redesain-navbar Portlet

CariJurusanV3

Kecocokan Denganmu

lock
logo sekolah

Keamanan Sistem Informasi

Rumpun Ilmu Teknik Perangkat Lunak
Pelajaran Terkait Teknik Perangkat Lunak
astro-jurusan

Apa itu Keamanan Sistem Informasi ?

Keamanan Sistem Informasi adalah sebuah jurusan kuliah pada Program D4/Sarjana Terapan. Lulusan program studi ini bergelar Sarjana Terapan Komputer (S.Tr.Kom).

Mengapa harus

Jurusan Keamanan Sistem Informasi ?

  • Passion di bidang sistem informasi dan cyber security.
  • Kian hari keamanan data menjadi isu yang semakin serius. Kedepannya akan dibutuhkan tenaga-tenaga terampil di bidang cyber security. Jika kamu memiliki passion di bidang information security, secure database administration, secure application development, network security, termasuk juga penetration test, kuliah Keamanan Sistem Informasi bisa menjadi alternatif yang patut untuk dipertimbangkan.

  • Kesadaran akan pentingnya dan peluang di bidang pengamanan data.
  • Data serta informasi penting lainnya tak henti-hentinya menjadi incaran penjahat di dunia cyber. Untuk itu dibutuhkan tenaga-tenaga terampil supaya data dan informasi penting tersebut tidak disalahgunakan.

Apa yang dipelajari?

Kuliah Keamanan Sistem Informasi membekalimu dengan kemampuan dasar perihal keamanan sistem informasi, keamanan database, dan keamanan jaringan pada berbagai bidang. Pengetahuan dan keterampilan keamanan sistem informasi yang Sobat Pintar dapatkan selama kuliah menjadi bekal untuk mendeteksi dan memperbaiki kerusakan yang terjadi pada sistem. Disamping itu, alumni jurusan ini juga memiliki kemampuan untuk mencegah beragam ancaman terhadap sistem.

Pengetahuan dan Keahlian

  • Alumni Keamanan Sistem Informasi mampu menerapkan ilmu dan keterampilan di bidang sistem informasi dan keamanan jaringan.
  • Setelah lulus kuliah, Sobat Pintar memiliki kemampuan untuk mengatasi permasalahan-permasalahan keamanan sistem.
  • Hard skills keamanan sistem informasi yang dipelajari selama kuliah mencakup information security hingga penetration test.
  • Mahasiswa jurusan ini memiliki soft skills berupa keterampilan berkomunikasi, kerja sama dalam tim, maupun technopreneurship.
  • Sarjana Terapan dari jurusan ini mampu mengamankan software aplikasi dan infrastruktur jaringan komputer dari kejahatan cyber.
astro-astri-jurusan

Mata Kuliah

icon mata kuliah

Matematika Terapan

icon mata kuliah

KONSEP TIK

icon mata kuliah

SISTEM BASIS DATA

icon mata kuliah

MATEMATIKA DISKRIT

icon mata kuliah

STRUKTUR DATA

icon mata kuliah

JARINGAN KOMPUTER

icon mata kuliah

SISTEM OPERASI

icon mata kuliah

TECHNOPRENEUR

icon mata kuliah

KEAMANAN JARINGAN KOMPUTER

icon mata kuliah

PEMROGRAMAN WEB

icon mata kuliah

PERANCANGAN BASIS DATA

icon mata kuliah

KEAMANAN BASIS DATA

Kampus Terkait

Jurusan Terkait Keamanan Sistem Informasi

redesain-navbar Portlet