Materi Bahasa Indonesia - Teks Persuasif Kelas Umum - Belajar Pintar
BelajarPintarV3
Peta Belajar Bersama
Sobat, ini nih ada Peta Belajar Bersama Bahasa Indonesia di BAB ketujuh.
Yuk, mulai belajar bersama!
Pengertian Teks Persuasif
PENGERTIAN TEKS PERSUASIF
Kata persuasi atau persuasif berarti mengajak, membujuk, atau menyuruh. Lantas, apa ya teks persuasi itu?
Jadi, teks persuasi itu merupakan sebuah wacana yang berisi tentang memberi bujukan dan ajakan untuk pembacanya agar memiliki pemikiran yang sama, mengikuti dan melakukan apa yang sudah dituliskan oleh penulis dalam teks persuasi.
Dengan kata lain paragraf ini memiliki arti tersirat bahwa setiap asumsi dan pemahaman manusia tentang pendapat, pandangan dan manusia sewaktu-waktu dapat berubah dikarenakan faktor tertentu.
Bahasa yang persuasi seringkali ada di dalam teks iklan. Karena bahasa persuasi mengandung kata-kata yang bersifat ajakan atau bujukan. Teks iklan sendiri kan tujuannya untuk mengajak pembaca agar mau membeli barang!
Struktur Teks Persuasif
STRUKTUR TEKS PERSUASIF
Teks persuasi dibentuk oleh beberapa bagian, yang antar bagiannya disusun secara sistematis dan saling berhubungan. Bagian-bagian yang merupakan struktur pembangun teks persuasi tersebut adalah:
1. Pengenalan isu, yakni berupa pengantar atau penyampaian tentang masalah yang menjadi dasar tulisan atau pembicaraannya itu.
2. Rangkaian argumen, yakni berupa sejumlah pendapat penulis/pembicara terkait dengan isu yang dikemukakan pada bagian sebelumnya. Pada bagian ini dikemukakan pula sejumlah fakta yang memperkuat argumen-argumennya itu. Kehadiran argumen ini berfungsi untuk mengarahkan dan memperkuat ajakan-ajakan itu.
3. Pernyataan ajakan, yakni sebagai inti dari teks persuasi yang di dalamnya dinyatakan dorongan kepada pembaca/pendengarnya untuk melakukan sesuatu. Pernyataan itu mungkin disampaikan secara tersurat maupun tersirat.
4. Penegasan kembali atas pernyataan-pernyataan sebelumnya, yang biasanya ditandai oleh ungkapan-ungkapan seperti demikianlah, dengan demikian, oleh karena itulah.
Jenis Teks Persuasif
JENIS-JENIS TEKS PERSUASIF
Paragraf persuasif dapat dibedakan ke dalam 4 jenis paragraf yaitu:
1. Teks Persuasif Politik
Teks persuasif dengan bentuk ajakan atau usaha dalam mempengaruhi pembaca untuk melakukan sesuatu atau berkecimpung di dunia politik. Paragraf jenis ini banyak digunakan oleh orang-orang politik untuk kepentingan partai/kampanye atau juga bisa untuk kepentingan negara.
2. Teks Persuasif Pendidikan
Teks persuasif jenis ini digunakan oleh lembaga atau orang-orang yang bergelut di dunia pendidikan untuk membantu tujuan pendidikan. Paragraf ini biasanya berupa himbauan, anjuran, motivasi atau panduan. Selain oleh lembaga, paragraf ini juga digunakan oleh guru untuk mempengaruhi siswanya untuk lebih rajin belajar dan menggapai cita-citanya.
3. Teks Persuasif Advertensi
Teks ini dibuat untuk tujuan periklanan yang digunakan oleh produsen-produsen produk tertentu untuk memperkenalkan barang atau jasa kepada para konsumen. Persuasi advertensi bertujuan untuk memasarkan atau mempromosikan barang atau jasa sehingga konsumen berminat untuk membeli barang atau menggunakan jasa yang dipromosikan.
4. Teks Persuasif Propaganda
Teks persuasif ini berisi tentang informasi yang bertujuan untuk mempengaruhi pendapat dan kelakuan dari masyarakat atau sekelompok orang.
Materi Bahasa Indonesia Umum - Umum Lainnya
Ide Pokok Paragraf
3 Sub Bab Materi
Teks Prosedur Kompleks
2 Sub Bab Materi
Fakta dan Opini
3 Sub Bab Materi
Tajuk Rencana
3 Sub Bab Materi
Menulis Laporan
2 Sub Bab Materi
Karya Sastra
3 Sub Bab Materi
Menulis Karya Ilmiah
3 Sub Bab Materi
Dongeng
4 Sub Bab Materi
Teks Eksposisi
4 Sub Bab Materi
Ulasan
4 Sub Bab Materi
Drama
4 Sub Bab Materi
Laporan Hasil Percobaan
4 Sub Bab Materi
Cerita Pendek
4 Sub Bab Materi
Teks Tanggapan Kritis
4 Sub Bab Materi
Cerita Inspiratif
4 Sub Bab Materi
Buku Fiksi dan Non Fiksi
4 Sub Bab Materi
Fabel
4 Sub Bab Materi
footer_v3
Bersama Aku Pintar temukan jurusan kuliah yang tepat
sesuai minat dan bakatmu.
Aku Pintar memiliki visi membuat pendidikan merata, mudah dijangkau, dan terjangkau dengan Program Journey Pintar yang merupakan sebuah program persiapan lengkap bagi siswa SMA/SMK/sederajat yang ingin masuk ke perguruan tinggi impiannya.
Kontak Kami
Grand Slipi Tower Lt. 42
Jl. S. Parman Kav 22-24
Jakarta Barat
© 2024 Aku Pintar. All Rights Reserved