Perkuliahan Sistem Informasi meliputi teknik pemrograman hingga proses bisnis perusahaan, seperti pengumpulan, penyaringan, pendistribusian, dan visualisasi data hingga proyeksi tren, yang digunakan untuk pengambilan keputusan perusahaan. Mahasiswa jurusan ini belajar bagaimana mengidentifikasi kebutuhan serta proses bisnis berdasarkan data organisasi atau perusahaan, lantas merancang sistem pengolahan data sesuai kebutuhan. Mata kuliah peminatan dapat diikuti mulai semester ke-6 atau ke-7.
Sebagai Pengembang Perangkat Lunak, Analis Sistem, Konsultan Teknologi Informasi, Arsitek Perangkat Lunak, Data Scientist, Manajer Proyek Teknologi Informasi