Terbaik: Ini 8 Universitas Jurusan Bahasa Asing di Indonesia
APSiswaNavbarV2
Tesssss Tesssss
CssBlog
redesain-navbar Portlet
metablog-web Portlet
Blog
Universitas Jurusan Bahasa Asing, photo by Jan Antonin Kolar on unsplash
Kuliah di jurusan bahasa asing biasanya menjadi cita-cita anak kelas Bahasa. Biasanya sih, yaa... Bukan berarti Sobat Pintar dari kelas IPA dan IPS nggak boleh kuliah di jurusan bahasa asing.
But did you know, Sobat? Belajar bahasa baru itu ada bonusnya, lho – salah satunya, bikin kita lebih pede! Sebaliknya, kita juga butuh rasa percaya diri agar bisa lolos seleksi masuk Fakultas Bahasa di universitas-universitas di bawah ini.
Why is that so? Jurusan bahasa asing di delapan universitas berikut ini sama difavoritkannya dengan jurusan-jurusan sains dan sosialnya, Sobat! Nah, jadi pengen tau universitas mana saja, nih?
1. Universitas Indonesia
Jurusan bahasa asing di UI berada di Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya. Di sini terkumpul berbagai jurusan bahasa asing, yaitu Bahasa dan Kebudayaan Korea, Sastra Belanda, Sastra Arab, Sastra Cina, Sastra Inggris, Sastra Jepang, Sastra Jerman, Sastra Perancis, dan Sastra Slavia.
Tak sekedar sebagai universitas yang ada Sastra Korea, Sobat. Malahan, Sastra Korea UI adalah salah satu yang terbaik di Indonesia!
2. Universitas Gadjah Mada
Di mana lagi universitas yang ada Sastra Korea? Nggak harus jadi die hard fan-nya KPop untuk tahu UGM! Fakultas Ilmu Budaya UGM menaungi beberapa jurusan bahasa asing, yaitu Bahasa dan Kebudayaan Korea, Sastra Arab, Sastra Inggris, Sastra Jepang, dan Sastra Perancis.
As you know it, Sobat. UI dan UGM sama-sama memiliki Jurusan Bahasa dan Kebudayaan Korea. Tapi beberapa jurusan bahasa asing yang lain hanya dapat dijumpai di UI. Misalnya, Sastra Jerman hanya ada di UI. Nggak ada tuh, Sastra Jerman UGM – you may want to take it into account.
3. Universitas Diponegoro
Kalau UI dan UGM punya Bahasa dan Kebudayaan Korea, Undip beda lagi, Sobat. Di sini ada Bahasa dan Kebudayaan Jepang! Jurusan bahasa asing lain di Fakultas Ilmu Budaya Undip adalah Sastra Inggris. Yup, itulah dua jurusan bahasa asing di Undip.
4. Universitas Pendidikan Indonesia
Ngomongin universitas bahasa asing, khususnya universitas yang ada Sastra Korea, ada satu lagi nih, Sobat. Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra UPI menaungi Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Bahasa Jerman, Pendidikan Bahasa Perancis, Bahasa dan Sastra Inggris, Pendidikan Bahasa Arab, Pendidikan Bahasa Jepang, dan Bahasa Korea.
Anyway, jika Sobat Pintar sedang mencari-cari kampus atau akademi bahasa asing Jakarta, khususnya untuk belajar Bahasa Korea, UPI boleh masuk pertimbangan selain UI. What do you say, Sobat?
5. Universitas Padjadjaran
Beranjak dari Jakarta ke Bandung, ada Unpad. Meskipun tak eksklusif sebagai universitas bahasa asing, Fakultas Ilmu Budaya Unpad menaungi beberapa jurusan bahasa asing: Bahasa dan Sastra Inggris, Bahasa dan Sastra Perancis, Bahasa dan Sastra Jepang, Bahasa dan Sastra Rusia, Bahasa dan Sastra Jerman, serta Bahasa dan Sastra Arab.
