Platform Merdeka Mengajar: Apa Manfaat PMM bagi Guru?
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
Photo by Pavel Danilyuk on Pexels
PMM Kurikulum Merdeka sejatinya adalah teman penggerak bagi guru dalam mengajar. Terutama dalam Implementasi Kurikulum Merdeka, Platform Merdeka Mengajar dapat membantu mengurai benang kusut di benak kita mengenai banyak hal. Nah, sudahkah kita memanfaatkan platform ini dengan sebaik-baiknya, Guru Pintar?
Â
Kita telah menggunakan Kurikulum Merdeka selama beberapa waktu. Dengan demikian, Platform Merdeka Mengajar bukan hal baru bagi Guru Pintar, bukan?
Sebagaimana kita ketahui, Platform Merdeka Mengajar, yang lebih sering disingkat PMM adalah sebuah platform edukasi yang menyediakan beragam referensi bagi guru untuk mengajar sesuai dengan Kurikulum Merdeka. Melalui platform ini, kita dapat menyelaraskan pembelajaran sesuai dengan kemampuan siswa.
Tak hanya itu, PMM Kurikulum Merdeka juga menyediakan pelatihan-pelatihan yang dapat meningkatkan kompetensi guru. Pendeknya, PMM adalah sebuah ekosistem yang memudahkan kita untuk mengakses beragam informasi, referensi, dan inspirasi.
Photo by RDNE Stock project on Pexels
Platform Merdeka Mengajar memberikan kesempatan yang setara bagi seluruh guru di Indonesia untuk terus belajar dan mengembangkan potensi. PMM Merdeka belajar dapat diakses di mana pun dan kapan pun kita membutuhkan "partner" dalam Implementasi Kurikulum Merdeka.
Salah satu karakteristik utama Kurikulum Merdeka adalah fleksibilitas guru dalam mengajar. Pada praktiknya, fleksibilitas dan diferensiasi pembelajaran menuntut kita untuk menjadi guru yang resourceful agar dapat mengajar sesuai dengan capaian dan perkembangan siswa.
Melalui Platform Merdeka Mengajar, kita memiliki ruang yang memadai untuk berbagi dan berkolaborasi dengan guru-guru lain se-Indonesia. Dengan demikian, kita memiliki akses terhadap sumber daya yang begitu melimpah, sehingga dapat melaksanakan pembelajaran sesuai dengan tahapan dan kebutuhan belajar siswa.
Photo by Kelly Sikkema on Unsplash
Guru Pintar tentu sudah tak asing lagi dengan, bahkan mungkin sudah cukup sering, menggunakan berbagai fitur yang tersedia di PMM. Fitur-fitur tersebut merupakan sumber daya atau resources yang dapat kita gunakan sebaik-baiknya agar pembelajaran dapat berjalan sesuai dengan kebutuhan siswa. Sebagai pengingat, berikut ringkasan fitur-fitur dalam Platform Merdeka Mengajar.
Fitur Pengembangan Diri terdiri dari Pelatihan Mandiri, Komunitas, hingga Seleksi Kepala Sekolah. Berikut ulasan mengenai tiap-tiap fitur Pengembangan Mandiri.
Fitur ini menyediakan materi-materi yang singkat dan praktis tentang Kurikulum Merdeka. Kita dapat mempelajarinya setiap saat.
Fitur ini memberikan kita ruang untuk "bertemu" dengan lebih dari 19 ribu guru di Indonesia. Melalui fitur Komunitas, kita dapat berbagi pengalaman dan pengetahuan dalam praktik Kurikulum Merdeka mengajar.
Ingin mendapatkan rekomendasi pembelajaran, Guru Pintar? Kita dapat menggunakan fitur ini untuk memperoleh rekomendasi yang personal, sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan mengajar kita masing-masing.
Fitur ini menyediakan panduan perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian kinerja yang dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Fitur ini pun dapat digunakan untuk peningkatan kualitas sekolah.
Fitur ini menyediakan akses untuk pelatihan penggunaan LMS (Learning Management System). Agar dapat menggunakan fitur LMS, kita harus terdaftar dalam pelatihan terlebih dahulu.
Apakah Guru Pintar memenuhi kriteria untuk mengikuti seleksi kepala sekolah? Kita dapat memeriksanya melalui fitur Seleksi Kepala Sekolah. Fitur ini memberikan informasi mengenai persyaratan, tahapan, dan pengecekan kualifikasi dalam seleksi kepala sekolah.
