bagaimanapun juga, kampus negeri ini memiliki kebutuhan yang mendesak untuk segera menunjukkan perannya secara nyata di dunia kesehatan dengan didirikannya Jurusan Kedokteran IPB.

Tentu saja, usul pendirian Prodi Kedokteran IPB University sudah disetujui oleh Senat. IPB juga sudah memiliki MoU dengan Universitas Padjadjaran yang berperan sebagai pengampu selama proses pendirian Jurusan Kedokteran IPB. Gedung-gedung kuliah yang sudah ada di kampus IPB pun akan dikonversi untuk perkuliahan mahasiswa Kedokteran.

Lantas, apakah kamu bisa kuliah di Jurusan Kedokteran IPB di tahun akademik 2022/2023 ini, Sobat Pintar? Kita harus menunggu perkembangan berikutnya, Sobat. Pihak kampus sendiri saat ini sedang memproses perizinan pembukaan Jurusan Dokter di IPB ke Kemendikbud Ristek.

00

Entri Blog Lainnya

thumbnail
thumbnail
Menambah Komentar

ArtikelTerkaitV3

Artikel Terkait

download aku pintar sekarang

BannerPromoBlog