APSiswaNavbarV2

CssBlog

redesain-navbar Portlet

metablog-web Portlet

CssBlog

Blog

Perhatikan 5 Pantangan Ini Saat Magang

Tips Magang

photo via www.leafacademy.eu

Udah dapat jadwal magang? Udah siap juga untuk berangkat magang? Wah, hebat! Kalau begitu, tentu kamu udah nyiapin segala sesuatunya dengan baik. Eh tapi ternyata, ada larangan-larangan tak tertulis berikut ini yang musti kamu perhatikan sebelum berangkat magang.

 

1. Jangan Mengabaikan Job Description-mu

Meskipun statusmu hanya sebagai anak magang, jangan harap perusahaan akan berbaik hati ngajari kamu satu per satu pekerjaan yang harus diselesaikan. Justru kamu sendiri yang harus aktif mencari referensi bacaan, bertanya pada supervisor yang bertugas memonitor pekerjaanmu, dan lain sebagainya. Pada intinya, kamu harus rajin cari tahu sendiri apa saja yang musti dikerjakan selama magang.

 

2. Jangan Membatasi Diri

Kamu nganggep suatu pekerjaan bukan job desc-mu dan menolak mengerjakannya? Duh, sayang banget! Magang merupakan kesempatanmu untuk terlibat dalam berbagai pekerjaan dan proyek perusahaan, dimana kamu bisa belajar hal-hal baru dan mengembangkan wawasan. Jadi, manfaatin sebaik-baiknya!

 

3. Jangan Cuma Update Status

Ubah paradigma berpikirmu. Jangan lagi memandang media sosial atau kehidupan virtualmu didunia maya sebagai ajang eksis. Sebaliknya, gunakan kuota datamu buat nambah-nambah pengetahuan tentang apapun yang relevan sama bidang magangmu. Media sosial bisa memberimu inspirasi tentang tren-tren baru dalam industri perusahaan.

 

4. Jangan Salah Dress Code

Beda perusahaan atau kantor, beda pula peraturannya. Mungkin temanmu ada yang wajib mengenakan stelan hitam putih selama magang, sedangkan kamu tak mendapati peraturan yang sama di tempat magangmu. Mengetahui pakaian macam apa yang diperbolehkan untuk dikenakan saat magang adalah salah satu hal penting yang wajib kamu pastikan. Mulailah menyesuaikan dengan dress code pekerja yang profesional, bukan lagi pakaian dan aksesori casual yang biasa kamu kenakan saat hangout bareng teman-temanmu.

 

5. Jangan Lebay, tapi Juga Jangan Pasif

Selain pakaian, sikap dan perilaku juga turut menentukan kesuksesanmu magang. Memiliki citra diri yang baik berarti kamu sedang mengundang kesempatan-kesempatan baik dimasa yang akan datang. Kamu bisa belajar ilmu-ilmu baru secara online bila magang di perusahaan startup. Mulailah aktif dalam forum online yang relevan dengan pekerjaan. Buatlah profil profesional pada platform profesional seperti LinkedIn atau sejenisnya, alih-alih bikin komen-komen gak jelas didunia maya. Coba bangun relasi dengan karyawan lain saat makan siang. Kamu nggak harus jadi social butterfly di tempat magang, cukup bersikap sopan, bicara sesuai porsi, ringan tangan, dan jangan lupa ucapkan terima kasih atas bantuan sekecil apapun yang kamu terima.

 

Nah, mudah kan, mengerjakan kelima hal diatas? Moga-moga magangmu lancar, ya!

130

Entri Blog Lainnya

thumbnail
thumbnail
Menambah Komentar

ArtikelTerkaitV3

Artikel Terkait

download aku pintar sekarang

BannerPromoBlog