APSiswaNavbarV2

CssBlog

redesain-navbar Portlet

metablog-web Portlet

CssBlog

Blog

Karakteristik Negara Maju dan Berkembang Serta Contohnya Lengkap

Artikel ini menjelaskan karakteristik negara maju dan berkembang serta persebaran negara-negaranya.

Photo by Jose Francisco Fernandez Saura on Pexels

Sobat, tahukah kalian apa perbedaan antara negara maju dan berkembang? Kenapa suatu negara bisa dikategorikan sebagai negara maju atau negara berkembang? Indikator apa saja yang digunakan untuk menentukan negara maju dan berkembang? Negara-negara mana saja yang termasuk negara maju atau negara berkembang? Penasaran, kan? Keep scrolling, Sobat!

Pengertian Negara Maju dan Berkembang

Oke, sebelum kita mendalami karakteristik negara maju dan berkembang, pahami dulu pengertian negara maju dan berkembang, sobat.

Negara maju (developed country) adalah negara yang berdaulat yang memiliki ekonomi, infrastruktur, teknologi yang sangat maju dan kesejahteraan masyarakatnya juga tinggi. Wah, negara idaman bukan? 

Negara maju ini disebut juga dengan istilah negara industri (industrialized country) yang dicirikan oleh industri dalam skala luas. Standar kehidupan yang sangat tinggi sebagai hasil dari peningkatan produksi ekonomi.

Sedangkan negara berkembang adalah istilah yang digunakan untuk mengelompokkan negara-negara di dunia berdasarkan tingkat perekonomian, kualitas hidup penduduk, dan tingkat pendapatannya yang masih berkembang dan akan terus tumbuh.

Bagaimana Sobat, sudah paham belum? Yuk kita cari tahu lebih lengkap karakteristik dari negara maju dan berkembang.

 

Karakteristik Negara Maju dan Berkembang

Kita bisa menentukan suatu negara termasuk negara maju atau negara berkembang berdasarkan karakteristik berikut ini, Sobat.

Karakteristik Negara Maju

Berdasarkan sifatnya, Secara umum yang bisa kita lihat dari kondisinya saat ini, negara maju adalah negara yang sudah memiliki teknologi tinggi dan tingkat ekonomi yang sudah merata. Selain itu, negara maju juga memiliki tingkat keamanan yang tinggi dan bisa pula dilihat dari kekuatan militernya.

Negara maju pada umumnya memiliki ketertarikan yang tinggi pada kerjasama antar negara, sehingga bisa kita lihat bahwa terbentuknya organisasi-organisasi Internasional, banyak beranggotakan negara maju. Negara maju memiliki kesadaran, bahwa kerjasama dapat menguntungkan setiap pihak, misal dalam tujuan bentuk kerjasama meningkatkan ekonomi , maupun perdamaian.

Karakteristik Negara Berkembang

Secara garis besar, negara berkembang saat ini  belum mencapai target pembangunannya. 

Namun pembangunan tersebut ada pada banyak faktor, misal dari kualitas pendidikan, sumber daya manusia, kekuatan ekonomi, dan hal-hal lainnya yang berkaitan dengan kualitas hidup masyarakat di negara tersebut masih belum bisa memenuhi target.

Ciri-Ciri Negara Maju dan Berkembang

Negara maju, negara berkembang, maupun negara terbelakang pada umumnya mempunyai ciri- ciri khusus yang akan menandai negara tersebut, Sobat. Ciri- ciri tersebut dibagi menjadi beberapa kategori atau beberapa bidang, seperti ekonomi, sosial, dan lain sebagainya.

Ciri-Ciri Negara Maju

 

- Standar Hidup Tinggi

Ciri-ciri negara maju yang pertama dilihat dari indikator standar hidup. Pada umumnya, negara maju memiliki standar hidup yang lebih tinggi di dunia dengan pendapatan per kapita lebih dari US$ 9.000 hingga di atas US$ 20.000.

- Tingkat Pendidikan Tinggi

Negara maju memiliki tingkat pendidikan yang tinggi. Penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi terhadap sumber daya alam membuat negara mampu memenuhi kebutuhannya sendiri.

- Pertumbuhan Penduduk Rendah

Ciri ketiga adalah laju pertumbuhan penduduk semakin lama semakin rendah. Bahkan, di beberapa negara mengalami pertumbuhan minus sehingga penduduk usia dewasa jumlahnya lebih besar daripada usia muda.

- Tingkat Pengangguran

Terakhir, ciri-ciri negara maju adalah rendahnya tingkat pengangguran. Hal ini karena lapangan kerja tersedia banyak dan kemampuan penduduk nya menciptakan lapangan kerja juga sangat tinggi.

aplikasi bahas soal geografi
 

Ciri- Ciri Negara Berkembang

Photo by Tom Fisk on Pexels
 

- Pendapatan per kapita yang cenderung rendah

Pendapatan per kapita di negara berkembang tidak sebesar negara maju karena masih tingginya angka pengangguran. Menurut data dari World Bank, negara dengan pendapatan perkapita rendah diukur berdasarkan jumlah pendapatan perkapita di bawah US$ 975 per tahun.

- Keamanan Tidak Terjamin

Tidak seperti di negara maju, keamanan di negara berkembang masih sangat minim dan tidak layak. Oleh karena itu, angka kriminalitas di negara berkembang juga masih tergolong tinggi.

