APSiswaNavbarV2

CssBlog

redesain-navbar Portlet

metablog-web Portlet

CssBlog

Blog

6 Kampus di Indonesia dengan Employability Terbaik

Bijak memilih kampus kuliah turut membentuk dan menciptakan masa depan.

Kampus di Indonesia dengan Employability Terbaik, image via www.eaie.org

Sobat Pintar pernah mendengar kata employability? Kita bisa memecah kata ini dari employ dan ability. Now they seem more familiar, don't they?

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, employ merupakan kata benda yang berarti bekerja. Dalam Bahasa Inggris kita mengenal employee dan employers, yang maknanya tak jauh-jauh juga dari dunia kerja. Sementara itu, bagaimana dengan ability? Masih dari sumber yang sama, ability diartikan sebagai kecakapan, kemampuan, kesanggupan.

Dari penjabaran pendek diatas, Sobat dapat membuat kesimpulan tentang makna kata employability, bukan? But hold on, we have a long way to go here.

 

Employability, Apa Itu?

Ada berbagai pengertian tentang employability. Kata serapan ini dipahami sebagai kecakapan bekerja. Employability jugamencerminkan persepsi atas kemampuan diri kita sendiri untuk mencari pekerjaan, bekerja, dan tetap bertahan didunia kerja yang sesuai dengan minat.

Employability seseorang dapat dipengaruhi oleh keterampilan komunikasinya, kecakapan team work-nya, kemampuannya mengatasi masalah, keterampilannya berbisnis, kemampuannya dalam berorganisasi, keterampilan manajemen dirinya, kecakapannya untuk belajar, hingga literasinya dibidang teknologi.

 

Employability dan Perguruan Tinggi

Tak hanya membuat pemeringkatan berdasarkan kualitas akademik, QS Top Universities juga membuat pemeringkatan universitas-universitas di dunia berdasarkan employability alumninya. Ada lima kriteria yang diterapkan dalam pemeringkatannya.

Pertama, employer reputation (30%) yang merupakan hasil survei pada employer. Survei ini mengukur alumni dari institusi pendidikan mana yang dianggap paling kompeten, inovatif, dan efektif dalam bekerja oleh employer atau pemberi kerja.

Kedua, alumni outcomes (25%) yang menunjukkan hasil analisis kesuksesan alumni. Seorang alumnus dianggap sukses ketika ia mampu membawa perubahan dengan inovasinya, kreativitasnya, kewirausahaannya, bahkan kemampuan finansialnya. Semakin muda sosok penggerak dan pengubah ini, semakin besar skor yang diperoleh almamaternya.

Ketiga, partnerships with employers per faculty (25%) yang terdiri dari dua hal: (1) universitas yang berkolaborasi dengan perusahaan berskala global dan (2) penempatan kerja sesuai dengan partnership tersebut.

Keempat, employer/ student connections (10%) yang terwujud dalam bentuk career fair, pameran perusahaan, maupun kegiatan-kegiatan promosi lain yang dilakukan oleh employer. Kehadiran employer di kampus memberi mahasiswa kesempatan untuk membangun network, magang, maupun melakukan penelitian.

Terakhir, graduate employment rate (10%) sebagai indikator paling sederhana yang mengukur kesuksesan universitas dalam mengelola tingkat employability alumninya. QS Top Universities mengukur seberapa banyak alumni yang memperoleh pekerjaan dalam setahun setelah lulus – sesuai dengan kondisi perekonomian negaranya masing-masing.

 

Employability Kampus-Kampus di Indonesia

Employability alumni yang baik artinya suatu universitas berhasil menyiapkan para mahasiswanya untuk memasuki dunia kerja. Perlu dicatat, employability suatu universitas tidak selalu terkait dengan peringkat universitas tersebut dalam QS University World Rankings.

Dan ada enam perguruan tinggi di Indonesia yang masuk dalam peringkat ke-301-500 QS Graduate Employability Rankings 2020, yaitu:

1. Institut Teknologi Bandung

2. Universitas Bina Nusantara

3. Universitas Diponegoro

4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember

5. Universitas Gadjah Mada

6. Universitas Indonesia

 

Now, what do you have in mind? Ingin mengejar skor UTBK terbaikmu agar lolos SBMPTN pada salah satu PTN diatas? Atau ingin memilih PTS-nya saja? Atau justru, sekedar cukup mengetahui kampus-kampus yang alumninya memiliki employability bagus?

Bagaimana dengan kampus-kampus lain? Don't sweat, Sobat. Gunakan Kampus Pintar untuk mengeksplor dan mengenal lebih jauh kampus masa depanmu.

0
140

Entri Blog Lainnya

thumbnail
thumbnail
Menambah Komentar

ArtikelTerkaitV3

Artikel Terkait

download aku pintar sekarang

BannerPromoBlog