Adakah jurusan bahasa asing incaranmu di Unpad, Sobat? Meskipun tak ada Bahasa Korea, pilihan jurusan bahasa asing di Unpad cukup banyak, lho.
6. Universitas Sumatera Utara
Sama seperti di Unpad, Fakultas Bahasa di USU disebut sebagai Fakultas Ilmu Budaya. Jurusan bahasa asing di Fakultas Bahasa ini yaitu Sastra Arab, Sastra Inggris, Sastra Jepang, dan Sastra Cina.
7. Universitas Airlangga
Tak banyak jurusan bahasa asing di Unair. Tepatnya, ada dua jurusan bahasa asing di Fakultas Ilmu Budaya Unair, yaitu Sastra Jepang dan Sastra Inggris.
Well, mungkin Unair lebih tepat disebut sebagai universitas sains ketimbang universitas bahasa asing ya, Sobat! Tapi biarpun kuantitasnya sedikit, kualitas jurusan bahasa asing di Unair tetap jempolan, dong.
8. Universitas Brawijaya
Jurusan bahasa asing incaranmu tak ada di Unair, Sobat? Bagaimana dengan UB? Masih di Jawa Timur, tak jauh-jauh dari Unair, Fakultas Ilmu Budaya UB juga punya beberapa jurusan bahasa asing.
Let's see. Ada Jurusan Sastra Inggris, Sastra Jepang, Sastra Cina, Bahasa dan Sastra Perancis, Pendidikan Bahasa Inggris, dan Pendidikan Bahasa Jepang di UB. It's a wider array of options, isn't it?
Itulah delapan "universitas bahasa asing" yang bisa dijadikan referensi kuliah. Setidaknya sekarang kita tahu kalau universitas-universitas yang selama ini dikenal sebagai incaran tempat kuliahnya anak kelas IPA dan IPS ternyata juga menyimpan jurusan-jurusan pilihan anak kelas Bahasa.
Buat anak kelas IPA atau IPS, bagaimana kalau mereka ingin belajar bahasa asing tanpa harus kuliah? Is it even possible? Tentu saja bisa, Sobat! Dengan berbagai fasilitas teknologi saat ini, kita bisa belajar bahasa asing tanpa ikut kursus sekalipun. Bahkan, belajar bahasa asing itu bisa dilakukan dengan tetap fun.
So, find your own way of learning foreign languages and reap the benefits. You bet it does worth the effort. Karena salah salah satu manfaatnya, as it's mentioned earlier, bikin kita lebih pede!
ArtikelTerkaitV3
Ini Dia Alasan Mengapa Tes Minat Bakat Jurusan SMK Penting B
Daftar 40+ Jurusan SMK di Indonesia Sobat Pintar, tahukah kamu bahwa di Indonesia terdapat lebih dari 40 jurusan SMK yang bisa kamu ambil? Tentu kamu harus memilih jurusan yang sesuai dengan skill yang kamu minati. Untuk memberikan kamu referensi menge...
Baca Selengkapnya
Program Pendidikan Profesi Guru (PPG): Melahirkan Guru Profe
Tentang Program Pendidikan Profesi (PPG) Sobat Pintar, Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) adalah program studi yang dirancang untuk mempersiapkan lulusan S1 Kependidikan dan S1/DIV Non Kependidikan menjadi guru profesional. Program ini bertujuan meng...
Wajib Diperhatikan! Ini Daftar 10+ Alasan dan Motivasi Saat
Tentang OSIS: Sejarah Singkat dan Kepengurusan Organisasi Siswa Intra Sekolah atau OSIS adalah organisasi resmi di dalam sekolah. Organisasi ini sudah ada sejak tahun 1923 dengan nama PPIB (Perhimpunan Pelajar Indonesia Baru). Lalu pada tahun 1964, PPIB ...
Hai Sobat Pintar,
Yuk Cobain Aplikasi Aku Pintar Sekarang Juga!
Jutaan siswa sudah menemukan minat, bakat dan kampus impian bersama Aku Pintar. Sekarang giliran kamu Sobat!
BannerPromoBlog