- Minimnya Fasilitas Kesehatan

Fasilitas kesehatan di negara berkembang juga tergolong minim. Belum banyaknya fasilitas kesehatan yang layak pakai menyebabkan penduduk di negara berkembang lebih rentan terserang penyakit. 

Oleh karena itu, angka kematian di negara berkembang juga lebih besar dibanding angka kematian di negara maju, yang kemudian mengakibatkan rendahnya angka harapan hidup. 

-  Perkembangan Penduduk Tidak Terkendali

Negara berkembang mempunyai jumlah rata-rata penduduk yang sangat besar dibandingkan negara maju karena tidak terkendalinya perkembangan penduduk. Hal ini juga merupakan akibat dari minimnya edukasi dan fasilitas kesehatan. 

Dalam waktu jangka panjang, meningkatnya angka penduduk bisa menimbulkan masalah baru nih bagi sebuah negara. Misalnya ketersediaan fasilitas umum akan terasa kurang, terbatasnya lapangan pekerjaan, dan hal-hal lainnya yang membuat situasi kehidupan masyarakatnya jadi kurang ideal.

- Besarnya Angka Pengangguran

Di negara berkembang, angka pengangguran masih tergolong tinggi karena lowongan pekerjaan yang tersedia masih belum tersebar secara merata.

Selain itu, tingkat pendidikan yang kurang merata juga menjadi salah satu faktor yang menyebabkan besarnya angka pengangguran. 

- Impor lebih tinggi dibanding ekspor 

Dikarenakan rendahnya pengelolaan SDA dan SDM negara berkembang, negara berkembang lebih sering membeli barang dari luar negeri.

Padahal tentu saja, bila kebutuhan sebuah negara sangat tergantung dari negara lain, maka posisi dari negara tersebut bisa dikatakan tidak stabil. Termasuk mudah terpengaruhi dari ketidakstabilan negara lainnya.

Maka dari itu, semakin mandiri sebuah negara dalam memenuhi kebutuhannya, maka akan semakin dekat negara tersebut menyandang predikat sebagai negara maju.

Bagaimana sobat, sudah paham kah ciri-ciri negara maju dan berkembang? Lantas negara-negara mana saja yang termasuk negara maju atau berkembang? Yuk kita bahas!

Persebaran Negara Maju dan Berkembang

Nah, berikut persebaran negara maju dan berkembang di tiap benua, sobat. 


Persebaran Negara Maju

Benua Eropa: Austria, Jerman, Belanda, Belgia, Yunani, Portugal, Denmark, Irlandia, Spanyol, Finlandia, Italia, Swedia, Prancis, Luksemburg, inggris, Adorra, Norwegia, Islandia, San Marino, Liechtenstein, Swiss, Monako, dan Vatikan.

Benua Asia: Jepang, Singapura, Korea Selatan, dan Taiwan.

Benua Amerika: Amerika Serikat dan Kanada.

Benua Australia dan Oceania: Australia dan New Zealand

 

Persebaran Negara Berkembang

Benua Asia: Afganistan, Arab Saudi, Bahrain, Irak, Israel, Kuwait, Lebanon, Oman, Palestine, Qatar, Cyprus, Suriah, Turki, Uni Emirat Arab, Yaman, Yordania, Bangladesh, Bhutan, India, Maladewa, Nepal, Pakistan, Sri lanka, Brunei Darussalam, Filipina, Indonesia, Kamboja, Laos, Malaysia, Myanmar, Thailand, Timor Leste, Vietnam, Armenia, Azerbaijan, Kazakhstan, Tajikistan, Turkmenistan, Uzbekistan, Korea Utara, Mongolia, China.

Benua Amerika: Belize, Dominica, El Salvador, Grenada, Guatemala, Haiti, Honduras, Kepulauan Bahama, Kosta Rika, Kuba, Meksiko, Nicaragua, Panama, Puerto Rico, Republik Dominika, Saint Lucia, Saint Vincent, Grenadines, Trinidad dan Tobago, Argentina, Bolivia, Brazil, Chile, Ecuador, Guyana, Guyana Prancis, Paraguay, Perú, Suriname, Uruguay, dan Venezuela.

Benua Eropa: Albania, Azerbaijan, Bosnia, Bulgaria, Belarus, Georgia, Kroasia, Kosovo, Latvia, Lithuania, Macedonia, Montonegoro, Ukraina, Moldova, Polandia, Rumania, dan Serbia.

Benua Afrika: Semua negara di Benua Afrika tergolong negara berkembang.

Bagaimana sobat pintar, sudah paham karakteristik negara maju dan berkembang? Menurut kalian gimana sih caranya supaya Indonesia bisa menjadi negara maju? Nantikan pada artikel selanjutnya yaa.

Sobat Pintar jangan lupa download aplikasi Aku Pintar di Play Store atau App Store, ya! Ada fitur Belajar Pintar yang bakal nemenin Sobat belajar di rumah. Simak artikel-artikel lainnya juga sobat.

aplikasi bahas soal geografi
 

0
00

Entri Blog Lainnya

thumbnail
thumbnail
Menambah Komentar

ArtikelTerkaitV3

Artikel Terkait

download aku pintar sekarang

BannerPromoBlog