Terdapat dua fitur Inspirasi, yakni Video dan Karya. Berikut ulasan singkatnya.
Kita bisa mengakses berbagai video inspiratif untuk mengembangkan diri melalui fitur ini. Kumpulan video dalam fitur ini dipilih untuk membantu kita memahami dan menerapkan Kurikulum Merdeka.
Fitur ini berisi kumpulan best practice pembelajaran Kurikulum Merdeka. Kita juga bisa menggunakan fitur ini untuk membangun portofolio rekam jejak karya dan kinerja. Fitur Bukti Karya merupakan kolaborasi guru untuk berinteraksi, saling berbagi inspirasi, dan bertukar pikiran.
Fitur Mengajar terdiri dari fitur Asesmen Murid, Perangkat Ajar, serta CP dan ATP. Berikut penjelasan ringkasnya.
Fitur ini membantu kita melakukan analisis diagnostik yang cepat terkait kemampuan siswa dalam literasi dan numerasi. Berdasarkan analisis tersebut, kita dapat menerapkan pembelajaran yang sesuai dengan tahap capaian dan perkembangan siswa. Fitur ini memuat paket soal luring maupun daring, dengan pemeriksaan otomatis dan analisis hasil yang mendalam.
Fitur ini menyediakan lebih dari 2000 referensi Perangkat Ajar berbasis Kurikulum Merdeka. Perangkat Ajar yang dimaksud meliputi modul ajar, modul projek, buku teks, dan bahan ajar lainnya, yang seluruhnya dikurasi oleh Kemendikbudristek.
Fitur ini menyediakan Capaian Pembelajaran (CP) dan contoh Alur Tujuan Pembelajaran (ATP). CP dan contoh ATP yang tersedia sudah disesuaikan dengan jenjang pendidikan dan mata pelajaran.
Bila Guru Pintar belum menggunakan PMM, masih belum terlambat untuk mulai meng-install-nya sekarang. Amat disayangkan bila akses sumber daya yang begitu melimpah, sebagaimana diuraikan di atas, disia-siakan. Ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengunduh dan memasang aplikasi Merdeka Mengajar pada gawai kita masing-masing.
1. Install aplikasi Merdeka Mengajar
Image source: ditpsd.kemdikbud.go.id
2. Masuk ke akun PMM
Siswa membutuhkan penerapan Kurikulum Merdeka belajar yang memang sungguh-sungguh dapat berjalan sesuai dengan tahapan capaiannya masing-masing. Kemampuan kita untuk melakukan diferensiasi pembelajaran sangat menentukan perkembangan belajar siswa.
Platform Merdeka Mengajar hadir untuk membantu kita menjalankan tugas tersebut. Bersama guru-guru lain dalam PMM, kita bisa menjadi support system yang saling menguatkan dan memberdayakan.
Sumber:
kurikulum-demo.simpkb.id
guru.kemdikbud.go.id
ArtikelTerkaitV3
Ini Dia Alasan Mengapa Tes Minat Bakat Jurusan SMK Penting B
Daftar 40+ Jurusan SMK di Indonesia Sobat Pintar, tahukah kamu bahwa di Indonesia terdapat lebih dari 40 jurusan SMK yang bisa kamu ambil? Tentu kamu harus memilih jurusan yang sesuai dengan skill yang kamu minati. Untuk memberikan kamu referensi menge...
Baca Selengkapnya
Program Pendidikan Profesi Guru (PPG): Melahirkan Guru Profe
Tentang Program Pendidikan Profesi (PPG) Sobat Pintar, Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) adalah program studi yang dirancang untuk mempersiapkan lulusan S1 Kependidikan dan S1/DIV Non Kependidikan menjadi guru profesional. Program ini bertujuan meng...
Wajib Diperhatikan! Ini Daftar 10+ Alasan dan Motivasi Saat
Tentang OSIS: Sejarah Singkat dan Kepengurusan Organisasi Siswa Intra Sekolah atau OSIS adalah organisasi resmi di dalam sekolah. Organisasi ini sudah ada sejak tahun 1923 dengan nama PPIB (Perhimpunan Pelajar Indonesia Baru). Lalu pada tahun 1964, PPIB ...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog